7 Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi 4A, Pahami Spesifikasinya

Penulis: Nurul Wahida

Diterbitkan:

7 Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Redmi 4A, Pahami Spesifikasinya
Xiaomi Redmi 4A (credit: xiaomi/liputan6.com)

Kapanlagi.com - Produk smartphone dari perusahaan teknologi asal Tiongkok yakni Xiaomi memang sering mencuri perhatian. Salah satunya adalah Xiaomi Redmi 4A yang dirilis tahun 2016 lalu. Xiaomi Redmi 4A memiliki spesifikasi mumpuni dengan harga low entry. Pada awal perilisannya, Xiaomi 4A termasuk tipe smartphone paling dicari masyarakat dibandingkan dengan smartphone lain yang memiliki spesifikasi serupa.

Tergolong perusahaan baru, Xiaomi berhasil bersaing dengan vendor smartphone lainnya. Bahkan di Indoneisa saat ini sudah ada pabrik Xiaomi yang bertempat di Batam. Ya, adanya pabrik Xiaomi memungkinkan produk dari perusahaan teknologi terbesar ini memproduksi atau marakit smartphone mereka di Tanah Air. Misalnya saja Xiaomi Redmi 4A, adalah salah satu produk keluaran Xiaomi yang diproduksi di Indonesia.

Xiaomi Redmi 4A menawarkan beragam keunggulan dibandingkan dengan jenis smartphone low entry lainnya. Diantaranya baik dari segi kamera, performa dan fitur yang mendukung termasuk mumpuni di kelasnya. Bukan hanya spesifikasinya yang menarik, harga Xiaomi Redmi 4A terbilang sangat terjangkau untuk kelas menengah ke bawah.

Hal inilah yang menjadikan Xiaomi Redmi 4A cukup banyak dicari pengguna smartphone. Meski memiliki spesifikasi menarik, ada sejumlah kekurangan Xiaom Redmi 4A yang perlu diketahui pengguna. Kekurangan Xiaomi Redmi 4A ini dapat menjadi bahan pertimbangan sebelum beralih menggunakan produk tersebut.

Adapun kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi 4A dapat kalian simak melalui ulasan di bawah ini. Berikut kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi 4A telah dirangkum kapanlagi.com dari berbagai sumber.

1. Kelebihan Xiaomi Redmi 4A

Sebelum memahami beberapa kekurangan Xiaomi Redmi 4A, simak sejumlah kelebihan smartphone Xiaomi yang perlu dipahami pengguna setianya. Adapun kelebihan Xiaomi Redmi 4A sebagai berikut:

1. Desain yang Menarik

Kelebihan Xiaomi Redmi 4A yang pertama adalah ada pada desainnya yang menarik. Sebab smartphone Xiaomi memiliki beberapa tipe warna yang disediakan termasuk warna baru yakni gold dan rose gold. Selain itu Xiaomi Redmi 4A memiliki ukuran layar 5 inchi yang cukup memberikan kenyamanan bagi pengguna. Hal ini didukung dengan resolusi 720 x 1280 piksel dengan kerapatan mencapai 194 ppi. Sehingga warna dan gambar yang dihasilkan cukup tajam. Selain itu terdapat fitur menarik seperti multitouch serta mendukung MIUI 8.

2. Performa Baik

Kelebihan Xiaomi Redmi 4A selanjutnya adalah dari segi performanya yang cukup baik. Di mana Xiaomi Redmi 4A dibeli dengan OS Android Marsmallow yang pada saat itu cukup mumpuni. Hal ini juga didukung dengan Qualcomm MSM8917 Snapdragon 425 serta CPU Quad core 1.4 ghz, GPU Adreno 308. Dibekali dengan dapur pacu tersebut, Xiaomi Redmi 4A diklaim memiliki kinerja baik dan tanpa lag.

3. Kamera Resolusi Tinggi

Untuk spesifikasi smartphone terbilang low entry, Xiaomi Redmi 4A sudah dibekali dengan kamera beresolusi tinggi. Ya, pada kamera belakangnya Xiaomi Redmi 4A memiliki resolusi sebesar 13 MP, sedangkan pada kamera depan atau selfie beresolusi 5 MP. Resolusi kamera tersebut termasuk sudah sangat baik untuk harga smartphone yang terjangkau. Beberapa fitur pelengkapi lainnya juga disematkan pada kamera meliputi LED Flash, autofocus, ataupun HDR.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. kelebihan Xiaomi Redmi 4A

Masih berkaitan dengan kelebihan Xiaomi Redmi 4A, beberapa poin kelebihan smartphone Xiaomi sebagai berikut mungkin dapat menjadi pertimbangan buat kalian. Adapun kelebihan Xiaomi Redmi 4A dapat kalian simak melalui ulasan di bawah ini:

4. Support Jaringan 4G

Jaringan 4G saat ini hampir ada di setiap jenis smartphone yang memiliki beragam keunggulan untuk menjelajah internet. Salah satunya Xiaomi Redmi 4A yang sudah support jaringan 4G. Bahkan Xiaomi Redmi 4A juga didukung dengan jaringan 3G HSPA ataupun 2G dengan dual SIM. Ini termasuk jaringan GPRS ataupun EDGE. Sehingga dengan hadirnya fitur tersebut tentunya dapat memberikan kenyamanan bagi pengguna

5. Kapasitas Baterai Besar

Kelebihan Xiaomi Redmi 4A selanjutnya adalah dibekali dengan kapasitas baterai yang besar. Kapasitas baterai besar ini tentunya dapat memberikan kenyamanan bagi pengguna. Di mana Xiaomi Redmi 4A dibekali dengan kapasitas baterai sebesar 3.120 mAh dengan tipe baterai Non Removable Li-Ion.

3. Kelebihan Xiaomi Redmi 4A

6. Dilengkapi Fitur Menarik

Kelebihan Xiaomi Redmi 4A juga dilengkapi dengan fitur menarik seperti support browser HTML5, pemutar DivX/MP4/ H.265, pemutar MP3, WAV, eAAC dan seterusnya. Sehingga dengan adanya fitur tersebut dapat memberi kenyamanan dari segi grafis baik untuk edit foto ataupun video. Selain itu Xiaomi Redmi 4A juga didukung dengan radio FM, port infrared, sensor cahaya, akselerometer, gyro yang membuat kalian mudah mengetahui notifikasi dari cahaya yang muncul pada layar ponsel.

7. Harga Terjangkau

Seperti ulasan sebelumnya, Xiaomi Redmi 4A terbilang smartphone yang cukup terjangkau dengan kualitas mumpuni. Hal inilah yang menjadikan smartphone ini berhasil menarik perhatian masyarakat. Xiaomi Redmi 4A sendiri ditawarkan dengan harga sangat terjangkau berdasarkan dengan kapasitas memori serta warna tertentu.

4. Kekurangan Xiaomi Redmi 4A

Setelah memahami bebErapa kelebihan Xiaomi Redmi 4A, berikut ini kekurangan Xiaomi 4A yang dapat menjadi bahan pertimbangan kalian. Adapun kekurangan Xiaomi Redmi 4A terdapat pada ulasan di bawah ini:

1. Tidak Dilengkapi Fingerprint

Kekurangan Xiaomi Redmi 4A yang pertama adalah tidak dilengkapi fasilitas fingerprint. Seperti diketahui fingerprint saat ini ada hampir di setiap smartphone terbaru. Sayangnya Xiaomi Redmi 4A belum memiliki sistem keamanan dengan Fingerprint. Namun hal ini bukan menjadi masalah jika kalian mencari smartphone tanpa pemindai sidik jari dengan harganya yang terjangkau.

2. Penyimpanan Internal Rendah

Kekurangan Xiaomi Redmi 4A juga terletak pada penyimpanan internal yang rendah. Pasalnya Xiaomi Redmi 4A tidak dibekali dengan slot kartu microSD secara khusus. Dalam artian, ketika kalian ingin menambahkan slot microSD maka harus bergantian menggunakannya bersama kartu SIM lain. Sebab slot SIM 2 menyatu dengan slot microSD. Hal inilah yang mungkin menyebabkan kapasitas penyimpanan rendah jika kalian tidak menggunakan memori eksternal atau tambahan.

5. Kekurangan Xiaomi Redmi 4A

3. Tidak Dilengkapi Aksesori Tambahan

Jangan heran apabila kalian membeli produk baru Xiaomi Redmi 4A namun tidak dilengkapi dengan earphone. Sebab, inilah yang menjadi kekurangan Xiaomi Redmi 4A diketahui tidak dilengkapi dengan earphone saat membeli produk baru. Namun kalian dapat membeli earphone secara terpisah di store resmi.

4. Tidak Ada Fitur NFC

Kekurangan Xiaomi Redmi 4A juga tidak dilengkapi dengan fitur NFC. NFC sendiri adalah salah satu fitur yang saat ini banyak dimiliki smartphone terbaru untuk memudahkan pengguna menghubungkan dua perangkat elektronik dari jarak dekat. Misalnya saja sering digunakan untuk pembayaran digital. Akan tetapi hal ini bukan menjadi masalah jika kalian membutuhkan smartphone dengan spesifikasi tanpa NFC.

5. Belum Dilengkapi Pelindung Layar

Kekurangan Xiaomi Redmi 4A selanjutnya adalah belum dilengkapi dengan pelindung layar. Hal ini membuat smartphone Xiaomi Redmi 4A mungkin rawan tergores jika tidak dilengkapi pelindung layar. Meski begitu kalian dapat menambahkan pelindung layar dengan pembelian secara terpisah di store.

Nah itulah kekurangan Xiaomi Redmi 4A dan kelebihannya yang perlu diketahui pengguna. Beberapa review di atas dapat menjadi bahan pertimbangan kalian menggunakan smartphone keluaran perusahaan Xiaomi.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending