Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Cinta merupakan perasaan tulus yang bisa dirasakan oleh siapa saja. Selain itu, cinta juga seringkali disebut sebagai anugerah terindah di dunia. Tak berlebihan, pasalnya cinta yang penuh makna memang bisa membawa banyak kebahagiaan. Kata-kata cinta sederhana tapi bermakna akan menunjukkan perasaan istimewa saat mencintai dan dicintai seseorang.
Bisa mencintai dan dicintai seseorang memang jadi satu kebahagiaan tersendiri dalam hidup. Cinta juga menjadi suatu hal yang begitu universal. Tak melulu untuk kekasih, cinta juga bisa diberikan pada diri sendiri, keluarga, sahabat, dan orang-orang di sekitar. Dengan perasaan cinta, kehidupan seseorang akan jadi lebih berwarna.
Dihimpun dari berbagai sumber, berikut kata-kata cinta sederhana tapi bermakna singkat, yang mungkin bisa gambarkan perasaan kalian pada orang-orang terkasih.
Advertisement
(credit: freepik)
Cinta merupakan perasaan yang ada di dalam lubuk hati. Oleh karena itu, cinta selalu digambarkan dalam kata-kata yang menyentuh. Sebab, hanya dengan begitu cinta bisa dirasakan ketulusannya. Berikut kata-kata sederhana tapi bermakna singkat yang mampu menyentuh hati.
1. "Aku butuh kamu seperti jantung butuh detak."
2. "Aku tidak pernah keberatan menunggu siapa pun berapa lama pun selama aku mencintainya."
3. "Cinta adalah ketika kebahagiaan orang lain lebih penting daripada kebahagiaan Anda." - H. Jackson Brown, Jr
4. "Cinta kita seperti angin, aku tidak bisa melihatnya, tapi aku bisa merasakannya." - Nicholas Sparks, A Walk to Remember
5. "Cinta itu dirasakan bukan dipikirkan, ia lebih butuh balasan daripada alasan."
6. "Cinta sejati bukan berarti tidak terpisahkan. Itu hanya berarti dipisahkan, namun, tidak ada yang berubah."
7. "Cinta bukanlah tentang bertahan berapa lama. Tetapi tentang seberapa jelas dan ke arah mana." - Emha Ainun Nadjib
8. "Dicintai secara mendalam oleh seseorang memberimu kekuatan. Mencintai seseorang secara mendalam memberimu keberanian."
11. "Kisah cinta sejati tidak pernah berakhir." - Richard Bach
12. "Jika aku tahu apa itu cinta, itu karenamu." - Hermann Hesse
13. "Yang kamu butuhkan hanyalah cinta." - Paul McCartney
14. "Kamu adalah laguku. Kamu adalah lagu cintaku."
15. "Kamu menyebutnya kegilaan, tapi aku menyebutnya cinta." - Don Byas
16. "Setiap kali aku melihatmu, aku jatuh cinta lagi."
17. "Tuhan tidak pernah keliru memberikan anugerah cinta kepada hamba-Nya, karena sebuah cinta yang datang itu pasti ada makna dan alasannya."
18. "Ketika aku melihat ke dalam matamu, aku tahu aku telah menemukan cermin jiwaku."
19. "Terkadang aku tidak dapat melihat diriku sendiri saat aku bersamamu. Aku hanya bisa melihatmu."
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(credit: freepik)
Cinta sebenarnya merupakan hal yang sederhana. Terbukti, cinta bisa dirasakan oleh siapa saja, dalam berbagai situasi. Perasaan cinta juga kerap membawa suasana romantis dan hangat. Tak heran, setiap orang yang terikat dalam jalinan cinta, selalu terlihat begitu dekat. Berikut kata-kata sederhana tapi bermakna singkat yang romantis.
20. "Mungkin ketidaksempurnaan kita yang membuat kita begitu sempurna satu sama lain."
21. "Kamu mungkin memegang tanganku untuk sementara waktu, tetapi kamu memegang hatiku selamanya."
22. "100 hati pun masih terlalu sedikit untuk membawa semua cintaku padamu."
23. "Kamu telah mengganti mimpi burukku dengan mimpi indah, kekhawatiranku dengan kebahagiaan, dan ketakutanku dengan cinta."
24. "Cintamu adalah semua yang aku butuhkan untuk merasa lengkap."
25. "Aku melihat kamu sempurna, jadi aku mencintaimu. Lalu, aku melihat bahwa kamu tidak sempurna dan aku bahkan lebih mencintaimu." - Angelita Lim
26. "Aku tak punya alasan kenapa aku mencintaimu. Hanya satu yang aku tahu, aku bahagia saat bersamamu."
27. "Rasa romantis memang fantastis dan bombastis, tapi juga cepat habis. Cuma cinta sejati yang bisa setia sampai mati."
28. "Saat seseorang mencintaimu, mereka tak harus mengatakannya. Kamu akan tahu dari cara mereka memperlakukanmu."
29. "Aku bersumpah aku tidak bisa mencintaimu lebih dari yang aku lakukan saat ini, namun aku tahu aku akan mencintaimu besok." - Leo Christopher
30. "Saya lebih suka menghabiskan satu hidup dengan dirimu daripada menghadapi segala usia di dunia ini sendirian." - JRR Tolkien
31. "Pertama kali kamu menyentuh diriku, aku tahu aku dilahirkan untuk menjadi milikmu."
Advertisement
(credit: freepik)
Cinta tidak sekadar bentuk perasaan dan ekspresi. Bagi sebagian orang cinta adalah anugerah yang membawa banyak berkah. Salah satu berkah yang dibawa cinta adalah pelajaran hidup bijaksana. Ya, dari mencintai dan dicintai seseorang bisa belajar bagaimana menghargai orang lain dan memperlakukannya sebaik mungkin. Berikut kata-kata sederhana tapi bermakna singkat yang bijaksana.
32. "Cinta itu bukan berarti mencintai seseorang yang sempurna tapi bagaimana mencintai seseorang yang tidak sempurna dengan cara sempurna."
33. "Cinta sejati itu memandang kelemahan, lalu dijadikan kelebihan untuk saling mencintai." - BJ Habibie
34. "Cinta yang suci menempatkan ukuran fisik hanya di nomor 10 dari 10 kriteria." - Helvy Tiana Rosa
35. "Cinta sebenarnya tak memandang materi dan perbedaan. Tapi perjuangan untuk mempertahankan."
36. "Dicintai secara mendalam oleh seseorang memberimu kekuatan. Mencintai seseorang secara mendalam memberimu keberanian."
37. "Mencintaimu adalah bahagia dan sedih; bahagia karena memilikimu dalam kalbu, sedih karena kita sering berpisah." - WS Rendra
38. "Mencintai bukanlah tentang memberikan yang terbaik dalam kelebihan, tetapi memberikan yang terbaik dalam kekurangan."
39. "Kamu tidak mencintai seseorang karena penampilan, pakaian, atau mobil mewah mereka, tetapi karena mereka menyanyikan lagu yang hanya dapat kamu dengar" - Oscar Wilde
40. "Tidak peduli berapa banyak perkelahian yang mungkin kamu alami, jika kamu benar-benar mencintai seseorang, itu tidak akan menjadi masalah pada akhirnya."
41. "Tak perlu sibuk mencari seseorang yang menurutmu sempurna, jika di dekatmu sudah ada orang yang bisa membuatmu bahagia."
42. "Bila cinta ingin bertahan lama. harus bisa saling memahami, memberi dan mengasihi, serta menjaga baik perasaan."
43. "Jika kamu mencintai seseorang, bebaskanlah mereka. Jika mereka kembali maka ia milikmu. Jika tidak, tinggalkanlah."
44. "Ketika kamu telah menemukan cinta sejati, jangan berniat untuk menemukannya lagi. Peluk dan genggamlah ia selama kamu masih memilikinya."
45. "Terkadang hati melihat apa yang tidak terlihat oleh mata." - H. Jackson Brown, Jr.
46. "Jangan takut sama yang namanya jarak, dia hanya sedang menguji kamu dalam penantian."
47. "Kebahagiaan terbesar dalam hidup adalah keyakinan bahwa kita dicintai; dicintai untuk diri kita sendiri, atau lebih tepatnya, dicintai terlepas dari diri kita sendiri."
48. "Kamu adalah pikiran terakhir dalam pikiranku sebelum tertidur dan pikiran pertama ketika aku bangun setiap pagi."
(credit: freepik)
Mencintai dan dicintai adalah hal yang sangat luar biasa. Sebab, cinta merupakan satu perasaan yang penuh makna. Dari cinta seseorang bisa mendapat banyak hal berharga, mulai dari kasih sayang, dukungan, bahkan pelajaran hidup bijaksana. Berikut kata-kata sederhana tapi bermakna singkat yang penuh makna.
49. "Cinta adalah perbuatan. Kata-kata dan tulisan indah adalah omong kosong." - Tere Liye, Kau, Aku, dan Sepucuk Angpau Merah
50. "Cinta terdiri dari satu jiwa yang menghuni dua tubuh."
51. "Cinta tidak bisa dideskripsikan karena mencintaimu tidak perlu alasan."
52. "Cinta sejati adalah ketika hatimu dan pikiranmu mengatakan hal yang sama."
53. "Cinta adalah emosi yang dialami oleh banyak orang dan dinikmati oleh sedikit orang." - George Jean Nathan
54. "Mencintaimu adalah bahagia dan sedih; bahagia karena memilikimu dalam kalbu, sedih karena kita sering berpisah." - WS Rendra
55. "Kamu tahu itu cinta ketika yang kamu inginkan adalah orang itu bahagia, bahkan jika kamu bukan bagian dari kebahagiaan mereka." - Julia Roberts
56. "Hidup telah mengajarkan kita bahwa cinta tidak berisi 'saling memandang', tapi cinta berisi 'bersama-sama melihat satu arah yang sama'."
57. "Hidup adalah bunga di mana cinta adalah madunya." - Victor Hugo
58. "Wanita dimaksudkan untuk dicintai, bukan untuk dipahami." - Oscar Wilde
59. "Kamu tidak bisa menyalahkan gravitasi karena jatuh cinta." - Albert Einstein
60. "Karena cinta, duri menjadi mawar. Karena cinta, cuka menjelma menjadi anggur yang segar." - Jalaluddin Rumi
61. "Ketika aku jatuh cinta, aku merasa malu terhadap semua. Itulah yang dapat aku katakan tentang cinta." - Jalaluddin Rumi
62. "Lebih baik dibenci apa adanya daripada dicintai apa adanya." - Andre Gide
63. "Pada awalnya, cinta itu bisa melihat. Tapi, menjadi buta karena masuk ke dalam hati yang paling dalam." - Pidi Baiq
64. "Romansa adalah pesona yang mengubah debu kehidupan sehari-hari menjadi kabut emas." - Elinor Glyn
65. "Cinta adalah ruang dan waktu yang diukur oleh hati."
Itulah di antaranya 65 kata-kata cinta sederhana tapi bermakna singkat. Semoga bermanfaat dan bisa menginspirasi, khususnya dalam mempertahankan hubungan!
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement
Tampil Modis di Hari Raya, Ini 11 Pose Foto Lebaran untuk Instagram
Tips Lancar Arus Balik Mudik, Agar Perjalanan Kembali ke Rumah Tanpa Hambatan
Inspirasi Hijab Simpel dan Elegan untuk Menyambut Silaturahmi Lebaran
Sayur Godog: Menu Lebaran Khas Betawi dan Cerita Dibaliknya
Qadha Puasa Ramadan dan Syawal: Mana yang Dikerjakan Terlebih Dahulu?