Doa Niat Sholat Hajat Beserta Tata Cara Lengkap Rakaatnya, Ini yang Harus Dibaca

Diterbitkan:

Doa Niat Sholat Hajat Beserta Tata Cara Lengkap Rakaatnya, Ini yang Harus Dibaca
Ilustrasi (credit: pexels.com)

Kapanlagi.com - Doa niat sholat hajat masuk dalam rukun sholat yang harus dibaca saat hendak melaksanakannya. Sementara itu, tata cara sholat hajat tidak berbeda jauh dengan pelaksanaan sholat sunnah pada umumnya.

Sholat hajat merupakan sholat sunnah yang dikerjakan ketika seorang muslim memiliki hajat atau keinginan. Karenanya, sholat hajat menjadi bentuk usaha dengan berserah diri kepada Allah SWT agar segala hajat bisa dikabulkan.

Untuk melaksanakan sholat hajat bisa dilakukan kapan saja namun dianjurkan tidak dilaksanakan setelah sholat Subuh hingga matahari terbit dan setelah Ashar hingga matahari terbenam. Sementara itu, waktu paling utama untuk sholat hajat bisa dikerjakan di sepertiga malam terakhir.

Apabila hendak melaksanakan sholat hajat, terlebih dahulu membaca niat sholat hajat. Adapun untuk bacaan doa niat sholat hajat beserta tata cara lengkap dapat kalian simak sebagai berikut. Ini doa niat sholat hajat dan tata caranya.

 

1. Berapa Jumlah Rakaat Sholat Hajat?

Doa niat sholat hajat penting diketahui oleh umat muslim apabila hendak melaksanakan sholat sunnah tersebut. Sebelum membahas mengenai doa niat sholat hajat, ketahui dulu berapa jumlah rakaat sholat hajat?

Jumlah rakaat sholat hajat bisa dikerjakan 2 rakaat hingga 12 rakaat. Bacaan doa niat sholat hajat ini bisa dibaca dua rakaat satu salam. Artinya, sholat hajat yang dikerjakan 2 rakaat satu salam hingga jumlahnya memenuhi 12 rakaat. Itulah jumlah rakaat untuk pelaksanaan sholat hajat.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Doa Niat Sholat Hajat 2 Rakaat

Terdapat bacaan doa niat sholat hajat 2 rakaat yang perlu dibaca saat mengerjakan sholat sunnah ini. Doa niat sholat hajat 2 rakaat ini dibaca sebelum memulai sholat. Di mana, lafal niat sholat hajat yang bisa kalian baca sebagai berikut.

Usholli sunnatal-haajati rok'atayni lillahi ta'aala.

Artinya:

Saya berniat sholat sunnah hajat dua roka'at karena Allah Ta'aala.

 

3. Tata Cara Sholat Hajat

Setelah membaca doa niat sholat hajat 2 rakaat, tata cara pelaksanaannya sebenarnya tidak berbeda jauh dengan sholat sunnah lainnya. Karena, tata cara sholat hajat sangat mudah dipraktikkan dan melengkapi ibadah sunnah kalian. Sebagai pengingat, berikut ini tata cara sholat hajat yang perlu kalian pahami.

- Baca niat sholat hajat.

- Membaca surat Al-Fatihah.

- Membaca surat pendek (dianjurkan surat Al-Ikhlas dan ayat kursi)

- Lakukan rukuk.

- Lakukan iktidal.

- Lakukan sujud.

- Lakukan duduk di antara dua sujud.

- Sujud kedua.

- Lalu kerjakan untuk rakaat kedua.

- Membaca tahiyat akhir.

- Salam.

- Setelah salam dianjurkan membaca sholawat.

- Doa setelah sholat hajat.

- Doa sesuai hajat masing-masing.

 

4. Bacaan Doa Setelah Sholat Hajat

Usai melaksanakan sholat hajat dimulai degan doa niat sholat hajat, maka dapat membaca doa setelah sholat hajat. Bacaan doa setelah sholat hajat ini bisa dibaca setelah pelaksanaan sholat sunnah tersebut. Yuk simak bacaan doa setelah sholat hajat sebagai berikut.

Laa ilaaha illallahul hakiimul kariimu subhaanallahi rabbil 'arsyil 'adzhiim. Alhamdulillahi rabbil 'aalamiin asaluka muujibaati rahmatika wa 'azaaima maghfirotika wal ghoniimata min kulli birrin was-salaamata min kulli itsmin laa tada' lii dzanban illa ghafartahu wa laa hamman illaa farrajtahu wa laa haajatan illaa hiya laka ridhon illaa qadhaytahaa yaa arhamar raahimiin.

Artinya:

"Tiada ada Tuhan selain Allah yang Maha Penyantun dan Pemurah. Maha Suci Allah Tuhan pemelihara arsy yang Maha Agung. Segala puji bagi Allah Tuhan seru sekalian alam. Kepadamu-lah aku memohon sesuatu yang mewajibkan rahmat-Mu, dan sesuatu yang mendatangkan ampunan-Mu, dan memperoleh keuntungan pada tiap-tiap dosa. Janganlah Engkau biarkan dosa dari pada diriku, melainkan Engkau ampuni dan tidak ada sesuatu kepentingan melainkan Engkau beri jalan keluar, dan tidak pula sesuatu hajat yang mendapat kerelaanmu, melainkan Engkau kabulkan. Wahai Tuhan yang paling Pengasih dan Penyayang." (HR. Tirmidzi dan Ibnu Abu Aufa).

Setelah itu dapat menyampaikan hajat yang diinginkan dengan adab berdoa yang baik.

 

5. Urutan Doa Setelah Sholat Hajat

Sementara itu, melansir dari NU Online terdapat urutan doa setelah sholat hajat yang bisa diamalkan. Berikut ini urutan doa setelah sholat hajat wajib kalian ketahui.

1. Doa Pertama bersumber dari Syekh M Nawawi Banten, Nihayatuz Zain, (Beirut, Darul Kutub Al-Ilmiyyah: 2002 M/1422 H), cetakan pertama, halaman 103-104.

Subhanalladzi labisya 'izza wa kola bihi, subhanalladzi ta'atthofa biljadzi wa takkaroma bihi, subhanadzi 'izzi walkarim, subhanadzi latthawli as'aluka bima'akidi 'azzi min 'arsyika wa muntaha irrahmata min katabila wa bismika al a'la wa kalimatikattammatin 'ammati illayya la yujawizyu hunna birru wa la fajirun an tusholiyya 'ala sayiddinna muhammadin wa 'ala sayyiddina muhammad.

Artinya:

"Mahasuci Zat yang mengenakan keagungan dan berkata dengannya. Mahasuci Zat yang menaruh iba dan menjadi mulia karenanya. Mahasuci Zat pemilik keagungan dan kemuliaan. Mahasuci Zat pemilik karunia. Aku memohon kepada-Mu agar bershalawat untuk Sayyidina Muhammad dan keluarganya dengan garis-garis luar mulia Arasy-Mu, puncak rahmat kitab-Mu, dan dengan nama-Mu yang sangat agung, kemuliaan-Mu yang tinggi, kalimat-kalimat-Mu yang sempurna dan umum yang tidak dapat dilampaui oleh hamba yang taat dan durjana,"

2. Doa kedua yang diabaca bersumber dari Syekh M Nawawi Banten, Nihayatuz Zain, (Beirut, Darul Kutub Al-Ilmiyyah: 2002 M/1422 H), cetakan pertama, halaman 104.

Laillahalillahu halimul karim, lailahalillallah 'aliyyul 'adzhim subhanallahu rabbi 'arsyi 'adhzim walhamdulillahi rabbil 'alamin.

Artinya:

"Tiada Tuhan selain Allah yang santun dan pemurah. Tiada Tuhan selain Allah yang maha tinggi dan agung. Mahasuci Allah, Tuhan Arasy yang megah. Segala puji bagi Allah, Tuhan sekalian alam,"

Kemudian dapat membaca bacaan ini jika memiliki hajat tertentu. Adapun bacaan doa yang diamalkan Rasulullah SAW berdasarkan riwayat Imam At-Tirmidzi sebagai berikut.

Allahumma inni asaluka mujibati rahmatika, wa 'azaima maghfirotika, wa ghonimata min kulli biri, wa salamata min kulli istmi, la tada'liya dzanbi illa aghfartahu, wa la hamma illa farrajtahu, wa la hajatan hiya laka ridho illa kodhoitaha ya ar-hamarrahimin.

 Artinya:

"Tiada Tuhan selain Allah yang maha lembut dan maha mulia. Maha suci Allah, penjaga Arasy yang agung. Segala puji bagi Allah, Tuhan alam semesta. Aku mohon kepada-Mu bimbingan amal sesuai rahmat-Mu, ketetapan ampunan-Mu, kesempatan meraih sebanyak kebaikan, dan perlindungan dari segala dosa. Janganlah Kau biarkan satu dosa tersisa padaku, tetapi ampunilah. Jangan juga Kau tinggalkanku dalam keadaan bimbang, karenanya bebaskanlah. Jangan pula Kau telantarkanku yang sedang berhajat sesuai ridha-Mu karena itu penuhilah hajatku. Hai Tuhan yang maha pengasih," (Lihat Syekh M Nawawi Banten, Nihayatuz Zain, (Beirut, Darul Kutub Al-Ilmiyyah: 2002 M/1422 H), cetakan pertama, halaman 104)

 

6. Keutamaan Sholat Hajat

Ada sejumlah keutamaan ketika seorang muslim melaksanakan sholat hajat. Karena sholat hajat tersebut memiliki banyak keistimewaan yang dapat diperoleh bagi yang mengerjakannya. Berikut ini beberapa keutamaannya KLovers.

- Dikabulkannya segala doa.

- Membuat hati lebih ikhlas dan pasrah dengan ketentuan dari Allah SWT.

- Semakin dekat dengan Allah SWT.

- Mendapat keberkahan hidup.

Itulah bacaan doa niat sholat hajat lengkap beserta tata caranya. Semoga dengan mengamalkan sholat sunnah hajat ini apa yang hendak diinginkan, diimpikan, diinginkan dapat segera dikabulkan Allah SWT.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending