Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Indonesia memang punya potensi wisata yang luar biasa. Tapi, tahu nggak sih kalau membangun destinasi wisata kelas dunia nggak hanya mengandalkan alam yang cantik saja? Diperlukan juga sumber daya manusia atau SDM yang mumpuni agar bisa mengembangkan ide pariwisata yang out of the box dan memberikan pelayanan yang terbaik untuk para wisatawan yang hadir.
Tugas inilah yang diemban oleh Poltekpar Medan yang kini tengah merayakan Dies Natalis ke-28 tahun pada 1 November 2019 lalu. Perjalanan panjang menjadi bagian dari pendidikan pariwisata yang ada di tanah air, apa saja sih pencapaian yang sudah mereka raih?
Politeknik Pariwisata telah berkiprah selama 28 tahun diawali dengan nama Balai Pendidikan Latihan Pariwisata (BPLP). Kemudian beralih menjadi Akademi Pariwisata Medan dan saat ini menjadi Politeknik Pariwisata Medan.
Advertisement
“Perayaan Dies Natalis kami rayakan dengan sederhana, bersama bersyukur sampai saat ini Politeknik Pariwisata masih berkiprah menghasilkan sumber daya manusia yang siap pakai. Momen sederhana ini merupakan sebuah hal yang mahal dan 28 tahun bukanlah perjalanan yang pendek, dalam perjalanan ini telah banyak rintangan dan tantangan yang dihadapi. Hal ini akan menjadi pengalaman dan pembelajaran bagi kita semua," kata Direktur Politeknik Pariwisata Medan Anwari Masatip, Senin (4/11).
“Tugas dan fungsi utama kami adalah melayani mahasiswa, rasa cinta terhadap kampus akan kami buktikan dengan melengkapi fasilitras kampus, perbaikan kurikulum serta peningkatan sumber daya manusia pengajar di Politeknik Pariwisata Medan," tambahnya.
Dies Natalis adalah suatu peringatan atas hari lahir. Sekaligus merupakan sebuah peristiwa penting yang menandai awal perjalanan kehidupan. Oleh sebab itu peringatan ini dirayakan secara turun temurun dengan penuh syukur dan kebahagiaan. Momen ini dimanfaatkan untuk menyampaikan pengharapanakan bertambahnya kedewasaan perguruan tinggi.
“Selama 28 tahun, Politeknik Pariwisata Medan telah mencetak banyak alumni yang telah berkiprah dalam bidang pariwisata, baik secara nasional maupun internasional, menduduki jabatan dan berkontribusi kepada negeri Indonesia. Poltekpar Medan telah memberi banyak sumbangsih dari para Civitas Akademika, mahasiswa serta alumni dalam bidang pariwisata. Bangsa ini membutuhkan lebih banyak lulusan yang baru dan siap pakai untuk melanjutkan kontribusi demi kemanjuan Bangsa Indonesia,” kata Deputi Bidang Pengembangan Industri dan Kelembagaan kementerian Pariwisata Ni Wayan Giri Adnyani.
“Saya berharap Poltekpar Medan semakin maju dan selalu berkomitmen untuk bersama-sama membangun pariwisata Indonesia," tambahnya.
Rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh Politeknik Pariwisata Medan untuk memeriahkan dies natalis ke 28 adalah kegiatan Donor Darah yang berhasil mendonorkan 58 kantong darah, kemudian bakti sosial kepada korban kebakaran di Jalan Sentosa Lama Medan dengan menyalurkan bantuan dana, senam bersama antara civitas akademika dan mahasiswa serta bersih-bersih bersama di lingkungan kampus.
Acara puncak dilakukan di lobby rektorat dengan pemotongan tumpeng dan cake serta pembacaan doa untuk menyampaikan rasa syukur.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/wri)
Advertisement
Kai EXO Siap Gelar Konser Solo di Jakarta 14 Juni 2025, EXO-L Siap-Siap War Tiket
7 Potret Almira Yudhoyono Lulus dari Sekolah Modelling Kimmy Jayanti, AHY dan Annisa Pohan Ikut Mendampingi
Gaya OOTD Nana Mirdad saat Akan Main Ski di Jepang, Stylish dan Fashionable dengan Makeup Natural
11 Potret Kebersamaan Artis dengan Ibu Bule, Ketahuan Cantik dan Gantengnya Dari Mana
Andrew White Berikan Ciuman Perpisahan ke Nana Mirdad yang Akan Liburan Bareng Sang Adik, Naysilla Mirdad