16 Manfaat Pisang Ambon bagi Kesehatan dan Kecantikan yang Jarang Diketahui

Penulis: Dhia Amira

Diterbitkan:

16 Manfaat Pisang Ambon bagi Kesehatan dan Kecantikan yang Jarang Diketahui
Ilustrasi (credit: Freepik)

Kapanlagi.com - Pisang merupakan salah satu buah-buahan yang sehat dan banyak memiliki sekali kandungan nutrisi. Salah satu yang tinggi akan nutrisi baik yaitu pisang ambon. Sehingga tidak heran bila manfaat pisang ambon sangat banyak sekali untuk kesehatan tubuh. Bahkan manfaat ini akan berpengaruh bila dikonsumsi secara rutin loh KLovers.

Pisang ambon merupakan pisang yang identik dengan warna kuning segar dan kulit manis. Pisang ini kaya akan kalium dan pektin, yang merupakan serat baik bagi tubuh. Selain itu, pisang juga bisa menjadi sumber magnesium, vitamin C dan vitamin B6. Dalam kondisi mentah atau terlalu matang sekalipun, pisang ambon memiliki khasiat yang sangat baik bagi tubuh.

Bahkan penelitian telah menunjukkan bahwa tingkat nutrisi dalam segala jenis pisang, terutama pisang ambon akan meningkat saat matang. Bila dimakan secara teratur, tentu kalian akan mendapatkan beragam manfaat yang luar biasa bagi tubuh kalian. untuk itu, dilansir dari berbagai sumber, inilah 16 manfaat pisang ambon bagi kesehatan tubuh kalian. Yuk langsung saja dicek KLovers.

1. Kesehatan Jantung

Manfaat pisang ambon yang pertama yaitu sangat baik bagi kesehatan jantung. Bahkan tak hanya pisang ambon saja loh, pisang yang lainnya juga baik untuk kesehatan jantung. Hal ini karena di dalam pisang terkandung potasium, yaitu elektrolit mineral yang membuat listrik mengalir ke seluruh tubuh dan diperlukan dalam menjaga detak jantung.

Kandungan potasium dan sodium yang tinggi dari pisang juga dapat membantu melindungi sistem kardiovaskular terhadap tekanan darah tinggi. Selain itu, potasium juga membantu otot saraf agar selalu bekerja dengan optimal dan membantu kerja ginjal dalam menyaring darah. Sehingga tidak heran bila manfaat pisang ambon bisa menjaga kesehatan jantung kalian.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Baik untuk Pencernaan

Kemudian manfaat pisang ambon yang selanjutnya yaitu, sangat baik untuk kesehatan pencernaan kalian. Pisang memang menjadi salah satu buah yang sangat baik dalam kesehatan pencernaan, dan hal ini bukan rahasia lagi. Pisang kaya akan serat yang bisa membantu melancarkan buang air besar (BAB). Satu pisang dapat menyediakan hampir 10 persen kebutuhan serat harian tubuh.

Manfaat pisang ambon ini juga berkat pati tahan cerna atau yang disebut dengan resistant starch. Pati tahan cerna ini merupakan bagian dari pati yang resisten terhadap hidrolisis enzim pencernaan amilase yang membuatnya sulit dicerna di dalam usus halus.

Pati ini kemudian akan di fermentasi oleh bakteri usus yang menghasilkan pembentukan asam lemak rantai pendek yang disebut dengan butirat atau butanoat. Butirat ini berperan penting untuk menjaga kesehatan usus. Sehingga tidak heran bila buah pisang, terutama pisang ambon sangat baik dalam kesehatan pencernaan.

 

3. Menjadi Sumber Energi

Tak hanya itu, manfaat pisang ambon yang ketiga yaitu menjadi sumber energi. Yup! Bukan hal yang asing lagi bila pisang menjadi salah satu buah yang dapat memberikan sumber energi di dalam tubuh. Pasalnya, buah pisang memiliki kandungan vitamin B6 dan karbohidrat yang mampu memberikan energi secara instan.

Selain itu kandungan glukosa, fruktosa, dan juga sukrosa yang merupakan gula alami di buah pisang, dapat memberikan kebutuhan energi yang baik. tidak heran buah yang satu ini menjadi makanan yang sangat penting bagi para atlet olahraga dalam memberikan energi lebih dengan kalori seimbang.

 

4. Mengatasi Stress

Bagi kalian yang sedang mengalami stress, maka kalian bisa loh mengonsumsi pisang ambon. Hal ini karena manfaat pisang ambon mampu mengatasi depresi secara alami dengan sangat baik. Kadar tryptophan yang tinggi dalam pisang ambon akan diubah tubuh menjadi serotonin, sehingga neurotransmiter otak meningkatkan suasana hati menjadi lebih rilek.

Ditambah, vitamin B6 di dalamnya dapat membantu kalian tidur dengan nyenyak. Dan kandungan magnesium akan membantu mengendurkan otot. Sehingga, kalian pun akan terhindar dari stres dan depresi yang akan kalian alami.

 

5. Baik untuk Fungsi Otak

Tak hanya memberikan kesehatan pencernaan dan jantung saja, nyatanya manfaat pisang ambon juga sangat baik dalam fungsi otak loh KLovers. Itu karena pisang ambon kaya akan vitamin B6 (piridoksin). Dengan mengonsumsi satu buah pisang ambon berukuran sedang, maka hal ini mampu mencukupi 33% dari total kebutuhan harian akan vitamin B6 yang dianjurkan.

Piridoksin sendiri merupakan vitamin B kompleks yang berperan penting dalam menjaga kesehatan jantung, sistem pencernaan dan kekebalan tubuh. Selain itu, vitamin ini juga dibutuhkan untuk perkembangan fungsi otak. Bahkan kandungan hormon norepinefrin dan serotonin dalam pisang ambon juga memengaruhi mood atau suasana hati.

 

6. Memberikan Kesehatan Tulang

Tulang memang menjadi salah satu bagian tubuh yang wajib untuk dijaga kesehatannya. Dengan menjaga kesehatan tulang ini, maka kalian akan terhindar dari penyakit tulang, salah satunya yaitu osteoporosis. Menurut sebuah artikel tahun 2009 di Journal of Physiology and Biochemistry, manfaat pisang ambon juga bisa didapatkan dari kandungan fructooligosaccharides yang merupakan karbohidrat non digestif penggerak priobiotik.

Zat ini ramah terhadap pencernaan dan meningkatkan kemampuan tubuh untuk menyerap kalsium. Tak hanya itu saja, pisang ambon juga memiliki kandungan mineral yang tinggi. Mineral ini dibutuhkan dalam pembentukan kolagen yang akan mempercepat penyerapan zat besi dan meningkatkan energi.

Bahkan kandungan tembaga dalam buah pisang ambon juga sangat baik untuk kesehatan tulang. Itu karena sekitar 50% dari kandungan tembaga dalam tubuh ditemukan dalam tulang dan otot. Sehingga dengan mengonsumsi pisang tiap hari, tulang pun menjadi lebih kuat. Jadi jangan takut untuk mengonsumsi pisang ambon secara rutin ya KLovers.

 

7. Baik untuk Kesehatan Mata

Tidak hanya memberikan kesehatan pada tulang saja, nyatanya pisang ambon juga mampu memberikan kesehatan pada mata loh KLovers. Kandungan vitamin A dalam pisang dapat meningkatkan penglihatan karena mampu membantu melindungi kornea.

Tidak hanya wortel saja, nyatanya pisang ambon juga memiliki kandungan vitamin A yang tinggi. Sehingga mampu memberikan kesehatan pada mata kalian, bahkan kandungan ini sangat baik untuk anak yang sedang dalam masa pertumbuhan.

 

8. Mencegah Penyakit Kanker

Tidak hanya jantung saja, nyatanya kanker juga menjadi salah satu penyakit yang cukup berbahaya bagi tubuh. Bahkan penyakit ini menjadi salah satu penyakit yang memiliki angka kematian yang cukup tinggi. Kanker sendiri terjadi karena pola hidup sehat yang dijalani. Bahkan penyakit kanker bisa dialami oleh siapa saja, tanpa mengenal usia.

Dan untuk mencegah terjadinya penyakit kanker, kalian bisa kok menggunakan manfaat pisang ambon. Beberapa studi menunjukkan bahwa konsumsi pisang secara konsisten dapat melindungi kalian dari kanker ginjal. Selain itu, sebuah studi di Swedia pada 2005 menemukan bahwa, wanita yang mengonsumsi lebih dari 75 porsi buah dan sayuran mengurangi risiko kanker ginjal hingga 40 persen, dan pisang menjadi buah yang bekerja sangat efektif.

Dari penelitian yang sama juga dikatakan bahwa wanita yang mengonsumsi 4 hingga 6 buah pisang dalam sepekan bisa mengurangi separuh risiko terkena kanker ginjal. Hal ini dapat terjadi karena tingginya kadar senyawa fenolik antioksidan dalam buah berwarna kuning ini. Jadi dengan mengonsumsi buah pisang secara rutin, maka kalian akan lebih kecil terkena risiko kanker.

 

9. Mengatasi Maag

Bagi kalian yang memiliki masalah terhadap lambung, maka kalian bisa loh menggunakan manfaat pisang ambon. Pisang merupakan antasida alami dan berfungsi menetralkan asam lambung. Pisang juga mengandung antioksidan flavonoid bernama leucocyanidin, yang membantu meningkatkan membran mukus dalam lambung sehingga mencegah terjadinya tukak lambung.

Tapi perlu perlu diingat ya KLovers, konsumsilah buah pisang sesuai takaran yang telah dianjurkan, jangan lebih dari itu. Sebab, makan buah pisang terlalu banyak dalam sehari justru dapat memunculkan berbagai gangguan kesehatan.

 

10. Membantu Tumbuh Kembang Janin

Bagi kalian ibu hamil, maka kalian bisa loh menggunakan manfaat pisang ambon untuk membantu dalam tumbuh kembang janin. Hal ini karena, di dalam pisang ambon terdapat kandungan asam folat yang sangat tinggi.

Kandungan asam folat di dalam pisang ambon ini dapat membantu janin menyerap nutrisi dengan baik yang berdampak langsung pada perkembangan otak dan sumsum tulangnya. Cukupilah kebutuhan asam folat selama kehamilan dengan rutin mengonsumsi buah dan sayuran yang mengandung asam folat tinggi serta suplemen asam folat.

Kekurangan asam folat di masa kehamilan berdampak serius loh pada janin, seperti cacat saraf pada janin. Jadi, kalian bisa rutin mengonsumsi makanan yang mengandung asam folat ya KLovers. Namun diingat, dengan tetap sesuai pada takaran normal.

 

11. Mampu Mendetoks Racun

Manfaat pisang ambon yang selanjutnya yaitu dapat mendetoks racun yang ada di di dalam tubuh. Racun memang sangat banyak di dalam tubuh, tidak heran bila kalian harus mengeluarkan racun tersebut. Karena bila dibiarkan begitu saja, maka akan membuat penyakit baru yang lebih serius.

Buah pisang memiliki kandungan berupa pektin, yang merupakan bahan alami dengan manfaat sebagai detoksifikasi tubuh. Sehingga racun-racun dalam tubuh dapat teratasi hanya dengan mengonsumsi pisang setiap harinya.

 

12. Mengatasi Masalah Anemia

Anemia merupakan salah satu penyakit yang tergolong ringan, dimana penderitanya kekurangan asupan zat besi hingga membuatnya mudah sekali lelah, tidak bersemangat, dan memiliki tubuh yang pucat. Zat besi diperlukan tubuh untuk menghasilkan komponen sel darah merah yang dikenal sebagai hemoglobin.

Namun nyatanya kalian bisa kok mendapatkan zat besi dari mengonsumsi pisang ambon. Pisang ini tinggi dengan kandungan zat besi, dan dapat merangsang produksi hemoglobin dalam darah, serta membantu melawan anemia. Selain itu, vitamin B6 yang terkandung dalam pisang juga dapat menyeimbangkan kadar glukosa darah, dan dapat membantu tubuh penderita anemia.

 

13. Bagus untuk Diet

Bukan hal yang asing lagi bila pisang sangat baik untuk diet. Itulah mengapa banyak dari orang-orang yang mengonsumsi pisang untuk melakukan diet. Hal ini karena aroma pisang ternyata dapat menekan nafsu makan dan kelaparan yang datang tiba-tiba.

Dalam sebuah penelitian oleh Dr Alan Hirsch dari Smell and Taste Treatment dan Research Foundation di Chicago, menyatakan bahwa, mencium aroma pisang ketika lapar dapat mengelabui otak dan berpikir bahwa kita sudah benar-benar makan. Itulah mengapa pisang dapat membantu kalian dalam menurunkan berat badan.

Selain itu kandungan kalori dari pisang, terutama pisang ambon juga sangat rendah, namun dapat memberikan rasa kenyang yang cukup lama. Tidak hanya itu saja, pisang juga mampu memberikan energi lebih pada tubuh dibanding saat seseorang mengonsumsi nasi putih.

 

14. Baik untuk Penderita Diabetes

Bagi penderita diabetes, tentu harus mengontrol pola makan mereka dengan sangat baik dan hati-hati. Karena dengan mengonsumsi terlalu banyak kalori dapat menyebabkan peningkatan kadar gula darah. Tapi hal ini dapat di hindari dengan mengonsumsi pisang.

Orang yang menderita diabetes tipe 2 dapat memasukkan pisang hijau dan pisang ambon dalam daftar makanannya. Lantaran pisang hijau dan pisang ambon memiliki kandungan gula dalam jumlah yang sedikit. Pasien diabetes perlu makanan rendah gula, dan pisang hijau adalah makanan yang sempurna. Kalian bisa mengonsumsi pisang hijau rebus sebagai camilan sehat dan baik untuk kesehatan.

 

15. Memberikan Kesehatan Kulit

Manfaat pisang ambon yang selanjutnya yaitu dapat memberikan kesehatan pada kulit. Bukan hanya memberikan kesehatan saja, namun pisang juga mampu memberikan kecantikan tubuh kalian. Pisang memiliki kandungan vitamin A, vitamin B, dan vitamin E yang berfungsi untuk memberikan nutrisi dan melembabkan kulit secara alami sehingga dapat membuat kulit nampak lebih halus.

Tak hanya itu saja, memiliki kandungan antioksidan yang tinggi membuat pisang mampu mencegah jerawat di wajah dan mencegah penuaan dini. Kalian bisa mengonsumsi pisang secara langsung atau membuatnya menjadi masker untuk mendapatkan manfaat dari pisang tersebut.

 

16. Memberikan Nutrisi Pada Rambut

Dan manfaat pisang ambon yang terakhir yaitu dapat memberikan nutrisi pada rambut. Bukan hanya kulit saja, nyatanya pisang juga mampu memberikan nutrisi pada rambut kalian loh. Kandungan silika pada buah pisang akan diserap oleh tubuh untuk menghasilkan kolagen dan protein yang merupakan bahan penyusun rambut, agar rambut menjadi sehat.

Selain itu kandungan antioksidan pada pisang mampu mengatasi gejala ketombe yang muncul pada rambut. Kandungan asam folat yang terdapat dalam buah pisang juga akan membuat rambut tetap lembab dan kuat. Cara menggunakannya juga cukup mudah kok KLovers, kalian hanya perlu menjadikan pisang sebagai masker rambut secara rutin 2 kali seminggu.

Itulah 16 manfaat pisang ambon untuk kesehatan tubuh bila dikonsumsi setiap hari. Tidak hanya menjadi buah yang enak saja, nyatanya pisang ambon juga memiliki banyak kandungan yang baik untuk kesehatan dan kecantikan tubuh.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)