7 Cara Download Aplikasi di Laptop yang Mudah Dilakukan, Cukup Akses Lewat Browser

Diperbarui: Diterbitkan:

7 Cara Download Aplikasi di Laptop yang Mudah Dilakukan, Cukup Akses Lewat Browser
Ilustrasi (credit: unsplash)

Kapanlagi.com - Adanya internet telah membawa banyak dampak di kehidupan kita saat ini. Dengan internet, kita bisa men-download berbagai aplikasi yang bisa dipakai untuk melakukan pekerjaan dengan lebih cepat dan mudah. Tak heran, saat ini banyak orang yang mencari cara download aplikasi di laptop. Sebab, laptop menjadi satu perangkat yang biasa dipakai untuk bekerja.

Men-download aplikasi sejatinya mungkin sudah jadi hal yang biasa kita lakukan sehari-hari. Meski demikian, pada kenyataannya saat ini orang-orang lebih sering download aplikasi di hp dibandingkan laptop. Pasalnya, teknologi dalam hp atau smartphone memang sudah memungkinkan kita untuk mendownload dan menginstal berbagai aplikasi.

Terlebih, mendownload dan menginstal aplikasi di hp juga terbilang praktis dan mudah. Oleh karenanya, lebih banyak orang yang men-download aplikasi di hp dibandingkan di laptop. Sehingga, wajar jika banyak yang tak terbiasa dengan cara donwload aplikasi di laptop.

Tapi tak perlu khawatir, sebab sebenarnya cara download aplikasi di laptop juga tidaklah sulit. Dilansir dari liputan6.com, simak beberapa caranya berikut ini.

 

 

1. Cara Download Aplikasi di Laptop dengan APK Downloader

Cara download aplikasi di lapotop yang pertama bisa dilakukan dengan bantuan APK Downloader. Dengan aplikasi ini, men-download dan menginstal aplikasi di laptop bisa dilakukan dengan lebih praktis dan cepat. Berikut cara download aplikasi degan menggunakan APK Downloader.

1) Pertama, buka browser kemudian akses situs play.google.com/store/.

2) Kemudian, pada bagian kolom pencarian, kalian bisa langsung mencari dengan kata kunci aplikasi yang diinginkan.

3) Klik aplikasi android yang dibutuhkan, agar bisa masuk ke link aplikasi tersebut untuk kemudian bisa melakukan proses download.

4) Selanjutnya, kalian bisa salin link laman aplikasi pada bagian atas dengan awalan https://.

5) Setelah itu, buka situs https://apps.evozi.com/apk-downloader/ di laman browser. Pahami jika ada iklan yang bermunculan dan tidak perlu dihiraukan.

6) Tempelkan link aplikasi yang sudah disalin sebelumnya pada kolom tersedia.

7) Terakhir, klik generate download link,kemudian akan muncul notifikasi, klik pada bagian "Click here to download".

8) Selesai, aplikasi yang kalian cari di PlayStore secara otomatis akan terunduh.

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Cara Download Aplikasi di Laptop dengan Windows Store

Cara download aplikasi di laptop yang kedua bisa dengan windows store dan mac. Cara ini, tak kalah mudah dan praktis dibandingkan cara yang sebelumnya. Untuk lebih jelasnya, kalian bisa langsung ikuti beberapa langkah di bawah ini.

1) Buka Windows Store melalui menu start pada windows laptop.

2) Silakan login terlebih dahulu menggunakan akun, atau kalian juga bisa membuat akun baru, apabila baru pertama kali masuk ke Window Store.

3) Jika sudah berhasil masuk windows store, kalian bisa langsung menulis aplikasi yang ingin dicari di kolom pencarian.

4) Setelah menemukan aplikasi yang dicari, kalian tinggal klik "download".

6. Pastikan kalian memilih aplikasi yang gratis, sehingga tidak perlu membelinya.

7. Selesai dan tunggu unduhan selesai.

 

3. Cara Download Aplikasi di Laptop dengan Mac

Jika kalian pengguna macbook, kalian tak bisa mendownload aplikasi di windows store. Sebagai gantinya, kalia bisa men-download aplikasi dengan mac melalui app store. Caranya tak kalah mudah dan praktis. Untuk lebih jelasnya, berikut cara download aplikasi di laptop dengan Mac.

1) Kunjungi App Store.

2) Setelah itu, langsung saja cari aplikasi yang diinginkan pada App Store.

3) Perlu diketahui, lebih direkomendasikan memilih aplikasi tidak berbayar. Hal ini lantaran, cara download aplikasi di laptop Mac bisa berlangsung lebih cepat.

4) Namun bila harus memilih dan membutuhkan aplikasi berbayar, cara download aplikasi di laptop Mac harus melalui proses pembayaran terlebih dahulu.

5) Cara download aplikasi di laptop Mac yaitu cukup dengan, klik "Get". Dengan begitu, kalian bisa mulai melakukan proses pengunduhan.

6) Setelah proses pengunduhan selesai, kalian tinggal klik tombol Install app.

 

4. Cara Download Aplikasi di Laptop dengan Apkpure

Cara lain yang bisa membantu proses download di laptop adalah Apkpure. Mendownload aplikasi lewat apkpure juga sangatlah mudah dilakukan. Kalian hanya perlu membuka browser lalu mengakses https://apkpure.com/id/. Untuk lebih jelasnya kalian bisa mengikuti cara-cara berikut ini.

1) Buka browser yang biasa digunakan.

2) Kunjungi laman https://apkpure.com/id/ dengan menempelkannya di alamat browser yang sudah dibuka.

3) Tuliskan nama aplikasi yang ingin di-download di kolom pencarian

4) Cermati hasil pencarian yang sudah dilakukan dan klik lanjut membaca.

5) Apabila sudah muncul tampilan jelas tentang aplikasi, langsung klik "download" atau "unduh apk".

6) Cara download aplikasi di laptop tahap terakhir adalah menunggu proses download selesai.

 

5. Cara Download Aplikasi di Laptop dengan Apk Mirror

Kelima, kalian juga bisa men-download aplikasi untuk dipasang di laptop melalui Apk Mirror. Cara download aplikasi di laptop dengan apk mirror sangatlah mudah. Kalian, bisa ikuti langkah-langkahnya berikut ini.

1) Pertama. buka browser yang biasa digunakan.

2) Akses situs https://www.apkmirror.com/ dengan menempelkannya di alamat browser yang sudah dibuka.

3) Tuliskan nama aplikasi yang ingin di-download di kolom pencarian

4) Pilih hasil pencarian yang sudah dilakukan dan klik lanjut membaca.

5) Apabila sudah muncul tampilan jelas tentang aplikasi, langsung klik download atau unduh apk.

6) Terakhir, kalian tinggal menunggu proses download hingga selesai.

 

6. Cara Download Aplikasi di Laptop dengan Chrome Extension

Berikutnya, men-download aplikasi di laptop juga bisa dilakukan secara mudah dengan bantuan chrome extension. Sama seperti beberapa cara sebelumnya, kalian bisa menggunakan cara ini, cukup dengan melalui browser. Untuk lebih jelasnya, berikut cara download aplikasi dilaptop dengan chrome extension.

1) Setelah membuka browser, kalian bisa langsung kunjungi laman dengan kata kunci APK Downloader untuk Google Play Store.

2) Selanjutnya, klik tombol "Tambahkan ke Chrome" atau "Add to Chrome".

3) Setelah itu itu, klik "Add Extension", jika sudah terinstal, maka ada ikon APK Extension.

4) Berikutnya, buka aplikasi pada ikon tersebut.

5) Tulis nama aplikasi yang kalian inginkan pada laptop di kolom pencarian.

6) Setelah ditemukan, klik download di samping kanan kolom pencarian.

7) Terakhir, cukup klik download dan tunggu sampai proses selesai.

 

7. Cara Download Aplikasi di Laptop dengan Android APK Free

Cara download aplikasi di laptop yang ketujuh sekaligus terakhir bisa menggunakan android APK free. Kalian bisa bisa menempuh cara ini, hanya dengan mengaksesnya melalui browser yang bisa kalian gunakan. Untuk lebih mendetail, berikut cara download aplikasi di laptop dengan memanfaatkan Android APK Free.

1) Pertama, buka browser.

2) Buka situs https://androidapksfree.com/ dengan menempelkannya di alamat browser yang sudah dibuka.

3) Tuliskan nama aplikasi yang ingin di-download di kolom pencarian

4) Pilih hasil pencarian yang sudah dilakukan dan klik lanjut membaca.

5) Setelah muncul tampilan jelas tentang aplikasi, langsung klik "download" atau "unduh apk".

6) Terakhir, kalian tinggal menunggu proses download selesai.

Itulah di antaranya 7 cara download aplikasi di laptop. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending