17 Cara Ampuh Putihkan Kulit Wajah Secara Alami Bikin Wajah Bersih Bercahaya

Penulis: Editor Kapanlagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

17 Cara Ampuh Putihkan Kulit Wajah Secara Alami Bikin Wajah Bersih Bercahaya Ilustrasi wajah (Credit : Shutterstock)

Kapanlagi.com - Wajah yang putih, bersih, dan sehat kini menjadi incaran banyak orang. Tentunya, kulit wajah yang putih dan bersih harus tetap terjaga kesehatannya dengan cara dan bahan yang tepat pula. Kadang, banyak orang  justru mempercayai produk-produk pemutih wajah instan yang tidak diketahui aman atau tidaknya bahan yang digunakan. Tidak semua produk memberikan perawatan yang cocok pada berbagai jenis kulit manusia yang ada. Nah, cara paling aman dan ampuh untuk memutihkan wajah secara alami bisa KLovers dapatkan di sini!

Selain mengetahui apa jenis kulit kalian, kalian juga harus rutin menjaga kesehatan kulit dengan mencuci wajah minimal dua kali setiap harinya. Kalian juga bisa menggunakan cara-cara ampuh memutihkan kulit wajah secara alami yang membuat wajah semakin bersih bercahaya. Jangan sampai ada yang terlewat ya!

1. Air Rendalam Beras

Tahu nggak sih kalau air bekas mencuci beras ternyata dapat digunakan sebagai cara memutihkan wajah secara alami dan permanen? Yup, di dalamnya terdapat kandungan asam ferullic dan allantoin yang bekerja untuk melindungi dan memutihkan kulit. Jadi, gimana nih cara memutihkan kulit yang bisa kamu lakukan?

Caranya juga mudah dan sederhana. Setelah mencuci beras, tampung airnya ke dalam sebuah baskom khusus. Tunggu hingga mengendap. Jika endapannya sudah muncul, gunakan bahan alami tersebut sebagai lulur wajah alami di area wajah yang sudah dibersihkan terlebih dahulu. Biarkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih. Jika sudah kering, bilas wajah menggunakan air bersih dan keringkan. Cara ini bisa kamu gunakan setiap hari untuk membantu menutrisi kulit. Murah dan gampang banget kan caranya? Lakukan trik memutihkan wajah ini secara rutin agar hasilnya maksimal.

2. Putih Telur

Tidak hanya tubuh yang membutuhkan protein, kulitmu juga memerlukannya untuk proses regenerasi. Putih telur merupakan salah satu bahan alami yang kaya protein dan memiliki banyak manfaat untuk kulit. Masker putih telur sering digunakan untuk perawatan wajah, mulai dari mengatasi jerawat sampai memutihkan wajah secara alami. Bahan tersebut kaya akan protein yang penting untuk mendorong proses regenerasi sel kulit. Sstt, ternyata putih telur juga jadi salah satu rahasia kecantikan cewek Korea dan Jepang, lho!

Protein yang ada dalam telur membantu menggantikan sel kulit mati dengan yang baru. Pertumbuhan sel kulit yang baru membuat kulit terlihat lebih cerah alami. Caranya gampang banget kok, oleskan putih telur pada wajah yang telah dibersihkan. Gunakan sebagai masker selama 15 menit atau hingga kering. Bilas menggunakan air bersih. Dengan perawatan secara teratur, membuat kulit lebih cerah, kencang dan putih alami.

3. Lemon dan Madu

Lemon dan madu bisa dibilang merupakan perpaduan yang sempurna untuk memutihkan kulit secara alami. Lemon kaya akan vitamin C yang bermanfaat untuk mencerahkan kulit, serta madu yang merupakan zat antibakteri untuk merawat kulit.

Membuat masker lemon dan madu sangatlah mudah. Campurkan satu sendok teh madu dengan perasan lemon, aduk rata. Oleskan pada wajah yang sudah dalam keadaan bersih selama 15 menit. Bilas menggunakan air bersih.

4. Yogurt

Yogurt kaya akan kalsium dan zinc yang membantu menghidrasi kulit, serta mengatasi masalah kulit. Terbuat dari olahan susu, yogurt juga kaya akan vitamin B kompleks yang membuat kulit wajah lebih putih dan bersinar alami.

Cara membuat masker yogurt bisa dibilang sangat mudah. Siapkan yogurt segar tanpa rasa (plain). Oleskan pada wajah secara merata. Pastikan jika sebelumnya wajah telah dibersihkan secara menyeluruh, ya. Sambil mengoleskan yogurt, pijat wajah secara perlahan dan diamkan selama 5 menit. Terakhir, bilas wajah hingga bersih menggunakan air hangat. Lakukan perawatan wajah menggunakan yogurt ini pada malam hari sebelum tidur untuk hasil wajah yang lebih cerah pada keesokan harinya.

5. Lidah Buaya

Dikenal sebagai salah satu bahan alami serbaguna, cara memutihkan wajah dengan lidah buaya juga layak dicoba. Lidah buaya memiliki kandungan zat aloesin yang fungsinya buat menghambat pembentukan melamin pada kulit sehingga mencegah warna kulit jadi lebih gelap. Ingin mencoba memutihkan wajah secara alami dan permanen dengan lidah buaya?

Cara ini sangat mudah dan memberikan sensasi rileks bagi tubuh lho. Ambil satu batang lidah buaya, cuci bersih, lalu ambil dagingnya. Gunakan sebagai masker wajah dan diamkan selama 15 menit. Kamu juga bisa menggunakan gel aloe vera yang kini telah dijual bebas di toko kecantikan.

6. Jeruk Nipis

Jeruk nipis tidak hanya dapat membuat masakan jadi lebih sedap saja. Buah yang satu ini ternyata juga dapat menjadi cara memutihkan wajah secara alami dan permanen yang bisa diandalkan. Jeruk nipis kaya akan antioksidan dan vitamin C. Kedua bahan ini dapat merawat kulit untuk mencegah jerawat, mengurangi produksi minyak berlebih, hingga mengangkat sel kulit mati. Kandungan jeruk nipis juga dapat menangkal radikal bebas yang dapat merusak jaringan kulit.

Cara memutihkan wajah secara alami sering dikaitkan dengan bahan yang kaya akan vitamin C. Yup, vitamin C memiliki manfaat untuk membantu mengangkat sel kulit mati, mencerahkan wajah hingga membantu kulit terhindar dari jerawat. Begitu juga dengan vitamin C yang terkandung dalam jeruk nipis. Jenis jeruk dengan rasa asam yang luar biasa ini kaya akan vitamin C yang bisa membantu memutihkan kulit dan melindunginya dari paparan sinar matahari dan menangkal radikal bebas.

Siapkan jeruk nipis, belah menjadi dua bagian. Oleskan pada wajah secara merata dan diamkan selama 30 menit sampai mengering. Kemudian, bilas menggunakan air bersih dan keringkan. Untuk hasil yang maksimal, lakukan secara teratur 2-3 kali seminggu pada malam atau pagi hari sebelum beraktivitas.

Bagi kamu yang memiliki kulit sensitif, bisa melakukan percobaan terlebih dahulu. Oleskan jeruk nipis pada sedikit bagian kulit wajah, jika tidak terjadi iritasi atau reaksi yang berlebihan bisa menggunakannya secara tipis-tipis.

7. Buah Pepaya

Buah pepaya ternyata tidak hanya bermanfaat untuk membantu pencernaan, melainkan memutihkan kulit wajah. Dalam buah berwarna oranye ini terdapat enzim papain yang membantu meregenerasi kulit. Buah dengan daging berwarna oranye ini ternyata juga bisa dimanfaatkan sebagai cara memutihkan wajah secara alami dan permanen yang gampang banget. Pepaya memiliki kandungan enzim papain yang bekerja untuk mendorong proses regenerasi sel kulit. Selain itu, vitamin A, C, dan E yang dimiliki papaya berperan sebagai antioksidan yang menutrisi dan melembapkan kulit. Jadi, wajah dapat terlihat lebih putih bersinar.

Menggunakan pepaya sebagai masker pada malam hari akan memberikan manfaat yang begitu besar pada kulit selama proses regenerasi dan perbaikan sel kulit berlangsung. Masker pepaya mudah banget dibuat. Mulailah dengan menghaluskan pepaya menggunakan hand blender atau blender. Oleskan pada wajah secara merata, diamkan selama 30 menit. Setelah kering, bilas menggunakan air hangat dan keringkan wajah menggunakan handuk lembut. Lakukan secara rutin 2-3 kali seminggu agar kulit putihmu semakin terlihat, ya!

8. Tomat

Siapa sih yang tidak tahu betapa banyak khasiat dari tomat? Hampir setiap orang pasti memiliki cara yang berbeda dalam mengolah tomat ini berdasarkan banyak manfaatnya. Tahukah kamu jika jenis sayuran ini mengandung lycopine yang membantu menangkal radikal bebas? Memakai masker tomat secara teratur bisa membuat wajah lebih cerah berseri dan lebih putih. Hal ini dikarenakan tomat merupakan tabir surya alami yang dapat melindungi kulit dari sinar UV.

Cuci tomat hingga bersih, haluskan menggunakan blender. Oleskan pada wajah hingga merata dan tunggu selama 30 menit. Bilas wajah hingga bersih.

9. Bubuk Kopi dan Gula Pasir

Kopi ternyata tidak hanya nikmat diseduh, tapi juga bisa menjadi bahan alami untuk memutihkan wajah secara alami. Kopi membantu mengangkat sel kulit mati yang ada pada wajah dan meregenerasi kulit. Gunakan bubuk kopi dan gula pasir sebagai scrub yang membuat wajah lebih putih dan cerah, nggak kusam lagi!

Campurkan 1 sdt bubuk kopi apa saja dengan 1 sdt gula. Ingat ya, perbandingannya 1:1. Beri sedikit air hingga berbentuk pasta, pastikan jangan terlalu encer. Gosok pasta pada wajah agar sel kulit mati dan juga komedo terangkat. Diamkan selama 5 menit, lalu bilas wajah hingga bersih menggunakan air hangat.

10. Kentang

Kentang dapat memutihkan wajah secara alami dan permanen? Memang bisa? Ternyata bahan yang satu ini memiliki kandungan antibiotik yang bekerja untuk menghambat proses penuaan dini dan merangsang pertumbuhan sel kulit baru. Kentang juga kaya akan antioksidan untuk menyamarkan flek hitam, sehingga wajah terlihat lebih putih dan cerah.

Kentang tidak hanya hanya karbohidrat dan serat yang mengenyangkan dan menyehatkan tubuh. Jenis ubi-ubian ini ternyata punya beragam manfaat untuk kesehatan kulit. Kentang kaya akan mineral dan antibiotik alami yang membantu meregenerasi kulit, memperlambat penuaan dan memutihkan kulit secara alami. Kentang juga memiliki manfaat untuk menyamarkan noda atau flek hitam.

Bersihkan kentang, kukus hingga matang. Tumbuk halus kentang dan campurkan dengan 2 sdm susu hingga bertekstur seperti pasta. Oleskan pada wajah sambil pijat secara halus. Diamkan selama 25 menit, lalu bilas wajah menggunakan air bersih.

11. Bengkoang

Salah satu cara memutihkan wajah yang paling sering dilakukan adalah dengan masker bengkoang. Bahan yang satu ini memang dikenal memiliki manfaat untuk mencerahkan kulit dan membuatnya terlihat lebih putih. Bengkoang mengandung kadar vitamin A dan C yang bekerja membantu perawatan memutihkan wajah dan menjaga kulit agar tetap cerah alami. Khusus vitamin C di dalamnya juga berperan untuk merangsang regenerasi sel kulit.

Khasiat bengkoang memang sudah banyak ditemukan dalam berbagai produk kecantikan. Tapi, kamu juga bisa kok mengolah sendiri masker bengkoang di rumah dengan praktis dan gampang. Cara memutihkan wajah secara alami dan permanen dengan bengkoang adalah sebagai berikut. Parut bengkoang dan peras menggunakan air. Ambil sari bengkoang sebagai campuran untuk masker wajah. Bisa juga menjadikan ampas parutan bengkoang sebagai scrub untuk mengangkat sel kulit yang menempel di wajah. Lakukan perawatan memutihkan wajah ini secara rutin agar hasilnya maksimal.

12. Minyak Zaitun                            

Dikenal sebagai salah satu essential oil yang punya manfaat luar biasa, minyak zaitun ternyata juga bisa dimanfaatkan sebagai cara memutihan wajah secara alami dan permanen. Bukan tanpa alasan, kandungan zat linoleic acid di dalamnya berperan untuk menjaga keseimbangan kadar air dalam kulit. Kandungan polifenol di dalamnya juga menjaga sel kulit dari kerusakan, sehingga wajah tetap cerah dan sehat.

Membuat masker minyak zaitun untuk memutihkan wajah ternyata nggak sulit kok. Campurkan 4 sdm minyak zaitun dengan 2 sdm madu, aduk hingga merata. Aplikasikan masker tersebut di area wajah setiap 2 kali dalam seminggu agar hasilnya lebih maksimal.

13. Mentimun

Bahan sederhana seperti mentimun ternyata juga dapat dimanfaatkan sebagai cara memutihkan wajah secara alami dan permanen. Mentimun kaya akan kandungan vitamin dan mineral yang dapat menjaga kesegaran kulit sehingga tampak cerah dan lebih putih. Tidak hanya itu, sayuran yang satu ini juga bekerja aktif untuk menghambat proses pigmentasi dan dapat digunakan untuk menghilangkan mata panda.

Mau tahu cara memutihkan wajah dengan mentimun? Gampang banget kok. Ambil 1 buah mentimun, kupas, blender tanpa air hingga teksturnya menyerupai gel. Aplikasikan gel tersebut sebagai masker wajah secara merata. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih.

14. Stroberi

Stroberi tidak hanya segar dan menyenangkan jika diolah menjadi makanan. Buah yang satu ini ternyata juga dapat diandalkan sebagai cara memutihkan wajah secara alami dan permanen yang bikin penampilan jadi makin maksimal. Kandungan ellagic di dalamnya dapat membantu menghilangkan flek hitam pada kulit dan mencerahkan wajah secara alami.

Ingin mencoba trik memutihkan wajah dengan stroberi? Siapkan beberapa butir buah stroberi, haluskan. Gunakan masker tersebut di area wajah secara merata. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air hangat hingga bersih.

15. Scrub Kopi

Ada serangkaian beauty benefit dari minuman favorit yang satu ini. Butiran bubuk kopi yang dimanfaatkan sebagai scrub dapat menjadi salah satu cara memutihkan wajah secara alami dan permanen yang hasilnya maksimal. Kopi dapat mengangkat sel kulit mati yang menempel dan merangsang pertumbuhan sel kulit baru. Aplikasikan kopi secara rutin dapat membuat wajah jadi lebih halus dan cerah. Selain itu, kandungan antioksidan di dalamnya dapat melindungi wajah dari radiasi sinar matahari yang dapat merusak sel kulit.

Perawatan wajah dengan scrub kopi sebenarnya gampang kok. Masukkan 3 sdm bubuk kopi ke dalam sebuah wadah. Tambahkan air sedikit demi sedikit hingga teksturnya menyerupai pasta. Setelah itu, aplikasikan ke area wajah yang sudah dibersihkan sebelumnya. Biarkan selama 15 menit lalu bilas dengan air hingga bersih.

16. Alpukat

Sering mendengar alpukat sering digunakan untuk perawatan wajah? Buah yang satu ini memang punya khasiat yang nggak main-main. Zat karotenoid antioksidan, vitamin E, C, dan E di dalamnya dapat mencegah penuaan dini yang disebabkan radiasi sinar matahari. Selain itu, khusus vitamin C sangat dibutuhkan untuk membuat elastin dan kolagen agar wajah terlihat lebih kenyal.

Lalu, bagaimana cara memutihkan wajah secara alami dan permanen dengan alpukat? Ikuti tips berikut ini. Ambil 1 buah alpukat, haluskan dagingnya. Aplikasikan di area wajah secara merata. Diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih.

17. Susu

Selain dapat dimanfaatkan dalam mengolah makanan, ternyata susu juga dapat digunakan sebagai masker wajah. Pasalnya, kandungan vitamin D serta vitamin B6 dalam susu ampuh banget untuk merangsang produksi kolagen dalam kulit. Nah cara menggunakan susu sebagai masker wajah sangatlah mudah, cukup campurkan 2 sdm susu segar dengan 1 sdm madu, setelah itu oleskan pada wajah dan diamkan selama 30 menit. Terakhir, jangan lupa bilas dengan air bersih guys.

Nah, begitu banyak bahan alami yang bisa KLovers gunakan untuk memutihkan sekaligus mencerahkan kulit bukan? Pilih dan gunakan bahan-bahan alami di atas sesuai dengan jenis kulit kalian ya. Dapatkan kulit putih alami dengan cepat dan segar tanpa  khawatir efek samping yang berbahaya. Selamat mencoba ya!

 

Penulis : Artamevia Faberta Elvanda

 

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/mag)

Rekomendasi
Trending