6 Rekomendasi Novel Romance Terbaik dan Terpopuler, Hati-hati Bisa Bikin Baper Pembaca

Diterbitkan:

6 Rekomendasi Novel Romance Terbaik dan Terpopuler, Hati-hati Bisa Bikin Baper Pembaca
Rekomendasi Novel Romance Terbaik dan Terpopuler (credit: goodreads)

Kapanlagi.com - Kisah romansa jadi salah satu jenis cerita yang begitu digemari. Tak saja dalam wujud film, kisah romansa di novel romance juga sangat banyak peminatnya. Terbukti, novel genre romance jadi salah satu yang paling laris manis di toko buku. Selain itu bukti lainnya, juga banyak orang yang mencari rekomendasi novel romance sebelum memutuskan membeli buku.

Bukan tanpa alasan mengapa novel romance bisa begitu diminati. Pasalnya novel genre romance punya cerita yang cenderung ringan sehingga cocok untuk dijadikan hiburan di kala bosan dan saat sedang senggang. Selain itu, kisah romantis di buku-buku rekomendasi novel romance juga kerap menampilkan kisah cinta romantis yang bisa bikin baper pembaca.

Penasaran, apa saja rekomendasi novel romance paling romantis? Untuk mengetahuinya, langsung saja cek daftar dan ulasan singkatnya berikut ini.

 

1. Sunshine Becomes You

Ilana Tan menjadi salah satu penulis paling terkenal untuk novel-novel genre romance. Sampai saat ini, novel-novel karya Ilana sering masuk ke dalam daftar rekomendasi novel romance terbaik dan populer di kalangan remaja. Kisahnya yang romantis dengan alur sederhana bikin siapapun yang membaca jadi baper dan ikut jatuh hati.

Sunshine Becomes You mengisahkan tentang tokoh bernama Alex. Sebuah kecelakaan kecil mengakibatkan Alex mengalami cedera. Namun, di momen itu juga dia akhirnya bertemu dengan gadis bernama Mia. Lantaran merasa bersalah, Mia akhirnya menawarkan diri untuk menjadi "pelayan" Alex sampai sembuh seperti semula. Sejak saat itu, Mia dan Alex jadi sering bersama. Alex yang semula keras perlahan jadi lembut dan luluh pada Mia.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Alster Lake

Rekomendasi novel romance yang kedua berjudul Alster Lake. Novel remaja yang satu ini juga mempunyai cerita yang sangat romantis dan bisa bikin baper. Kisah romantis itu terjadi antara seorang penulis buku bernama Dean, dengan penggemarnya yang bernama Alea.

Takdir mempertemukan Alea dengan penulis favoritnya, Dean Bjorn tanpa sengaja. Dean mengembalikan buku Alea yang tertinggal di perpustakaan. Sejak saat itu, Alea dan Dean kemudian dekat dan akrab, hingga akhirnya saling jatuh cinta dan memutuskan untuk jadi sepasang kekasih. Sayangnya sebuah peristiwa mengharuskan mereka berpisah. Saat terpisah, Alea baru tahu bahwa Dean ternyata telah menulis kisahnya bersama Alea menjadi sebuah buku.

 

3. Beauty and The Best

Novel romance memang banyak mengangkat cerita cinta semasa sekolah. Beauty and The Best juga termasuk salah satunya. Sesuai dengan judulnya, novel romance ini bercerita tentang seorang murid paling cantik di sekolah yang akhirnya harus bersaing dengan salah satu anak paling pintar. Kisah persaingan dua siswi di sebuah sekolah ini cukup menarik untuk diikuti. 

Murid tercantik di sekolahnya itu bernama Kelly. Sedangkan siswi paling pintar bernama Ira. Sebuah kejadian melibatkan Kelly dan Ira. Lantaran emosi, Kelly akhirnya tanpa sadar menantang Ira untuk bersaing di Ujian Akhir Sekolah. Taruhan itu berisi siapa yang mendapatkan rendah, harus menjadi pesuruh yang menang. Kelly kemudian mencari cara agar bisa menang. Salah satunya dengan mendekati Aldo salah satu siswa terpintar di sekolah, yang tak lain sepupu Ira.

 

4. Mariposa

Rekomendasi novel romance yang berikutnya adalah Mariposa. Novel romance yang satu ini merupakan hasil adaptasi dari wattpad yang cukup populer dan laris. Terbukti, di wattpad novel ini telah dibaca hingga jutaan kali. Sementara versi novel cetaknya juga telah laris terjual. Selain itu, kisah romantis di novel romance ini juga telah diangkat ke layar lebar.

Mariposa bercerita tentang kisah Acha yang mengejar cinta Iqbal. Acha adalah seorang siswi wajah cantik dan pintar. Sementara, Iqbal adalah siswa ganteng dan pintar tapi lebih berambisi pada prestasi dibandingkan cinta dan hal lainnya. Iqbal selalu bersikap dingin sering kali justru merasa risih dengan keberadaan Acha yang kerap menggoda dirinya. Namun, perlahan tapi pasti Acha berhasil meluluhkan hati Iqbal juga.

 

5. Dikta & Hukum

Dikta & Hukum juga jadi rekomendasi novel romance yang sayang jika dilewatkan begitu saja. Tak saja romantis, novel romance ini juga cukup inspiratif karena menceritakan ambisi seseorang dalam mengejar cita-cita. Sebagaimana judulnya, novel ini mengisahkan tentang seorang tokoh bernama Dikta. Dia adalah seorang mahasiswa akhir jurusan hukum.

Di kampusnya, Dikta banyak disukai banyak perempuan. Namun, tak banyak yang tahu Dikta ternyata sudah dijodohkan dengan seorang gadis siswi kelas 3 SMA bernama Nadhira. Dikta dan Nadhira telah berteman lama. Bahkan, Dikta sudah menganggap Nadhira sebagai adiknya sendiri. Dari Dikta, Nadhira juga terinspirasi untuk menekuni bidang hukum. Alhasil, hubungan romansa mereka pun berjalan unik tak sebagaimana kisah romansa remaja pada umumnya,

 

6. Asmaraloka

Jika kalian mencari rekomendasi novel romance, dengan kisah romansa yang sedikit lebih dewasa, Asmaraloka bisa jadi jawabannya. Asmaraloka tak lagi mengisahkan tentang kisah asmara di bangku SMA. Kisah cinta di novel ini menceritakan tentang dilema dan perasaan hati seseorang yang sudah memasuki dunia kerja.

Dikisahkan di novel ini seorang wanita bernama Isa yang kurang mujur dalam hal percintaan. Sepanjang usianya, Isa hanya pacaran 2 kali dan keduanya kandas di tengah jalan. Kini, Isa yang jomblo lebih fokus meniti karier. Dia bekerja di sebuah perusahaan. Di kantornya itu, Isa harus bekerja di bawah manajer yang tak lain mantan kekasihnya dulu. Isa berusaha profesional. Tapi, hatinya diliputi dilema saat sang mantan mulai berusaha mendekatinya kembali.

Itulah beberapa rekomendasi novel romance populer. Selamat membaca!

  

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending