Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Bagi pecinta kopi, menghirup aroma kopi dari biji terbaik adalah kenikmatan tersendiri. Selain cita rasanya, kadar kafein menjadi pertimbangan khusus dalam memilih kopi. Bagi pecinta kafein, mungkin kamu harus tau kalau ada satu kopi dengan kadar kafein paling mematikan di dunia.
Seperti yang kita ketahui, beberapa orang yang kecanduan dengan kopi, merasa bahwa kadar kafein di dalamnya dapat seketika menghilangkan kantuk. Beberapa teguk kafein memang dapat membangkitkan energi, namun apa jadinya ya kalau kita mengkonsumsi kadar kafein yang terlalu berlebihan?
Kalau kamu mengincar kopi dengan kadar kafein tinggi, mungkin 'Death Wish Coffee' bisa menjadi salah satu kuncinya. Perusahaan kopi asal New York ini mengklaim produk mereka sebagai kopi 'terkuat' di dunia. Death Wish Coffee mengandung kadar kafein sebesar 200% yang di dapat dari pemilihan biji, teknik menyangrai yang spesial serta beberapa metode unggulan hingga akhirnya dapat menghasilkan jumlah kafein yang besar.
Advertisement
Namun, sedihnya baru-baru ini badan pengawas makanan dan obat di Amerika Serikat atau yang biasa dikenal dengan FDA melarang peredaran Death Wish Coffee. Jenis yang ditarik dari peredaran antara lain jenis kemasan kaleng.
Alasan FDA menarik kemasan kaleng 'Death Wish Coffee' adalah terkait momok penyakit botulisme. Penyakit ini disebabkan oleh racun dan kuat dugaan salah satu faktor utamanya adalah adanya reaksi kimia antara kandungan kopi yang rendah asam dalam kemasan kedap oksigen.
Namun seperti dilansir dari Buzzfeed, beberapa konsumen setia 'Death Wish Coffee' menyatakan bahwa penarikan besar-besaran dari FDA tersebut tidak memengaruhi loyalitas mereka. Akan tetapi dalam website pribadinya, perusahaan kopi ini menyarankan agar konsumen yang sudah terlanjur membeli minuman kemasan kaleng agar tidak mengkonsumsinya.
Death Wish Coffee sendiri hingga saat ini masih menjual produk unggulannya melalui website. Di website-nya mereka menyatakan akan mengembalikan uang kamu penuh jika Death Wish Coffee ini bukanlah kopi terkuat yang pernah kamu nikmati. Wow! Tertarik mencobanya, KLovers?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/tmd)
Advertisement
10 Potret Reality Club Sapa Penonton KapanLagi Buka Bareng (KLBB) BRI Festival 2025 Setelah Buka Puasa, Serunya Terasa!
Reality Club Lanjutkan Keseruan KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2025 di Tengah Rintik Hujan, Suasana Makin Syahdu
KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Dibuka dengan Penampilan Girlband V1RST, Meriah Penuh Sambutan Penonton!
YouTuber Lee Jin Ho Sampaikan Permintaan Maaf kepada Keluarga Kim Sae Ron, Ini Alasannya
Pilihan Childfree Gitasav Jadi Sorotan, Ancaman Pembunuhan Bermunculan di Media Sosial