Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Pisang merupakan buah yang mudah dijumpai di daerah tropis seperti Indonesia. Karena jumlahnya yang banyak, olahan pisang pun jadi beraneka ragam salah satunya yaitu, pisang keju. Cara membuat pisang keju pun tidak sulit, tergantung kemampuan dan selera masing-masing orang. Rasanya yang manis juga menjadikannya buah favorit untuk diolah menjadi takjil buka puasa seperti kolak atau es pisang ijo.
Pisang memang buah yang memiliki sedikit kandungan air, tapi rasanya tetap manis, lezat, dan banyak disukai. Pisang juga mengandung kalium, vitamin B6, vitamin c, magnesium, serat, dan protein. Kandungan gizi yang banyak itu juga menjadikannya cocok untuk dimakan saat buka puasa dan mengembalikan tenaga setelah menahan lapar seharian. Olahan seperti keripik, pisang goreng, dan pisang bakar juga menjadi makanan favorit bagi banyak orang untuk menikmati kandungan gizi pada pisang.
Namun, jika hanya menyantap olahan pisang yang monoton, bisa mendatangkan kebosanan. Maka dari itu, kalian bisa mencoba kreasi pisang dengan keju sebagai takjil buka puasa. Lalu, bagaimana cara membuat pisang keju? Caranya terhitung cukup mudah dan juga bisa memanfaatkan bahan-bahan yang ada di sekitar kalian.
Advertisement
Berikut ini terdapat beberapa resep dan cara membuat pisang keju yang bisa kalian tiru untuk takjil buka puasa.
Ilustrasi (Credit: Freepik)
Bahan-bahan:
- 1 sisir pisang kepok 3/4 matang
Topping:
- Keju cheddar parut sesuai selera
- Cokelat meises ceres sesuai selera
- Kental manis putih sesuai selera
- Minyak sayur untuk menggoreng
Cara membuat pisang keju:
1. Potong serong pisang kepok kurang lebih setebal 2 cm (jangan terlalu tipis karena akan sulit ketika menggoreng).
2. Panaskan minyak dengan api sedang, goreng pisang yang sudah dipotong-potong.
3. Setelah permukaan bawah pisang sudah agak kecokelatan, balik pisang (proses membalik pisang yang digoreng hanya satu kali, untuk menghindari terlalu banyak minyak yang menyerap).
4. Angkat, tiriskan.
5. Beri topping keju, cokelat meises, dan terakhir kental manis.
6. Sajikan selagi hangat.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Bahan:
- 1 box kulit lumpia siap pakai
- 13 biji buah pisang raja, belah jadi 2
- 125 gr dark chocolate, potong
- 100 gr keju, potong
- 1 butir putih telur untuk perekat
Topping:
- 25 gr dark chocolate, lelehkan dengan cara ditim
Cara membuat pisang keju coklat lumer:
1. Pertama ambil pisang raja yang telah dibelah, lalu belah kembali tapi jangan sampai putus.
2. Kemudian ambil satu lembar kulit lumpia, tata pisang, cokelat, dan keju di atasnya. Lalu gulung seperti menggulung sosis, rekatkan ujung kulit dengan putih telur.
3. Ulangi sampai bahan habis, goreng dengan api kecil hingga cokelat keemasan, angkat.
4. Terakhir tata dalam piring dan beri topping cokelat yang telah dilelehkan.
Advertisement
Ilustrasi (Credit: Freepik)
Bahan:
- Pisang secukupnya
- Brown sugar/gula aren
- Kulit lumpia secukupnya
- Susu kental manis secukupnya
- Keju parut
Cara membuat pisang keju brown sugar:
1. Potong pisang yang sudah dikupas dan siapkan kulit lumpia.
2. Letakkan potongan pisang dan brown sugar di atas kulit lumpia.
3. Lipat dan gulung dengan. Kemudian goreng hingga berwarna kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
4. Sajikan dengan taburan keju parut serta susu kental manis.
Cara membuat sauteed banana ini tak jauh beda dengan cara membuat pisang keju lainnya. Bahan dasarnya tetap pisang dan keju. Untuk proses pembuatan selengkapnya sebagai menu takjil buka puasa, langsung saja simak resep berikut ini.
Bahan-bahan:
- 1 bh pisang cavendish, ukuran kecil
- 1/2 pcs unsalted butter
- 2 sdm keju cheddar (parut)
Cara membuat sauteed banana:
1. Panaskan teflon, lalu masukkan unsalted butter.
2. Potong pisang (jangan terlalu tebal) dan masukkan ke teflon. Panggang bolak balik hingga harum dan agak lembek.
3. Angkat dan tambahkan keju cheddar di atasnya.
4. Sajikan.
Ilustrasi (Credit: Freepik)
Seperti namanya, cara membuat pisang keju yang satu ini memang dengan dibakar. Jika kalian memang belum pernah membuatnya, tak usah khawatir. Inilah proses memasak pisang bakar keju yang bisa kalian tiru untuk membuat takjil buka puasa yang manis.
Bahan-bahan:
- 10 buah pisang raja, kupas lalu pipihkan
- Margarin secukupnya
- Susu kental manis secukupnya
- Keju parut secukupnya
Cara membuat pisang bakar keju:
1. Panaskan panggangan/teflon, beri margarin secukupnya, bakar pisang dengan api kecil hingga matang kedua sisinya.
2. Tata dalam piring, beri topping susu kental manis dan keju parut di atasnya.
3. Siap disajikan.
Banana butter cheese bisa menjadi olahan pisang sebagai menu buka puasa yang kalian buat sendiri di rumah. Cara membuat pisang keju yang satu ini pun tidak ribet. Untuk mempermudah, silakan simak resep selengkapnya berikut ini.
Bahan-bahan:
- 1 pisang raja matang ukuran besar
- 2 sdm tepung terigu
- 1 butir kuning telur
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdt susu kental manis
- 2 sdm keju cheddar parut
- Air matang
- Tepung panir
Cara membuat butter cheese:
1. Haluskan pisang.
2. Tambahkan kuning telur, gula pasir, susu kental manis, aduk rata.
3. Tambahkan tepung terigu, aduk perlahan sambil tambah air matang sedikit-sedikit.
4. Masukkan keju parut dalam adonan, campur rata.
5. Ambil adonan dengan sendok, balut dengan tepung panir sambil dibentuk, goreng dengan minyak, hingga kecokelatan.
6. Tiriskan dan sajikan dengan topping keju parut.
Ilustrasi (Credit: Freepik)
Bahan-bahan:
-1 pisang raja matang ukuran besar
-2 sdm tepung terigu
-1 butir kuning telur
-1 sdt gula pasir
-1 sdt susu kental manis
-2 sdm keju cheddar parut
-Air matang
-Tepung panir
Cara membuat pisang keju nugget:
1. Haluskan pisang
2. Tambahkan kuning telur, gula pasir, susu kental manis, aduk rata
3. Tambahkan tepung terigu, aduk perlahan sambil tambah air matang sedikit-sedikit
4. Masukkan keju parut dalam adonan, campur rata
5. Ambil adonan dengan sendok, balut dengan tepung panir sambil dibentuk, goreng dengan minyak, hingga kecokelatan
6. Tiriskan dan sajikan dengan topping keju parut
Itulah beberapa resep lengkap dengan cara membuat pisang keju yang bisa kalian tiru untuk membuat takjil buka puasa sendiri di rumah.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/ans)
Advertisement
Mengenal Sherly Tjoanda: Cagub Malut Baru, Gantikan Suami yang Tewas dalam Kecelakaan Kapal
Profil Mega Putri Aulia, Mantan Artis yang Sudah Hijrah dan Kini Cantik Berbalut Hijab
Bersinar di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapkah Marselino Ferdinan Bawa Timnas Menang di Piala AFF 2024?
Mega Putri Aulia Nangis Minta Sinetron 'TUKANG BUBUR NAIK HAJI' Tak Tayang Lagi
Timnas Indonesia Tembus Posisi 125 Dunia, Peningkatan Signifikan dalam Ranking FIFA