Kapanlagi.com - Makau kembali memperkenalkan pesonanya kepada publik Indonesia melalui pameran wisata yang digelar di Jakarta. Acara ini menjadi ajang untuk menikmati beragam penawaran perjalanan, kuliner, dan hiburan khas kota tersebut.
Diselenggarakan oleh Macao Government Tourism Office (MGTO), acara "Experience Macao Mega Sale" berlangsung di Gandaria City, Jakarta, pada 9-12 Oktober 2025. SJM Resorts, S.A. (SJM) turut berpartisipasi dengan menghadirkan booth spesial, penawaran eksklusif, dan berbagai aktivitas interaktif menarik.
SJM dikenal dengan koleksi restoran pemenang penghargaan dan chef ternama. Dari fine dining kelas dunia hingga jajanan kaki lima khas lokal, Makau siap menyuguhkan perjalanan gastronomi yang tak terlupakan.
Selain itu, SJM juga menghadirkan Kam Pek Market di San Ma Lo, Makau Peninsula - sebuah destinasi kuliner ikonik yang menyajikan perpaduan kuliner khas Makau, jajanan kaki lima, serta masakan Tiongkok, Portugis, Jepang, Korea, Thailand, hingga Taiwan.
Memasuki bulan November, ajang bergengsi internasional Whisky Live & Fine Spirits Macau 2025 akan kembali digelar di Grand Lisboa Palace. Acara tahunan ini mengundang para tamu untuk menikmati pengalaman mencicipi berbagai whisky dan minuman premium dari berbagai penjuru dunia.
SJM terus memperkaya pengalaman wisatawan lewat ragam atraksi budaya, seni, dan olahraga.
Bagi penggemar K-Pop Indonesia, SJM menghadirkan "G-DRAGON MEDIA EXHIBITION : Ubermensch" di Grand Lisboa Palace hingga 30 Oktober pameran terbesar dalam tur globalnya, lengkap dengan paket tiket eksklusif dan merchandise edisi terbatas.
Wisatawan yang turut membawa keluarga dapat menikmati dua wahana tematik: "Martial Arts Arena" yang menampilkan tradisi bela diri Tiongkok, serta "AI Wonderland" yang menggabungkan interaksi bermain dengan teknologi kecerdasan buatan. Sementara itu, pecinta olahraga dapat menantikan kalender event kelas dunia seperti SJM Macao Open (Oktober), Macau Grand Prix (November), hingga CTA Tour SJM Professional Finals dan National Tennis Championships (Desember).
Booth SJM akan hadir dengan desain elegan bernuansa arsitektur Tiongkok dan Portugis. Pengunjung dapat bertemu maskot ikonik "Sam the Rooster" yang akan membagikan souvenir edisi khusus. Dengan memindai QR code, mendaftar keanggotaan "SJM Supreme Card", mengikuti akun media sosial, dan mengisi survei singkat, pengunjung berkesempatan mendapatkan merchandise berupa gantungan kunci serta kipas edisi terbatas.
SJM juga mendukung undian berhadiah MGTO, dengan hadiah utama berupa kesempatan menginap satu malam di tiga hotel mewah Grand Lisboa Palace: Grand Lisboa Palace Macau, THE KARL LAGERFELD MACAU, dan Palazzo Versace Macau - hotel Versace pertama di Asia.
Grand Lisboa Palace menjadi satu-satunya integrated resort di dunia yang menghadirkan dua hotel branded desainer fesyen ternama. Dalam pameran ini, SJM meluncurkan paket menginap terbatas bertema:
Paket ini dirancang untuk memenuhi minat wisatawan Indonesia dari berbagai kalangan, sekaligus memperkenalkan pesona Makau yang unik.