6 Manfaat Jus Tomat untuk Kesehatan Kulit, Cara Membuat dan Pemakaiannya

Penulis: Nurul Wahida

Diperbarui: Diterbitkan:

6 Manfaat Jus Tomat untuk Kesehatan Kulit, Cara Membuat dan Pemakaiannya
lIlustrasi manfaat jus tomat untuk kesehatan kulit (credit: pixabay.com)

Kapanlagi.com - Tomat menjadi salah satu tanaman yang bisa dikategorikan sebagai buah dan sayur. Tomat memang mengandung banyak manfaat terutama untuk kesehatan kulit. salah satunya dibuat sebagai jus. Manfaat jus tomat untuk kesehatan kulit sangat beragam.

Umumnya berbagai jenis jus dibuat dengan buah yang masih segar, sehingga kandungan nutrisi dalam tomat tidak berkurang. Kalian bisa memakai jus tomat untuk mengatasi berbagai masalah kulit.

Tomat mentah seberat 128 gram memiliki lebih dari 2 gram serat. Selain itu tomat juga mengandung Vitamin C, vitamin K, kalium, mangan, likopen, dan antioksidan. Kaya akan vitamin C, tomat sangat baik digunakan untuk produksi kolagen pada kulit. Hal ini akan membuat kulit kencang dan tampak awet muda.

Lalu apa saja manfaat jus tomat untuk kesehatan kulit, cara membuat dan pemakaiannya. Berikut manfaat jus tomat untuk kesehatan kulit, cara membuat dan pemakaiannya yang dilansir dari boldsky.com.

 

 

 

 

 

1. Untuk Mengatasi jerawat

Jerawat adalah masalah umum yang terjadi pada kulit. Setiap orang pasti mengalami masalah jerawat ini pada kulitnya. Jerawat akan sangat mengganggu penampilan jika muncul pada kulit wajah. Namun kalian bisa mengatasi jerawat dengan memanfaatkan jus tomat untuk menjaga kesehatan kulit.

Agar mendapat manfaat jus tomat untuk kesehatan kulit ikuti cara membuat dan pemakaiannya sebagai berikut:

- Campurkan 1 sendok makan jus tomat dengan 1 sendok makan jus mentimun dalam satu mangkuk.

- Lalu, oleskan pada wajah menggunakan kuas masker wajah.

- Diamkan beberapa saat sampai mengering.

- Setelah kering, bilaslah menggunakan air hangat lalu keringkan.

- Ulangi cara ini sampai masalah pada kulit teratasi.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Mengatasi Kulit Berminyak

Kulit berminyak pada kulit wajah akan sangat mengganggu penampilan. Sebab kulit akan terlihat mengkilap dan kadang bisa menimbulkan masalah lain pada kulit. Hal ini terjadi karena produksi minyak yang berlebih pada kelenjar sebaceous.

Jus tomat bisa dimanfaatkan untuk mengatasi masalah kulit berminyak. Cara membuat dan pemakaiannya sebagai berikut:

- Campurkan jus tomat sebanyak 1 sendok makan dengan 4 sampai 5 tetes jus lemon pada mangkuk. Aduk hingga tercampur merata.

- Oleskan pada wajah menggunakan kuas masker.

- Diamkan selama 15 menit hingga kering.

- Bilas menggunakan air dingin, lalu keringkan.

- Lakukan cara ini seminggu sekali untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.

3. Mengurangi Noda Hitam

Noda hitam pada kulit juga akan mengganggu penampilan individu. Namun kalian tidak perlu khawatir karena kandungan vitamin C dan antioksidan pada jus tomat bisa mengurangi noda hitam pada kulit. Agar bisa mengambil manfaat jus tomat untuk kesehatan kulit, berikut cara dan pemakaiannya:

- Tuang jus tomat sebanyak 1 sendok the jus tomat pada mangkuk.

- Lalu oleskan kuas masker dan aplikasikan ke bagian kulit yang memiliki noda hitam

- Biarkan sampai kering.

- Lalu bilas menggunakan air dingin.

- Lakukan cara ini seminggu dua kali untuk mendapatkan hasil maksimal.

4. Untuk Kulit Bercahaya

Manfaat jus tomat untuk kulit bisa membuat kulit tampak bercahaya. Untuk mendapatkan kulit yang bercahaya ini campurkan jus tomat dengan air mawar. Agar mendapatkan manfaat jus tomat untuk kesehatan kulit, berikut cara membuat dan pemakaiannya:

- Campurkan jus tomat sebanyak satu sendok makan dengan beberapa tetes air mawar.

- Oleskan merata pada wajah, lalu biarkan selama 15 atau sampai kering

- Bilas sampai bersih menggunakan air hangat.

- Ulangi cara ini 1-2 kali seminggu

5. Mengatasi Komedo

Kandungan antioksidan pada jus tomat bisa digunakan untuk mengurangi komedo pada kulit. Komedo ini biasanya muncul pada area hidung yang bisa mengganggu penampilan. Kalian dapat menggunakan jus tomat untuk mengatasi masalah ini. Berikut cara dan pemakaian jus tomat:

- Siapkan jus tomat sesuai kebutuhan.

- Oleskan jus tomat pada wajah atau area kulit komedo sebelum tidur.

- Biarkan semalaman.

- Keesokan harinya bilas dengan air dingin.

- Ulangi cara ini seminggu sekali.

6. Mengurangi Lingkaran Hitam Mata

Lingkaran hitam di bawah mata akan membuat wajah tampak gelap dan tidak segar. Hal ini terjadi karena di sekitar mata tidak memiliki kelenjar minyak. Namun kondisi ini dapat diatasi dengan menggunakan jus tomat pada wajah.

Agar mendapatkan manfaat jus tomat untuk kesehatan kulit, campurkan jus tomat dengan gel lidah buaya. Berikut cara dan pemakaian jus tomat:

- Campurkan jus tomat sebanyak 1 sendok makan dengan beberapa tetes gel lidah buaya.

- Oleskan campuran tersebut pada lingkaran hitam di bawah mata.

- Biarkan selama 5-10 menit.

- Bilas sampai bersih, dan lakukan cara ini setiap hari.

Nah itulah 6 manfaat jus tomat untuk kesehatan kulit, cara membuat dan pemakaian yang bisa kalian aplikasikan. Pemakaian bahan alami seperti jus tomat bisa menjadi pilihan buat kalian yang ingin menghindari penggunaan zat kimia pada kosmetik.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending