Cara Upgrade Dana Premium, Mudah dan Praktis - Simak Langkah-langkahnya

Diterbitkan:

Cara Upgrade Dana Premium, Mudah dan Praktis - Simak Langkah-langkahnya
Cara Upgrade Dana Premium (credit: unsplash)

Kapanlagi.com - Dana telah menjadi salah satu aplikasi e-wallet paling populer di Indonesia. Dana menyediakan berbagai fitur dan kemudahan dalam melakukan transaksi keuangan digital. Pengguna dapat menikmati kemudahan transfer uang, pembayaran tagihan, hingga pembelian pulsa melalui aplikasi ini. Namun, untuk mendapatkan akses penuh ke fitur Dana, pengguna harus upgrade Dana premium.

Sayangnya, masih banyak yang enggan melakukan upgrade akun Dana premium. Pasalnya, tak sedikit pengguna yang ragu lantaran untuk melakukan upgrade terdapat persyaratan penggunaan KTP. Banyak pengguna Dana yang kemudian mencoba menyiasati dengan mencari cara upgrade Dana premium tanpa KTP.

Namun, apakah bisa upgrade Dana premium tanpa data KTP? Untuk mengetahui jawabannya, langsung saja simak ulasannya berikut ini.

1. Apa Itu Dana Premium

Sebelum menjawab pertanyaan apakah ada cara upgrade Dana Premium, penting untuk tahu apa itu Dana Premium. Pasalnya, mungkin masih ada yang belum paham mengenai sistem upgrade Dana ini. Sesuai namanya, akun Dana Premium akan mendapatkan berbagai keunggulan dibandingkan akun biasa.

Dengan akun Dana Premium, pengguna mendapatkan akses ke berbagai fitur dan keuntungan tambahan yang tidak tersedia pada akun standar. Misalnya, batas transaksi harian yang lebih tinggi, penawaran eksklusif, dan manfaat lainnya yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman bertransaksi pengguna. Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa fitur unggulan yang hanya bisa diakses pengguna Dana Premium:

1. Batas Transaksi yang Lebih Tinggi

Pengguna akun Dana Premium memiliki batas transaksi yang lebih tinggi dibandingkan dengan akun standar. Hal ini memungkinkan mereka untuk melakukan transaksi keuangan dalam jumlah yang lebih besar setiap harinya.

2. Paket Penawaran Eksklusif

Pengguna Premium mendapatkan akses eksklusif ke berbagai penawaran dan promosi yang tidak tersedia untuk akun standar. Ini bisa mencakup diskon khusus, cashback, atau keuntungan lainnya.

3. Prioritas Layanan Pelanggan

Layanan pelanggan bagi pengguna Dana Premium biasanya lebih cepat dan lebih prioritas. Mereka mendapatkan dukungan yang lebih baik dan respons yang lebih cepat dalam menanggapi pertanyaan atau masalah.

4. Keamanan dan Proteksi Tambahan

Akun Dana Premium umumnya dilengkapi dengan fitur keamanan tambahan. Ini mencakup lapisan keamanan ekstra untuk melindungi data pribadi dan transaksi pengguna.

5. Akses ke Fitur Eksklusif

Beberapa fitur dan layanan tertentu mungkin hanya tersedia untuk pengguna Premium. Ini bisa mencakup kemampuan untuk mengakses fitur baru atau eksklusif yang terus dikembangkan oleh aplikasi Dana.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Adakah Cara Upgrade Dana Premium Tanpa KTP?

Kembali ke pertanyaan, apakah ada cara upgrade Dana Premium tanpa KTP? Dilansir dari situs resmi dana.id bagian help center telah dijelaskan, bahwa hal tersebut ternyata tidak bisa dilakukan. Dalam keterangannya, pengguna Dana hanya bisa melakukan upgrade akun menjadi Premium setelah melalui proses verifikasi data KTP.

Namun, sebagai pengguna, kalian tak perlu khawatir sebab pihak Dana menjamin keamanan data setiap pengguna yang mendaftar.

3. Panduan Cara Upgrade Dana Premium

Cara upgrade Dana Premium sebenarnya sangatlah mudah. Pengguna hanya perlu melakukan beberapa langkah-langkah sederhana sebagai berikut:

- Persiapkan dokumen pendukung seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku. Dokumen ini diperlukan untuk memverifikasi identitas kalian.

- Masuk ke aplikasi Dana yang sudah terinstal di perangkat kalian. Pastikan bahwa kalian sudah login ke akun Dana kalian.

- Pada tampilan utama, cari dan akses menu profil atau akun kalian. Biasanya berada di pojok kanan atas layar.

- Di dalam menu profil, temukan opsi "Upgrade ke Premium" atau serupa. Pilih opsi tersebut untuk memulai proses upgrade.

- Ikuti petunjuk yang diberikan. Kalian akan diarahkan untuk mengunggah dokumen pendukung, seperti foto KTP dan melakukan verifikasi wajah dengan foto. Pastikan foto yang diunggah jelas dan sesuai dengan petunjuk.

- Dana akan melakukan verifikasi atas dokumen yang kalian unggah. Jadi tunggu beberapa saat.

- Setelah verifikasi selesai, kalian akan menerima notifikasi atau konfirmasi melalui aplikasi Dana. Jika diterima, akun kalian akan di-upgrade ke versi premium.

- Setelah berhasil di-upgrade, kalian dapat menikmati fitur-fitur premium seperti peningkatan batas transaksi dan berbagai keuntungan eksklusif lainnya.

Itulah di antaranya cara upgrade akun Dana premium yang ternyata hanya bisa dilakukan dengan menggunakan KTP. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending