15 Cara Menghilangkan Kantong Mata dengan Cepat, Cukup Semalam Saja

Penulis: Wuri Anggarini

Diperbarui: Diterbitkan:

15 Cara Menghilangkan Kantong Mata dengan Cepat, Cukup Semalam Saja ©Shutterstock

Kapanlagi.com - Hampir setiap pagi terbangun dan melihat mata yang tampak lelah dan membengkak di pntulan cermin? Benar-benar bukan awal yang asyik untuk memulai hari, deh. Kurang tidur atau bekerja terlalu lama di depan komputer dituding sebagai pemicu munculnya lingkaran hitam dan kantung di bawah mata. Tapi penyebab utamanya nggak lain adalah genetik alias faktor turunan.

Bengkak di bawah mata ini bisa diperparah oleh iritasi dan kemerahan yang disebabkan oleh gesekan, reaksi alergi makeup, hingga terlalu banyak konsumsi makanan berkadar garam tinggi. Nggak perlu langsung panik melihat wajah yang tampak sembab, lakukan 15 cara menghilangkan kantong mata dengan cepat, hanya butuh waktu semalam.

1. Teh Kantong

©pixabay

Jangan buang teh kantong yang sudah diseduh seharian. Baik teh hijau atau hitam, keduanya mengandung kafein yang menyempitkan pembuluh darah di kulit sekitar mata. Kandungan tannin di dalamnya juga merangsang sirkulasi darah yang efektif mengurangi pembengkakan dan lingkaran hitam.

Plus, kelembapan yang disumbang oleh kantong teh membantu mencerahkan kulit sekitar mata. Caranya, seduh dua kantong teh pilihanmu, angkat dan biarkan dingin. Letakkan di mata selama 15-30 menit sebagai cara menghilangkan kantong mata dengan cepat.

Walau nggak mengandung kafein, chamomile tea juga dapat dimanfaatkan berkat kandungan anti-peradangan yang dapat menyegarkan mata yang lelah dan bengkak, serta mengurangi kemerahan. Menempelkan kantong teh ini juga dapat mengurangi konjungtivitis berkat kandungan anti bakterinya.

2. Kopi Bubuk

Secangkir kopi yang membuatmu lebih “bangun” di pagi hari ternyata juga bisa dimanfaatkan sebagai salah satu cara menghilangkan kantong mata. Siapkan kopi bubuk, sedikit merica, minyak kelapa, dan kapas. Campurkan bahan-bahan ini dan oleskan di bawah mata, biarkan selama 10-12 menit.

Bersihkan dengan menggunakan kapas yang dibasahi oleh air, hati-hati jangan sampai masuk ke dalam mata. Kafein dalam kopi dapat mengurangi pembengkakan, sedangkan bubuk lada hitam dapat meningkatkan sirkulasi darah dan minyak kelapa melembapkan kulit.

Solusi lainnya adalah membuat masker bawah mata dengan mencampurkan bubuk kopi ke dalam kocokan putih telur. Oleskan di bawah mata untuk mengurangi pembengkakan yang sering muncul di pagi hari.

3. Sendok Dingin

Ini merupakan cara menghilangkan kantong mata dengan cepat, mudah, dan efektif. Tempatkan sendok teh berbahan baja di dalam lemari es selama setengah jam. Letakkan sendok di atas mata dengan sisi melengkung menghadap ke bawah. Tahan posisi ini selama 15-20 menit untuk hasil terbaik.

Segala jenis kompres dingin dapat membantu mengecilkan pembuluh darah di sekitar mata dan mengurangi pembengkakan di bawah mata. Lakukan dengan berbaring di atas bantal lalu setelah selesai mengompres tepuk perlahan kulit di sekitar mata. Selain menggunakan sendok baja yang didinginkan, gunakan sekantong kacang polong beku yang dijadikan kompres di atas mata.

4. Baking Soda

©pexels

Baking soda dikenal punya banyak manfaat, mulai dari membuat kue, membersihkan rumah, hingga menjaga kecantikan kulit. Gunakan juga sebagai cara menghilangkan kantong mata dengan efektif, caranya cukup dengan mencampurkan soda kue dengan air panas. Rendam kapas di dalamnya lalu peras untuk menghilangkan kelebihan air.

Letakkan di atas mata dan biarkan selama 10-15 menit sebelum membilasnya dengan air dingin. Ulangi 1-2 kali dalam sehari untuk meningkatkan aliran darah di bawah kulit sekitar mata dan mengurangi kantong mata.

5. Irisan Mentimun

©pexels

Dinginkan irisan timun di kulkas selama 10-15 menit lalu letakkan di atas kelopak mata. Biarkan selama 10-15 menit dan ulangi beberapa kali dalam sehari. Mentimun dingin telah menjadi salah satu cara menghilangkan kantong mata dengan efektif selama bertahun-tahun.

Bukan hanya mengurangi pembengkakan, mengompres mata yang lelah dengan irisan tebal mentimun yang dingin dan berair secara teratur juga membantu menghilangkan lingkaran hitam dan kerutan di sekitar mata. Cocok banget dilakukan saat senggang untuk memberikan kesegaran dan merasa rileks.

6. Putih Telur

Kocok putih telur dalam mangkuk hingga kaku, lalu dengan menggunakan kain lembut oleskan ke bawah mata dan biarkan mengering. Cuci bersih menggunakan air hangat setelah 15 menit untuk melihat hasilnya yang instan sebagai cara menghilangkan kantong mata dengan cepat. Putih telur mengandung senyawa yang mampu mengencangkan kulit sehingga membantu mengurangi kantong mata dan kerutan.

Untuk memberikan efek mencerahkan kulit sekitar mata, kombinasikan putih telur dengan beberapa tetes sari lemon. Rendam kapas dan peras sebelum meletakkannya di atas kelopak mata yang tertutup selama 10 menit. Bilas dengan bersih menggunakan air hangat sebelum menutupnya dengan air dingin. Sedangkan untuk perawatan mata yang benar-benar kering, aduk putih telur, sari timun, dan air mawar. Gunakan kapas untuk mengoleskannya ke bawah mata untuk kesegaran instan.

7. Susu

©pexels

Mudah didapatkan, susu dapat dijadikan sebagai cara menghilangkan kantong mata dengan efektif. Selain susu murni, susu kedelai juga dapat dimanfaatkan untuk membantu mengurangi pembengkakan di bawah mata. Cukup oleskan susu dengan bola kapas ke kulit di sekitar mata lalu biarkan mengering selama sekitar 30 menit, bilas dengan air hangat.

Bisa juga memanfaatkan campuran buttermilk dan kunyit yang dapat mengurangi bengkak dan lingkaran hitam di bawah mata. Rendam bola kapas dan peras sebagian besar cairan di dalamnya lalu biarkan menempel di mata selama 15 menit.

8. Lidah Buaya

Rasanya sulit untuk nggak mengaitkan produk alami untuk merawat kecantikan tanpa menyebutkan lidah buaya. Bukan hanya untuk luka bakar, kandungan 18 asam amino esensial dan kandungan senyawa penting lainnya dapat mengurangi tampilan mata yang lelah, melembapkan kulit, dan membantu mencegah keriput.

Gunakan lidah buaya sebagai cara menghilangkan kantong mata dengan mengurangi bengkak dan membuat kulit sekitar mata tampak glowing. Cukup dengan mengoleskan aloe vera gel secara hati-hati di bawah mata dan biarkan mengering antara 8-10 menit. Bilas dengan air dingin dan ulangi dua kali sehari.

9. Kentang

Kandungan anti peradangan pada kentang dapat dimanfaatkan sebagai cara menghilangkan kantong mata. Mulailah dengan mengupas dan memarut kentang mentah, lalu haluskan. Oleskan di sekitar mata dan biarkan selama 15 menit. Bisa juga menggunakan irisan kentang sebagai pengganti timun. Selain tetap dingin lebih lama, juga mengandung zat yang membantu menghilangkan tumpukan air di bawah mata.

Alternatif lainnya, setelah memarut satu kentang yang sudah didinginkan sebelumnya, ambil sarinya dan rendam kapas ke dalamnya. Oleskan ke area bawah mata dan diamkan selama beberapa menit sebelum membersihkannya. Sifat pencerah kulit alami pada kentang rupanya dapat dimanfaatkan untuk membantu mencerahkan kulit di bawah mata dan mengurangi bengkak.

10. Selai Strawberry

©unsplash

Bukan hanya lezat dijadikan topping roti atau waffle, selai strawberry juga dapat dijadikan sebagai salah satu cara menghilangkan kantong mata, berkat polisakarida yang mengandung sifat anti-inflamasi. Cukup oleskan selai dengan hati-hati di bawah mata dan biarkan selama 10-12 menit. Bilas dengan air dingin dan lakukan secara rutin untuk membantu menyingkirkan tampilan mata yang sembab.

11. Sari Jeruk Lemon

Vitamin C dalam sari jeruk lemon menjadikan buah bercitarasa asam ini sebagai pencerah kulit yang ampuh. Hanya dengan merendam kapas di dalamnya dan meletakkannya di dekat pangkal hidung dapat membantu mengurangi tampilan mata yang lelah. Hati-hati jangan sampai terpercik ke mata karena dapat menyebabkan rasa perih yang menyiksa.

Selain menggunakannya secara langsung, campuran sari jeruk lemon dan susu atau krim dapat dimanfaatkan sebagai cara menghilangkan kantong mata. Bukan hanya mendetoks kulit bawah mata yang lelah dan bengkak, susu juga mengandung nutrisi yang menjaga kelembapan dan menutrisi kulit.

Caranya mudah, kok. Rendam bola kapas dalam campuran jeruk lemon dan susu lalu oleskan dengan lembut di bawah mata. Biarkan mengering lalu bilas dengan air dingin. Ulangi dua kali sehari untuk hasil terbaik.

12. Air Mawar

Air mawar mengandung vitamin C dan A, serta flavonoid. Senyawa alami dengan sifat anti-peradangan ini bukan hanya menyegarkan kulit di sekitar mata tapi juga mengurangi lingkaran hitam dan membuatnya tampak lebih awet muda.

Selain membeli produk jadi di pasaran, bisa juga membuat sendiri dengan mendidihkan kelopak mawar dalam air suling hingga kelopak kehilangan warnanya lalu saring dan biarkan dingin. Rendam kapas di dalamnya dan oleskan ke bawah mata sebagai cara menghilangkan kantong mata dengan cepat.

13. Madu

©pexels

Madu banyak dimanfaatkan dalam merawat kecantikan kulit, misalnya untuk membuat masker atau scrub wajah. tapi siapa sangka jika madu juga dapat digunakan sebagai cara menghilangkan kantong mata. Cukup oleskan sedikit madu yang lengket ini dengan ujung jari ke kulit bawah mata sebelum tidur dan biarkan semalaman. Keesokan harinya tinggal dibilas dengan air hangat dan lihat bagaimana pembengkakan dan lingkarna hitam berkurang.

14. Witch Hazel

Kandungan alami yang sering digunakan sebagai toner ini memang punya efek mengurangi pembengkakan dan kemerahan pada kulit. Untuk menjadikannya sebagai salah satu cara menghilangkan kantong mata, simpan witch hazel di dalam kulkas lalu oleskan sedikit pada kapas dan diamkan selama 5 menit untuk memberikan kesegaran instan pada kulit sekitar mata.

15. Air Dingin

©pexels

Buat yang nggak punya banyak waktu untuk mencari cara menghilangkan kantong mata, manfaatkan air dingin untuk mencuci wajah. selain membangunkanmu dengan cepat, cara ini juga dapat mengurangi area mata yang tampak bengkak. Cukup celupkan kain bersih ke dalam air dingin, peras lalu letakkan di atas mata atau rendam wajah ke dalam mangkuk besar berisi air es untuk efek instan.

Selain cara menghilangkan kantong mata di atas, mengubah kebiasaan buruk dalam keseharianmu juga akan banyak membantu. Kurang tidur misalnya bukan hanya menyebabkan kulit tampak pucat dan kusam, tapi juga memicu munculnya kantong mata. Pastikan setidaknya tidur nyenyak selama 7-8 jam di malam hari.

Selain cukup tidur, pola makan juga dapat mempengaruhi kondisi kulit. Untuk mengurangi lingkaran hitam dan kantong mata, pastikan untuk mengonsumsi banyak vitamin C, E, dan K, zat besi, dan asam folat. Temukan nutrisi ini di jeruk, berry, sayuran hijau, kacang-kacangan, alpukat, dan teh hijau. Siap sambut pagi hari dengan wajah segar bebas dari kantong mata?

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/eth)

Editor:

Wuri Anggarini

Rekomendasi
Trending