60 Kata-Kata Inspirasi Kehidupan yang Penuh Makna, Jadi Nasihat untuk Bangkit

Penulis: Dhia Amira

Diterbitkan:

60 Kata-Kata Inspirasi Kehidupan yang Penuh Makna, Jadi Nasihat untuk Bangkit
Ilustrasi (credit: Freepik)

Kapanlagi.com - Dalam kehidupan ini manusia membutuhkan sebuah inspirasi untuk terus termotivasi. Ya, inspirasi bisa datang dari mana saja dan kapan saja. Ada banyak hal yang membuat kita mendapatkan sebuah inspirasi, salah satunya dengan kata-kata inspirasi kehidupan berikut ini. Selain itu kata-kata inspirasi kehidupan ini juga bisa menjadi sebuah nasihat bijak yang penuh makna untuk kehidupan kalian.

Memunculkan semangat harus berasal dari diri sendiri. Orang lain hanya bisa memberikan kalian dorongan untuk maju, tetapi itu tidak akan berguna jika tak ada keinginan dari sendiri. Sehingga harus ada usaha di dalam hati kita untuk maju dan pantang menyerah, agar nasihat hingga kata-kata inspirasi kehidupan bisa diterima dengan baik oleh diri kita untuk masa depan.

Bagi kalian yang sedang mencari sebuah kata-kata inspirasi, berikut ini ada 60 kata-kata inspirasi kehidupan yang dilansir dari berbagai sumber. Yuk langsung saja dicek KLovers.

 

1. Kata-Kata Inspirasi Kehidupan yang Bijak

Kata-kata inspirasi kehidupan yang pertama yaitu ada kata-kata inspirasi yang bijak. Kata-kata ini bisa menjadi sebuah nasihat untuk kalian agar mendapatkan sebuah inspirasi yang positif. Berikut kata-kata inspirasi kehidupan yang bijak tersebut:

1. "Setiap mimpi besar dimulai dengan seorang pemimpi. Ingatlah selalu, kamu memiliki kekuatan, kesabaran, dan hasrat untuk meraih bintang-bintang untuk mengubah dunia."

2. "Mereka bilang impian saya terlalu besar, saya bilang mereka berpikir terlalu kecil."

3. "Setelah kamu mengganti pikiran negatif dengan yang positif, kamu akan mulai mendapatkan hasil positif."

4. "Beranilah. Ambil risiko. Tidak ada yang bisa menggantikan pengalaman."

5. "Kegagalan hanya dibuat oleh mereka yang gagal untuk berani, bukan oleh mereka yang berani gagal."

6. "Hanya ada satu hal yang membuat mimpi tidak mungkin tercapai: ketakutan akan kegagalan."

7. "Kemuliaan terbesar dalam hidup tidak terletak pada ketangguhan, tetapi dalam bangkit setiap kali kita jatuh."

8. "Prestasi tak dapat diraih tanpa semangat."

9. "Jangan khawatir tentang kegagalan, khawatirlah tentang peluang yang kamu lewatkan ketika kamu tidak mencoba sesuatu."

10. "Rahasia untuk maju adalah memulai." - Mark Twain

11. "Jangan takut dengan ketakutanmu. Mereka tidak ada di sana untuk membuatmu takut. Mereka ada di sana untuk memberi tahumu bahwa ada sesuatu yang berharga untukmu."

12. "Kebesaran sebenarnya dapat ditemukan dalam hal-hal kecil yang terkadang kita lewatkan."

13. "Banyak orang yang tidak bertindak karena takut gagal, padahal tidak bertindak adalah kegagalan yang jelas sudah terjadi."

14. "Sebuah perjalanan ribuan mil dimulai dari langkah kecil."

15. "Beberapa orang ingin sesuatu terjadi, beberapa orang berharap itu akan terjadi, yang lain mewujudkannya jadi kenyataan."

16. "Menjadi berani berarti mengetahui bahwa ketika kamu gagal, kamu tidak gagal selamanya."

17. "Ketika orang mengatakan Anda sudah berubah, sebenarnya itu hanya karena Anda berhenti melakukan apa yang mereka ingin Anda lakukan."

18. "Jangan pernah membuat keputusan yang permanen untuk perasaan yang sementara."

19. "Berani mengambil keputusan, maka anda telah melangkah 10 kali lebih cepat untuk sukses."

20. "Realitas kehidupan Anda adalah deskripsi dari jiwa dan pikiran Anda."

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Kata-Kata Inspirasi Kehidupan yang Memotivasi

Kemudian kata-kata inspirasi kehidupan yang selanjutnya yaitu ada kata-kata inspirasi yang memotivasi. Kata-kata ini akan memberikan kalian sebuah semangat untuk terus termotivasi dalam hidup. Dan berikut ini beberapa kata-kata inspirasi kehidupan yang memotivasi tersebut:

21. "Jika Anda bosan dengan kehidupan - Anda tidak bangun setiap pagi dengan semangat menyala-nyala untuk melakukan hal-hal - Anda berarti tidak memiliki sasaran yang cukup." - Lou Holtz

22. "Sasaran itu impian yang memiliki tenggat waktu." - Diana Scharf

23. "Saya tidak bisa mengubah arah angin, namun saya bisa menyesuaikan pelayaran saya untuk selalu menggapai tujuan saya." - Jimmy Dean

24. "Saya pikir setiap kegagalan yang harus saya hadapi memberi saya kesempatan untuk memulai lagi dan mencoba sesuatu yang baru." - Harland David Sanders

25. "Jangan takut untuk membuat sebuah kesalahan. Tapi, pastikan Anda tidak melakukan kesalahan yang sama dua kali." - Akio Morita

26. "Kenapa khawatir? Jika kamu telah melakukan yang terbaik yang kamu bisa, maka khawatir tidak akan membuatnya menjadi lebih baik." - Walt Disney

27. "Cobalah untuk tidak menjadi orang sukses, melainkan mencoba menjadi orang yang berharga." - Albert Einstein

28. "Hidupkan hidup Anda sebagai seruan daripada penjelasan." - Isaac Newton

29. "Dengan gagal merencanakan, Anda sedang merencanakan kegagalan." - Benjamin Franklin

30. "Jika kita bekerja dengan asumsi bahwa apa yang diterima sebagai kebenaran adalah benar, maka akan ada sedikit harapan kemudian." - Orville and Wilbur Wright

31. "Bekerja keras. Lakukan yang terbaik. Simpan kata-kata kamu, jangan terlalu sombong. Percaya kepada Tuhan. Jangan takut dan jangan pernah lupakan teman." - Harry S. Truman

32. "Mimpi tidak pernah menyakiti siapa pun jika dia terus bekerja tepat di belakang mimpinya untuk mewujudkannya semaksimal mungkin." - F. W. Woolworth

33. "Sebelum menolong orang lain, saya harus dapat menolong diri sendiri. Sebelum menguatkan orang lain, saya harus bisa menguatkan kehidupan diri sendiri dahulu." - Petrus Claver

34. "Tanpa sasaran dan rencana meraihnya, Anda seperti kapal yang berlayar tanpa tujuan." - Fitzhugh Dodson

35. "Hambatan itu sering menjadi batu pijakan." - Prescott

36. "Keberhasilan adalah kemampuan untuk melewati dan mengatasi dari satu kegagalan ke kegagalan berikutnya tanpa kehilangan semangat." - Winston Chuchill

37. "Jangan pernah melupakan apa pun yang dikatakan seseorang ketika ia marah karena akan seperti itu pulalah perlakuannya pada Anda." - Henry Ward Beecher

38. "Bila Anda ingin bahagia, buatlah tujuan yang bisa mengendalikan pikiran, melepaskan tenaga, serta mengilhami harapan Anda." - Andrew Carnegie

39. "Tidak ada pekerjaan yang susah jika Anda membaginya menjadi pekerjaan-pekerjaan kecil." - Henry Ford

40. "Lebih baik bertempur dan kalah daripada tidak pernah bertempur sama sekali." - Arthur Hugh Clough

 

3. Kata-Kata Inspirasi Kehidupan yang Singkat

Dan kata-kata inspirasi kehidupan yang terakhir yaitu ada kata-kata inspirasi kehidupan yang singkat. Tak perlu kata-kata panjang untuk sebuah nasihat, kata-kata singkat pun bisa menjadi sebuah nasihat bijak untuk kalian. Berikut ini kata-kata inspirasi kehidupan yang singkat tersebut:

41. "Orang paling bijaksana mengikuti arahan mereka sendiri."

42. "Anda mengubah dunia dengan menjadi diri sendiri." - Yoko Ono

43. "Apa yang tidak membunuh kita, membuat kita lebih kuat." - Friedrich Nietzsche

44. "Hal-hal hebat tidak pernah datang dari zona nyaman."

45. "Jalan yang sulit sering kali mengarah ke tujuan yang indah."

46. "Dari kesalahan ke kesalahan seseorang menemukan seluruh kebenaran."

47. "Jika Anda tidak menyukai sesuatu, ubahlah. Jika Anda tidak dapat mengubahnya, ubah sikap Anda." - Maya Angelou

48. "Belajar untuk menjadi tenang dan kamu akan selalu bahagia."

49. "Ini akan menjadi hal terberat yang pernah kamu lakukan, tetapi hatimu tidak pernah salah."

50. "Lakukan hal-hal yang kamu suka karena jika tidak, kamu akan menyesal suatu hari."

51. "Dengarkan, tersenyumlah, setujui, lalu lakukan apa pun yang ingin kamu lakukan."

52. "Nikmati setiap momen dalam hidup karena kamu tidak tahu apa yang akan terjadi besok."

53. "Jika kamu tidak mau mengambil risiko yang tidak biasa, kamu harus puas dengan yang biasa."

54. "Orang yang ekstrem mendapatkan hasil yang ekstrem."

55. "Kita harus melakukan yang terbaik yang kita mampu. Itu adalah tanggung jawab manusia yang suci."

56. "Jangan takut dengan tantangan karena hidup tanpa tantangan itu tidak menyenangkan."

57. "Rahasia untuk maju adalah memulai."

58. "Selalu lakukan yang terbaik. Apa yang kamu tanam sekarang, akan kamu panen nanti."

59. "Untuk mencapai yang tidak mungkin, seseorang harus mencoba yang absurd."

60. "Ubah cara berpikirmu dan kamu akan menikmati setiap momen dalam hidup."

Itulah 60 kata-kata inspirasi kehidupan yang penuh makna dan bisa menjadi sebuah nasihat untuk kalian lebih bangkit. Semoga dengan kata-kata inspirasi ini kalian bisa tetap semangat dan bangkit dari permasalahan yang datang.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending