Cara Cek Kartu Indonesia Pintar untuk Tahu Saldo, Bisa Dilakukan via Browser dan Aplikasi


Berita | Kamis, 13 Januari 2022 12:55

Kapanlagi.com - Kartu Indonesia Pintar atau KIP menjadi salah satu program pemerintah untuk membantu masyarakat. Melalui KIP, pemerintah bermaksud meringankan biaya pendidikan anak-anak sekolah yang berasal dari keluarga kurang mampu. Pemegang KIP nantinya akan mendapatkan sejumlah dana bantuan yang bisa dicairkan. Namun sebelum mencairkannya, pemegang KIP perlu tahu cara cek kartu Indonesia pintar.


Ya, pengecekan status Kartu Indonesia Pintar memang perlu dilakukan secara rutin. Sebab dengan begitu, pemegang KIP bisa mengetahui jumlah saldo yang bisa dicairkan. Di samping itu, cara cek Kartu Indonesia Pintar juga berguna untuk memastikan waktu pencairan dana bantuan tersebut.

Cara cek Kartu Indonesia Pintar bisa dilakukan dengan mudah dan praktis. Dirangkum dari berbagai sumber, untuk tahu cara-caranya langsung saja simak ulasannya berikut ini.

1 dari 3 halaman

1. Cara Cek Kartu Indonesia Pintar untuk Tahu Penerima PIP

(credit: unsplash)

Sebelum tahu cara cek Kartu Indonesia Pintar untuk tahu jumlah saldo, penting untuk tahu cara mengecek daftar PIP. Secara umum, PIP merupakan singkatan Program Indonesia Pintar. PIP merupakan kerja sama tiga kementerian yaitu Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Kementerian Sosial (Kemensos), dan Kementerian Agama (Kemenag). PIP inilah yang kemudian diwujudkan melalui KIP.

Penerima Kartu Indonesia Pintar akan terdaftar dalam PIP. Maka dari itu, penting untuk tahu cara mengecek daftar PIP. Caranya sangatlah mudah, kalian bisa langsung mengakses situs pip.kemdikbud.go.id. Untuk lebih jelasnya kalian bisa ikuti langkah-langkah cara cek Kartu Indonesia Pintar untuk mengetahui PIP.

- Buka browser di hp atau laptop, lalu akses situse PIP yaitu pip.kemdikbud.go.id.

- Jika sudah, langsung saja isi Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) pada kolom yang tersedia di situs tersebut.

- Setelah mengisi, NISN langkah berikutnya silakan isi tanggal lahir dan nama ibu kandung pada kolom yang tersedia di bawah kolom NISN.

- Jika kolom-kolom tersebut sudah terisi lengkap, langsung saja klik tombol Cari.

- Secara otomatis, akan muncul notifikasi apakah kalian atau NISN tersebut terdaftar sebagai penerima PIP atau bukan.

2 dari 4 halaman

2. Cara Cek Kartu Indonesia Pintar untuk Tahu Jumlah Saldo via Browser

(credit: unsplash)

Setelah dipastikan NISN terdaftar sebagai penerima PIP, pemegang KIP bisa melakukan cek saldo. Ada beberapa cara cek Kartu Indonesia Pintar untuk mengetahui jumlah saldo. Salah satunya, bisa dilakukan dengan mudah melalui browser baik lewat HP maupun laptop. Agar lebih jelas, kalian bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.

- Pertama, buka browser di hp atau laptop kalian, kemudian akses situs jaga.id.

- Jika berhasil masuk ke halaman utama jaga.id, berikutnya silakan login dengan akun dan password yang sudah terdaftar.

- Berikutnya, klik menu Pelayanan Publik.

- Kemudian, kilih menu Pendidikan.

- Langkah selanjutnya, isi kolom data diri (nama, jenjang pendidikan, dan domisili).

- Jika sudah, klik opsi Tampilkan.

- Selanjutnya secara otomatis akan ditampilkan informasi dan data mengenai tempat kalian menempuh pendidikan.

- Kemudian, klik Nama Sekolah atau Lembaga Pendidikan yang ditampilkan.

- Lalu, klik opsi Program PIP.

- Selanjutnya, silakan tuliskan nomor KIP pelajar di kolom pencarian.

- Tunggu beberapa saat, setelah itu akan muncul notifikasi di antaranya berisi data serta jumlah saldo KIP dan prosedur pencairan dana bantuan.

3 dari 4 halaman

3. Cara Cek Kartu Indonesia Pintar untuk Tahu Jumlah Saldo via Aplikasi di HP

(credit: unsplash)

Di samping lewat browser, cara cek Kartu Indonesia Pintar untuk mengetahui jumlah saldo juga bisa dilakukan via aplikasi. Caranya tak kalah mudah dengan mengecek via browser. Hanya tentu saja, kalian perlu mendownload aplikasi bernama jaga.id terlebih dahulu. Untuk lebih jelasnya, berikut cara cek Kartu Indonesia Pintar untuk tahu jumlah saldo via aplikasi.

- Pertama, jika belum mempunyai aplikasi jaga.id, silakan unduh aplikasi Jaga.id di App Store atau Play Store.

- Setelah aplikasi terunduh dan terinstal, langsung saja buka aplikasi Jaga.id.

- Berikutnya, login dengan akun dan password yang sudah terdaftar.

- Setelah masuk ke aplikasi Jaga.id, berikutnya pilih menu Pendidikan.

- Selanjutnya, isi kolom data diri (nama, jenjang pendidikan, dan domisili).

- Setelah semua data tersebut terisi, klik tombol Cari Sekolah.

- Langkah berikutnya, pilih opsi nama sekolah yang dituju.

- Kemudian, klik menu Program Sekolah.

- Berikutnya masukkan nomor KIP atau NISN.

- Kemudian, klik tombol Cari.

- Selesai, setelah itu secara otomatis aplikasi akan menampilkan informasi lengkap, termasuk jumlah saldo KIP dan prosedur pencairan dana tersebut.

Itulah di antaranya penjelasan terkait cara cek Kartu Indonesia Pintar untuk mengetahui status terdaftar PIP dan saldo. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

(kpl/gen/psp)

Topik Terkait