Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Extension bulu mata merupakan cara memanjangkan bulu mata yang banyak diminati oleh sebagian orang. Hal ini lantaran banyaknya dari kaum hawa yang menginginkan mata yang indah, dan lentik sehingga menjadi impian semua orang. Meski dapat memanjangkan bulu mata yang lentik dalam waktu sekejap, tentu saja hal ini tidak terlepas dari mengeluarkan koceh yang nggak sedikit. Belum lagi dampak kesehatan yang ditimbulkan lantaran menggunakan extension mulai dari merusak bulu mata asli hingga menimbulkan alergi.
Bulu mata memang harus selalu dijaga. Selain untuk memperindah mata, bulu mata memiliki fungsi untuk melindungi mata dari kotoran. Nah, meskipun banyak cara memanjangkan bulu mata dengan cepat, namun sudah seharusnya kalian memilih cara-cara yang aman dan tidak membahayakan kesehatan diri kalian seperti menggunakan cara alami. Nah, berikut ini cara memanjangkan bulu mata secara alami yang bisa kalian praktekkan.
Cara memanjangkan bulu mata secara alami (credit: freepik)
Cara memanjangkan bulu mata secara alami yang pertama yaitu menggunakan teh hijau. Kandungan zat yang disebut sebagai polifenol diyakini dapat membantu pertumbuhan rambut, termasuk memanjangkan bulu mata.
Cara mendapatkan manfaatnya yaitu dengan menyiapkan satu sendok teh hijau dan secangkir air panas. Kemudian, campur kedua bahan tersebut hingga larut. Biarkan dingin lalu oleskan perlahan pada area bulu mata menggunakan kapas. Kalian bisa menggunakan cara ini dua kali dalam sehari.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Minyak zaitun juga terbukti ampuh sebagai cara memanjangkan bulu mata lho. Cara menggunakannya, kalian hanya perlu menyiapkan 4 tetes minyak zaitun dan cutton bud. Setelah itu, celupkan cutton bud ke dalam minyak zaitun. Oleskan perlahan sepanjang garis bulu mata bagian atas dan bawah. Diamkan selama 10 menit lalu bilas menggunakan air hangat.
Advertisement
Cara memanjangkan bulu mata secara alami dengan minyak kelapa (credit: freepik)
Minyak kelapa diketahui mempunyai segudang manfaat bagi kecantikan salah satunya dapat memanjangkan bulu mata. Cara pengaplikasiannya pun terbilang sangat mudah. Siapkan satu sendok teh minyak kelapa dan sebuah kapas atau memakai cotton bud. Bersihkan area mata menggunakan air bersih lalu keringkan lebih dulu.
Celupkan cotton bud tersebut dalam minyak kelapa lalu mengoleskan pada bulu mata. Oleskan dengan perlahan sesuai garis bulu mata atas dan bawah kalian. Diamkan semalaman dan bilas keesokan harinya.
Tidak perlu dipungkiri lagi khasiat lidah buaya yang memang terkenal untuk menyuburkan rambut. Tidak hanya rambut saja, namun juga dapat digunakan pada bulu mata kalian. Kandungan yang ada pada lidah buaya seperti karbohidrat, kalori, lemak, protein, vitamin A, vitamin C, thiamin, kalsium, dan zat besi yang akan mempercepat pertumbuhan rambut.
Caranya pun mudah. Oleskan gel lidah buaya pada bulu mata kalian. Diamkan selama 1 jam lalu bilas dengan menggunakan air dingin sampai gel bersih dan hilang.
Cara memanjangkan bulu mata secara alami (credit: freepik)
Santan ternyata dapat digunakan sebagai cara memanjangkan bulu mata lho. Hal ini lantaran santan kaya akan protein yang mampu memperbaiki kondisi bulu mata kalian. Caranya pun sangat mudah, kalian hanya perlu mengoleskan santan menggunakan cutton bud pada bulu mata. Diamkan selama 30 menit. Lalu bilas dengan menggunakan air hingga bersih.
Sudah sejak dulu minyak kemiri digunakan sebagai menyuburkan dan menghitamkan rambut. Tak hanya itu saja, ternyata minyak kemiri juga bisa digunakan sebagai cara memanjangkan bulu mata lho. Cara memanjangkan bulu mata dengan minyak kemiri cukup mudah. Oleskan minyak kemiri pada bulu mata sebelum tidur. Biarkan semalaman dan keesokan harinya jangan lupa bersihkan. Gunakan secara rutin untuk hasil yang maksimal.
Cara memanjangkan bulu mata (credit: freepik)
Selanjutnya, cara memanjangkan bulu mata bisa kalian dapatkan degan memanfaatkan tea tree oil. Tea tree oil atau minyak pohon teh ini merupakan minyak yang dihasilkan dari proses destilasi daun melaleuca alternifolia. Minyak pohon teh juga memiliki fungsi untuk mengatasi kerontokan pada bulu mata. Caranya, oleskan minyak pohon teh pada bulu mata sebelum tidur. Biarkan semalaman. Lalu bersihkan keesokan harinya.
Ternyata, daun sirih mempunyai manfaat yang tak kalah mengejutkan lho. Ya, rupanya daun sirih bisa membantu kalian untuk mendapatkan bulu mata yang panjang dan juga lentik. Cara menggunakannya, pertama-tama siapkan dua lembar daun sirih lalu haluskan. Jika sudah, kalian bisa langsung mengoleskan secara merata pada bulu mata. Diamkan selama 30 menit lalu bilas hingga bersih.
Cara memanjangkan bulu mata (credit: freepik)
Tahukah kalian dengan tanaman fenugreek? Meski kurang populer, namun tanaman ini mempunyai khasiat memanjangkan bulu mata lho. Sebab, fenugreek dapat merangsang pertumbuhan rambut, termasuk bulu mata. Cara mendapatkan manfaatnya, kalian cukup mengoleskan minyak fenugreek pada bulu mata sebelum tidur. Biarkan semalaman. Lalu keesokan harinya bersihkan hingga bersih.
Telur merupakan bahan alami yang ampuh untuk melebatkan sekaligus memanjangkan bulu mata. Kandungan protein yang sangat tinggi mampu merangsang pertumbuhan bulu mata atau rambut. Caranya, ambil sebutir telur dan campurkan dengan satu sendok teh gliserin kemudian kocok hingga merata. Gunakan cutton but untuk mengoleskan ke bulu mata. Diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air dingin.
Cara memanjangkan bulu mata (credit: freepik)
Selain cara di atas, cara memanjangkan bulu mata bisa kalian lakukan dengan rutin menyisir bulu mata. Kalian bisa menggunakan sisir khusus untuk bulu mata. Selain itu, kalian juga bisa memanfaatkan sisir maskara untuk membantu pertumbuhan bulu mata. Cukup mudah bukan?
Itulah sederet cara memanjangkan bulu mata secara alami yang mudah kalian praktekkan. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement
Lisa BLACKPINK, Doja Cat, dan Raye Membawa Kejutan di Panggung Oscar 2025 dengan Lagu James Bond
Bisa Berdampak Fatal, Mengungkap Gejala dan Penyebab Hipotermia yang Penting Dipahami
Kieran Culkin Raih Penghargaan Aktor Terbaik di Oscar 2025
Vidi Aldiano Ditanya Cita-Cita, Jawabannya Bikin Deddy Corbuzier Langsung Terdiam
Spesifikasi Samsung Galaxy A56, Desain Elegan dengan Fitur AI Super Canggih