Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Produk keluaran perusahaan teknologi terkemuka Xiaomi seperti Xiaomi Redmi Note 3 memang berhasil menyita perhatian pengguna gadget. Pasalnya ada sejumlah fitur menarik yang ditawarkan ada pada Xiaomi Redmi Note 3. Namun kalian perlu memahami apa saja kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 3 dan harga terbarunya di tahun 2021.
Ada beragam faktor pertimbangan sebelum menggunakan salah satu jenis smartphone tertentu. Misalnya saja berkaitan dengan brand, spesifikasi yang ditawarkan serta yang utama adalah kebutuhan pengguna. Dalam hal ini salah satu yang cukup menarik di tahun 2016 adalah kehadiran Xiaomi Redmi Note 3 yang resmi dipasarkan di Indonesia.
Xiaomi Redmi Note 3 menawarkan beragam keunggulan baik baterai ataupun kapasitas memori. Tak heran dengan spesifikasi tersebut, Xiaomi Redmi Note 3 berhasil menarik minat masyarakat. Pada awal perilisannya, Xiaomi Redmi Note 3 memang ditawarkan dengan harga berkisar dari 2,5 juta per unit. Namun saat ini, harganya terbilang menggiurkan untuk jenis smartphone dengan spesifikasi lengkap.
Advertisement
Jika kalian berminat menggunakan Xiaomi Redmi Note 3, ada baiknya mengetahui apa saja kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 3 sebagai bahan pertimbangan. Adapun kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 3 dapat kalian simak melalui ulasan di bawah ini. Berikut kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 3 telah dirangkum kapanlagi.com dari berbagai sumber.
(credit: mi.com/)
Kelebihan Xiaomi Redmi Note 3 yang pertama adalah karena kapasitas memorinya besar. Sebab Xiaomi Redmi Note 3 telah dibekali dengan RAM 2 GB serta penyimpanan sebesar ROM 16 GB ataupun RAM 3 GB dengan ROM 32 GB. Tentunya dengan spesifikasi memori tersebut pengguna tidak khawatir menyimpan berbagai data serta kekurangan kapasitas penyimpanan. Kalian dapat memilih dari dua kapasitas RAM dan ROM yang ditawarkan oleh Xiaomi Redmi Note 3. Hal inilah yang menjadikan Xiaomi Redmi Note 3 menjadi smartphone cukup menarik dibanding brand lainnya dengan tersedianya kapasitas penyimpanan yang besar.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Bukan hanya ada pada kapasitas penyimpanan yang besar, melainkan juga daya baterai Xiaomi Redmi Note 3 terbilang cukup besar. Xiaomi Redmi Note 3 telah dibekali dengan baterai sebesar 4050 mah yang diklaim lebih hemat dibandingkan dengan versi sebelumnya. Bahkan melansir dari mi.com, daya baterai dapat bertahan hingga penggunaan sehari penuh tanpa khawatir mengalami baterai yang boros. Kelebihan Xiaomi Redmi Note 3 dari segi baterai ini mungkin dapat menjadi bahan pertimbangan bagi pengguna gadget yang memiliki beragam aktivitas harian dengan ponsel pintar tersebut.
Advertisement
(credit: freepik.com)
Kelebihan Xiaomi Redmi Note 3 juga terdapat pada fitur kameranya yang terbilang cukup baik. Sebab Xiaomi Redmi Note 3 telah disematkan kamera dengan resolusi sebesar 13 MP pada kamera belakang dan 5 MP pada kamera depan. Sehingga dengan resolusi kamera tersebut, hal ini sudah cukup baik untuk ponsel dengan harga yang terjangkau. Sejumlah fitur lainnya juga terdapat pada kamera Xiaomi Redmi Note 3 yakni autofocus, flash, serta aperture f/2.0.
(credit: mi.com/)
Kelebihan Xiaomi Redmi Note 3 selanjtunya adalah desain bodinya dengan bahan berkualitas. Sebab Xiaomi mengklaim pada desain bodinya telah menggunakan kombinasi logam berkualitas yang membuat tampilannya elegan dan tampak berkilau. Selain itu dengan bahan logam berkualitas membuat desain Xiaomi Redmi Note 3 lebih kokoh, tangguh dan mewah.
Sehingga dengan desainnya dan body yang berkualitas Xiaomi Redmi Note 3 terasa nyaman digunakan hanya satu tangan dengan lebar 5,5 inci menggunakan layar IPS Full-HD . Selain itu Xiaomi Redmi Note 3 sudah dilengkapi kerapatan 403ppi. Sehingga kualitas layar cukup jernih dan cerah. Xiaomi Redmi Note 3 tersedia dalam beberapa warna yakni silver, dark grey, dan champagne gold.
Kelebihan Xiaomi Redmi Note 3 dari segi dapur pacunya sudah dibekali dengan chipset snapdragon 650, Cortex-A72 cores. Selain itu melansir dari mi.com, Xiaomi Redmi Note 3 juga dibekali dengan prosesor hexa-core dengan kecepatan 1,8GHz. Ini memungkinkan kinerja Xiaomi diklaim lebih cepat dibandingkan versi sebelumnya. Selain itu saat digunakan untuk bermain game, Xiaomi Redmi Note 3 diklaim nyaman dan lancar.
(credit: freepik.com)
Sama halnya dengan beragam jenis smartphone terbaru, Xiaomi Redmi Note 3 juga sudah dibekali dengan fitur fingerprint. Fitur fingerprint memungkinkan penggunanya lebih mudah menjaga dan melindungi keamanan ponsel mereka. Di mana dengan fitur ini membuat pengguna tidak perlu memasukkan password atau kata sandi. Fitur fingerprint sudah disematkan pada bagian belakang body. Bahkan diklaim sensor sidik jari tersebut dapat respon hanya dengan waktu 0,3 detik.
Xiaomi Redmi Note 3 juga sudah support jaringan 4G LTE yang memungkinkan pengguna menjelajah internet dengan cepat dan nyaman. Sehingga dengan adanya fitur tersebut pengguna dapat menggunakan internet tanpa terputus dan koneksinya yang stabil. Fitur lainnya juga terdapat pada Xiaomi Redmi Note 3 terkait dengan jaringan mulai dari Wifi, Bluetooth, USB ataupun masih mendukung jaringan 3G.
(credit: freepik.com)
Selain kelebihan Redmi Note 3, ada sejumlah kekurangan Xiaomi Redmi Note 3 yang perlu dipahami penggunanya. Adapun kekurangan Xiaomi Redmi Note 3 dapat kalian simak melalui ulasan berikut ini.
1. Slot SIM Hybrid
Kekurangan Xiaomi Redmi Note 3 yang pertama adalah ada pada slot memorinya yang masih hybrid. Dalam artian dengan slot memori ini, pengguna harus merelakan SIM 2 untuk microsd ataupun tidak menggunakan microsd agar tetap dapat memakai card seluler.
2. Baterai Non Removable
Kekurangan Xiaomi Redmi Note 3 selanjutnya adalah baterai yang non removable. Di mana baterai non removable ini menyebabkan pengguna tidak dapat melepaskan baterai dan terasa sulit saat mengganti baterai apabila terjadi kerusakan.
3. Kamera Depan Tidak Ada Flash
Bagi pengguna yang hobi selfie, tidak adanya fitur flash pada kamera depan tentunya menjadi pertimbangan. Sayangnya pada Xiaomi Redmi Note 3, ternyata belum dilengkapi dengan fitur flash pada kamera depannya. Hal inilah yang menjadi kekurangan Xiaomi Redmi Note 3. Begitu juga dengan pendapat lainnya yang menyebut bahwa kamera Xiaomi Redmi Note 3 masih terkesan biasa.
(credit: mi.com/)
Setelah mengetahui apa saja kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 3, berikut ini harga terbaru dar Xiaomi Redmi Note 3 yang perlu kalian ketahui. Adapun harga terbaru Xiaomi Redmi Note 3 di tahun 2021 berada pada kisaran harga di bawah 1 juta yang ditawarkan oleh market online. Nominal tepatnya rata-rata berkisar antara Rp 900.000,- di sejumlah market online. Harga tersebut juga disesuaikan dengan warna ataupun kapasitas penyimpanan.
Nah itulah 10 kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 3 yang perlu diketahui pengguna beserta harga terbarunya di tahun 2021. Sehingga dengan sejumlah poin di atas dapat menjadi bahan pertimbangan bagi tiap pengguna sebelum menggunakan ponsel yang dikeluarkan perusahaan Xiaomi.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement