Cara Mematikan Kode Online di Whatsapp, Ketahui Juga Berbagai Pengaturan Privasi WA

Penulis: Puput Saputro

Diterbitkan:

Cara Mematikan Kode Online di Whatsapp, Ketahui Juga Berbagai Pengaturan Privasi WA
Ilustrasi (credit: unsplash)

Kapanlagi.com - Whatsapp kini sudah menggantikan peran telepon dan sms dalam kegiatan komunikasi sehari-hari. Dengan whatsapp, komunikasi jadi lebih mudah dan praktis. Whatsapp menyediakan berbagai fitur, seperti kode online yang menyatakan seorang pengguna sedang aktif. Sayangnya, beberapa orang justru terganggu dengan fitur ini. Lantas, kira-kira bisakah pengguna melakukan cara mematikan kode online di whatsapp? 

Ya, bagi sebagian pengguna nyatanya fitur kode online pada whatsapp justru bisa jadi mengganggu dan membuat tidak nyaman. Pasalnya, ada orang yang merasa bahwa kode online tersebut membatasi privasi. Terbukti, banyak orang yang mencari cara mematikan kode online di whatsapp. 

Sayangnya, hingga kini belum ada cara mematikan kode online di whatsapp. Kendati demikian, ada cara yang bisa dilakukan untuk menyamarkan kode online whatsapp, sehingga tidak diketahui pengguna lain bahwa kita sedang aktif. Selain itu, whatsapp juga menyediakan beberapa cara pengaturan privasi lainnya yang bisa dicoba. Apa sajakah itu?

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ulasan terkait cara mematikan kode online di whatsapp dan pengaturan privasi lainnya.

 

1. Cara Menyiasati Kode Online di Whatsapp

Fitur kode online, menunjukkan seseorang sedang aktif membuka aplikasi whatsapp. Kode online ini biasa ditemukan saat dua orang pengguna sedang aktif saling berbalas pesan. Namun seperti yang disinggung sebelumnya, beberapa pengguna justru terganggu dengan adanya fitur ini. Sehingga, mencoba cari cara mematikan kode online di whatsapp.

Walaupun cara mematikan kode online di whatsapp belum bisa dilakukan, tetap ada beberapa cara yang bisa dicoba. Dengan cara-cara ini, kalian tetap bisa membaca dan membalas whatsapp tanpa ketahuan online. Salah satunya dengan membaca dan membalas pesan dari notifikasi tampilan pop up. Berikut cara untuk mengaktifkan tampilan pop up.

- Buka aplikasi whatsapp kalian

- Jika sudah, klik ikon tanda titik tiga yang ada di bagian kanan atas.

- Selanjutnya, klik menu Pengaturan atau Setting.

- Kemudian, pilih Notifikasi atau Notification.

- Pilih Pop Up Notification.

- Terakhir, kalian tinggal perlu aktifkan mode Pop Up Notification.

Setelah mengaktifkan mode Pop UP tersebut, setiap pesan whatsapp yang masuk akan muncul dalam bentuk jendela Pop Up. Kalian bisa membaca pesan tanpa harus membuka aplikasi. Selain itu, kalian juga bisa langsung membalas, dengan mengetik pada balasan tersedia kemudian klik Balas.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Cara Mematikan Last Seen (Keterangan Terakhir Online)

Selain cara mematikan kode online di whatsapp, yang cukup banyak dicari adalah cara menonaktifkan tanda centang biru. Seperti yang kita tahu, tanda centang biru jadi pertanda bahwa suatu pesan telah terbaca. Sama seperti fitur kode online, beberapa pengguna juga merasa terganggu dan memilih menonaktifkan fitur ini. 

Cara untuk menonaktifkan tanda centang biru sangat mudah. Untuk melakukannya, kalian bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.

- Pertama, buka aplikasi whatsapp kalian.

- Kedua, klik ikon tiga titik vertikal di bagian pojok kanan atas.

- Jika sudah, silakan pilih menu Pengaturan atau Setting.

- Selanjutnya, pilih menu Akun.

- Setelah itu, pilih menu Privasi.

- Kemudian, pilih menu Laporan Dibaca.

- Untuk menghilangkan tanda centang biru, hilangkan tanda centang pada opsi Laporan Dibaca.

 

3. Cara Mematikan Last Seen (Keterangan Terakhir Online)

Pengguna whatsapp memang belum bisa melakukan cara mematikan kode online di whatsapp. Namun, pengguna diberi keleluasaan untuk menyembunyikan status terakhir kali online (last seen). Berikut langkah-langkah untuk menyembunyikan last seen atau status terakhir kali online di whatsapp.

- Pertama, buka aplikasi whatsapp kalian. 

- Selanjutnya, klik ikon titik tiga yang terdapat di pojok kanan atas.

- Jika sudah, kalian bisa pilih menu Pengaturan atau Setting.

- Kemudian, pilih opsi Akun atau Account.

- Lanjutkan dengan memilih opsi Privasi atau Privacy.

- Akan muncul beberapa pilihan, opsi status Last Seen.

- Pilih siapa saja yang bisa melihat status last seen kalian. Atau, kalian juga bisa mengatur agar semua orang tidak bisa melihat last seen.

- Perlu diketahui, saat mematikan status last seen, kalian juga tidak akan bisa melihat status last seen dari kontak lainnya.

 

4. Cara Menyembunyikan Status

Pengaturan privasi whatsapp lain yang cukup banyak dicari adalah cara menyembunyikan status whatsapp. Banyak orang melakukannya dengan berbagai alasan, misalnya untuk menjaga privasi. Cara untuk menyembunyikan status whatsapp dari kontak kita juga sangatlah mudah. Berikut adalah langkah-langkahnya.

- Pertama, buka aplikasi whatsapp di hp kalian.

- Selanjutnya, klik menu status pada tampilan halaman utama whatsapp.

- Jika sudah, silakan klik ikon gambar titik tiga vertikal di bagian kanan atas.

- Selanjutnya, pilih menu Privacy Status atau Privasi Status.

- Klik opsi, My contact except atau Sembunyikan dari

- Pilih beberapa kontak yang ingin kalian masukkan daftar. Kontak inilah yang nantinya tidak bisa melihat status whatsapp kalian.

- Kalian juga bisa memberlakukan untuk semua kontak.

- Selesai dengan begitu, secara otomatis setiap status yang kalian buat tidak akan muncul di whatsapp mereka.

Itulah di antaranya ulasan terkait cara mematikan kode online di whatsapp. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending