Gerd Adalah Penyakit Asam Lambung Naik, Ketahui Gejala dan Cara Pencegahannya

Penulis: Puput Saputro

Diperbarui: Diterbitkan:

Gerd Adalah Penyakit Asam Lambung Naik, Ketahui Gejala dan Cara Pencegahannya
Gejala gerd beserta cara mengatasinya (credit: freepik)

Kapanlagi.com - Gangguan lambung jadi salah satu penyakit yang cukup sering diderita oleh banyak orang. Dari berbagai jenis gangguan lambung, gerd merupakan yang cukup populer. Gerd adalah penyakit yang tergolong kronis dan menyerang sistem pencernaan, khususnya lambung. Meski terbilang penyakit yang umum, gerd tidak bisa disepelekan.

Nama lain dari penyakit gerd adalah asam lambung. Namun secara umum, gerd merupakan singkatan dari gastroesophageal reflux disease. Munculnya gerd atau asam lambung bisa dipicu karena melemahnya katup yang terletak di kerongkongan bagian bawah. Saat kambuh, gerd bisa menimbulkan rasa nyeri hingga memunculkan sensasi terbakar.

Gerd adalah jenis penyakit yang bisa menimpa siapa saja. Oleh karena itu, penting untuk membekali diri dengan pengetahuan seputar gerd. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ulasan mengenai gerd.

 

1. Penyebab Gerd

Gerd adalah salah satu gangguan pencernaan yang terjadi saat asam lambung naik ke kerongkongan, sehingga menyebabkan iritasi pada lapisan esofagus. Penyebab utama gerd adalah bagian katup kerongkongan bawah yang terbuka atau tidak menutup secara sempurna. Akibatnya, cairan asam yang berada di lambung naik menuju ke kerongkongan.

Gerd biasa dialami oleh siapa saja, termasuk wanita hamil dan penderita obesitas. Orang dengan gangguan asma dan diabetes juga lebih rentan mengalami gerd. Selain itu, risiko gerd juga bisa semakin besar apabila seseorang mengonsumsi beberapa jenis makanan seperti kopi, alkohol, cokelat, makanan yang digoreng, saus tomat, bawang putih dan bawang merah.

Pola hidup yang tidak sehat juga bisa jadi penyebab gerd. Kebiasaan buruk seperti merokok, tidur setelah makan, serta mengonsumsi jenis obat tertentu juga akan meningkatkan risiko terserang gerd.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Gejala Gerd

Sama halnya dengan penyakit kronis lainnya, gerd sering kali muncul disertai dengan gejala-gejala. Penting untuk mengetahui gejala-gejala gerd, supaya bisa segera dilakukan tindakan pertolongan yang tepat dan sedini mungkin. Terlebih, gerd mempunyai gejala yang mirip dengan maag. Sehingga, penting untuk tahu gejala gerd agar bisa membedakannya.

Adapun beberapa gejala gerd adalah sebagai berikut.

1. Nyeri Dada
Salah satu gejala gerd adalah munculnya rasa nyeri di bagian dada. Acap kali rasa nyeri yang terjadi terasa seolah-olah dada sedang ditekan dengan kencang. Selain itu, nyeri pada dada ini juga sering kali menyebar ke bagian lain seperti leher, punggung, bahkan lengan.

2. Merasakan Sensasi Terbakar di Bagian Dada
Selain merasakan nyeri, saat mengalami gerd bagian dada juga akan terasa panas seperti sedang terbakar. Hal ini akan menimbulkan rasa tidak nyaman untuk beberapa waktu.

3. Produksi Air Liur Berlebih
Saat mengalami gerd, produksi air liur akan akan meningkat, bahkan jadi berlebih. Tak seperti air liur biasanya, saat gerd sedang kambuh air liur akan terasa lebih asam atau pahit. Hal ini terjadi karena adanya iritasi di bagian kerongkongan.

4. Sulit Menelan
Di samping air liur berlebih, gejala gerd adalah kesulitan menelan makanan. Gejala ini cukup umum terjadi, terlebih apabila gerd sudah terbilang kronis. Pemicunya, karena saat gerd kambuh kerongkongan akan mengalami proses penyempitan. Sehingga, seseorang akan mengalami kesulitan makanan khususnya yang bertekstur padat.

5. Nyeri pada Tenggorokan
Gejala gerd berikutnya adalah timbulnya rasa nyeri pada bagian tenggorokan. Rasa nyeri yang muncul akibat gerd ini menimbulkan rasa yang tidak nyaman seperti saat sedang radang tenggorokan. Kondisi ini bisa semakin parah, jika gerd disertai dengan sendawa dan batuk kering.

6. Mengalami Batuk Kering
Seperti yang disinggung sebelumnya, batuk kering jadi salah satu gejala dari gerd. Namun berbeda dengan batuk kering biasanya, batuk karena gerd lebih sering terjadi di malam hari.

7. Bau Mulut
Bau mulut ternyata juga bisa jadi salah satu dari gejala gerd. Hal ini disebabkan pergerakan pergerakan cairan asam lambung yang naik ke kerongkongan sering disertai gas. Jadi, jika kalian merasa sudah rajin gosok gigi tapi masih mengalami bau mulut, bisa saja gerd menjadi penyebabnya.

 

3. Cara Mengatasi Gerd

Gerd memang merupakan penyakit yang cukup umum dan diderita oleh banyak orang. Selain itu, gerd juga jadi penyakit yang mudah kambuh karena berbagai penyebab atau pemicu. Meski begitu, gerd tetap bisa diatasi dan dicegah. Untuk mengobati atau mengatasi gerd bisa dilakukan dengan mengonsumsi obat-obatan penetral asam lambung seperti antasida.

Sementara itu, untuk mencegah terjadinya gerd juga bisa dilakukan dengan beberapa cara. Adapun beberapa cara mencegah gerd adalah sebagai berikut.

1. Menerapkan pola hidup sehat dengan memakan makanan bergizi.

2. Berhenti merokok.

3. Menghindari jenis makanan pemicu gerd.

4. Tidak makan setelah tidur (setidaknya beri jarak selama 3 jam).

5. Menjaga berat badan.

Itulah di antaranya ulasan mengenai gerd adalah penyakit asam lambung yang bisa diderita siapa saja. Semoga bermanfaat dan bisa menambah wawasan seputar kesehatan.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)