6 Resep Olahan Sate Korea yang Bisa Jadi Ide Lauk Makan Praktis


Berita | Jum'at, 8 November 2024 18:11
Editor : Dhia Amira

Kapanlagi.com - Kreativitas kuliner Korea Selatan tidak hanya terbatas pada kimchi dan ramyeon, tetapi juga merambah ke dunia sate yang penuh citarasa menggoda. Dengan sentuhan bumbu khas negeri ginseng, sate Korea hadir sebagai alternatif hidangan praktis di rumah.


Dari daging ayam yang dibalut saus gochujang hingga rice cake yang dipanggang dengan bumbu pedas manis, setiap tusuk sate Korea menawarkan pengalaman kuliner yang unik. Hingga, menjadi salah satu resep olahan makanan yang bisa kalian sajikan di rumah.

Nah, bagi yang penasaran, maka berikut ini beberapa resep olahan sate Korea yang bisa jadi ide lauk makan praktis. Yuk, langsung saja dicek KLovers!

1 dari 6 halaman

1. Dakkochi

Ilustrasi (credit: pixabay.com)

Dakkochi adalah sate ayam khas Korea yang dimarinasi dengan bumbu pedas manis berbahan dasar gochujang dan dipanggang hingga kecokelatan. Berikut ini tata cara olahan sate Korea tersebut:

Bahan:

- 500g dada ayam, potong dadu

- 3 sdm gochujang (pasta cabai Korea)

- 2 sdm kecap asin

- 2 sdm madu

- 1 sdm minyak wijen

- 2 siung bawang putih, haluskan

- Lada hitam

Cara membuat:

- Campurkan gochujang, kecap asin, madu, minyak wijen, bawang putih, dan lada

- Marinasi ayam dengan bumbu selama 30 menit

- Tusuk ayam ke tusukan sate

- Panggang di atas grill/teflon hingga matang

- Olesi sisa bumbu saat memanggang dan sajikan.

2 dari 7 halaman

2. Gopchang Gui

Gopchang Gui adalah sate usus sapi khas Korea yang dimasak dengan bumbu pedas tradisional dan biasanya disajikan sebagai makanan jalanan. Berikut ini tata cara olahan sate Korea tersebut:

Bahan:

- 500g usus sapi, bersihkan

- 4 sdm gochugaru (bubuk cabai Korea)

- 3 sdm kecap asin

- 2 sdm minyak wijen

- 1 sdm bawang putih cincang

- Daun bawang

Cara membuat:

- Rebus usus hingga empuk

- Campur semua bumbu

- Marinasi usus dengan bumbu 1 jam

- Tusuk usus ke tusukan sate

- Panggang sambil dioles sisa bumbu

- Taburi daun bawang dan sajikan.

3 dari 7 halaman

3. Samgyeopsal Kkochi - Non Halal

Ilustrasi (credit: pixabay.com)

Samgyeopsal kkochi adalah sate Korea berbahan dasar pork belly (daging babi bagian perut) yang dimarinasi dengan ssamjang dan bumbu Korea. Berikut ini tata cara membuatnya:

Bahan:

- 500g pork belly, iris tipis

- 3 sdm ssamjang (pasta kedelai Korea)

- 2 sdm mirin

- 2 sdm madu

- 1 sdm bawang putih cincang

- Wijen sangrai

Cara membuat:

- Campur ssamjang, mirin, madu, bawang putih

- Marinasi pork belly 2 jam

- Lipat daging, tusuk ke tusukan sate

- Panggang hingga kecokelatan

- Taburi wijen sangrai dan sajikan.

4 dari 7 halaman

4. Tteok Kkochi

Tteok kkochi adalah sate Korea berbahan dasar kue beras Korea (rice cake) yang dipanggang dan dilumuri saus pedas manis gochujang. Berikut ini tata cara membuat salah satu olahan sate Korea tersebut:

Bahan:

- 500g tteok (rice cake)

- 4 sdm gochujang

- 2 sdm sirup jagung

- 1 sdm kecap asin

- 1 sdm minyak wijen

- Biji wijen

Cara membuat:

- Rebus tteok sebentar hingga lembut

- Campur semua bumbu

- Tusuk tteok ke tusukan sate

- Panggang sambil dioles bumbu

- Taburi biji wijen dan sajikan.

5 dari 7 halaman

5. Eomuk Kkochi

Eomuk Kkochi adalah sate Korea berbahan dasar kue ikan (fish cake) khas Korea yang dipanggang dan diberi bumbu saus tiram. Berikut ini tata cara membuatnya:

Bahan:

- 500g fish cake

- 3 sdm saus tiram

- 2 sdm mirin

- 1 sdm gula

- 1 sdm minyak wijen

- Daun bawang

Cara membuat:

- Potong fish cake sesuai ukuran

- Campur bumbu saus

- Tusuk fish cake

- Panggang sambil dioles bumbu

- Taburi daun bawang dan sajikan.

6 dari 7 halaman

6. Yangnyeom Tongdak Kkochi

Ilustrasi (credit: pixabay.com)

Yangnyeom tongdak kkochi adalah sate ayam Korea yang dimarinasi dengan saus pedas manis berbahan dasar gochujang dan saus tomat. Berikut ini tata cara membuat sate Korea tersebut:

Bahan:

- 500g paha ayam fillet

- 4 sdm gochujang

- 3 sdm saus tomat

- 2 sdm madu

- 2 sdm bawang putih cincang

- Wijen sangrai

Cara membuat:

- Potong ayam ukuran sate

- Campur semua bumbu

- Marinasi ayam 1 jam

- Tusuk ke tusukan sate

- Panggang hingga matang

- Olesi sisa bumbu dan taburi wijen dan sajikan.

Itulah beberapa resep olahan sate Korea yang bisa kalian buat sendiri di rumah. Resep olahan sate Korea ini bisa langsung kalian buat, karena kalau bukan sekarang, KapanLagi?

(kpl/dhm)