7 Resep Brownies Kukus Praktis Mudah Dipraktikkan, Manis Lembut - Cocok untuk Makanan Penutup

Diterbitkan:

7 Resep Brownies Kukus Praktis Mudah Dipraktikkan, Manis Lembut - Cocok untuk Makanan Penutup
Ilustrasi (credit: freepik)

Kapanlagi.com - Brownies jadi salah satu jenis kue basah yang cukup digemari. Rasa yang manis dengan teksturnya yang lembut, membuat brownies cocok disantap sebagai makanan penutup. Selain itu, brownies juga bisa dibuat dengan cara yang sederhana yakni dengan dikukus. Saat ini ada banyak resep brownies kukus yang bisa kalian coba.

Meski terbilang sederhana dan mudah, membuat brownies tetap perlu ketelitian. Pasalnya, salah dalam hal takaran bisa membuat brownies tidak enak, bahkan pahit. Di samping itu, cara pembuatan yang asal-asalan juga bisa membuat brownies gagal dibuat. Oleh karena itu, penting untuk membaca dan mengikuti resep brownies kukus yang sudah dijamin tepat takaran.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa resep brownies kukus yang lembut dan mudah dipraktikkan.

 

 

1. Brownies Kukus Sederhana

Brownies kukus termasuk jenis kue basah yang bisa dibuat secara simpel dengan bahan-bahan sederhana. Meski begitu, brownies kukus selalu jadi kue favorit banyak orang. Berikut resep brownies kukus sederhana tapi enak.

Bahan:

- 100 gram terigu protein sedang

- 100 gram mentega

- 100 gram cokelat batang

- 2 butir telur

- 1/2 sdt ovalet

- chocochips

Cara membuat:

- Lelehkan cokelat batang dan mentega, dinginkan.

- Panaskan kukusan, tutupnya bungkus dengan kain bersih.

- Siapkan loyang bulat stainless. Olesi loyang dengan mentega dan taburi dengan terigu, sisihkan.

- Ayak terigu dan cokelat bubuk, sisihkan.

- Mixer telur dan gula dengan kecepatan tinggi beberapa menit kemudian tambahkan ovalet dan mixer lagi sampai adonan putih mengembang.

- Masukan terigu dan cokelat bubuk, mixer lagi dengan kecepatan rendah, matikan mixer.

- Masukkan lelehan cokelat aduk rata dengan spatula dan tuang dalam cetakan, taburi dengan chococips, kukus sekitar 20-25 menit.

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Brownies Kukus Cokelat

Brownies mempunyai cita rasa khas cokelat yang manis tapi agak pahit. Jika kalian memang pecinta cokelat, kalian bisa membuat kue brownies dengan rasa cokelat yang lebih kuat. Berikut resep brownies kukus cokelat yang lezat.

Bahan:

- 4 butir telur.

- 150 gram gula pasir.

- 2 sdt cake emulsifier (sp).

- 80 gram tepung terigu protein sedang.

- 35 gram bubuk coklat.

- 1 sdt baking powder.

- 1 sdt vanili bubuk.

- 75 gram dark cooking chocolate.

- 120 gram mentega.

- 50 ml susu kental manis coklat.

Cara membuat brownies kukus:

1) Campurkan mentega dan dark cooking chocolate lalu lelehkan dengan cara tim namun perhatikan agar jangan sampai mendidih. Dinginkan dengan suhu ruang, sisihkan.

2) Selanjutnya kocok telur, gula pasir, dan sp sampai mengembang dan mengental.

3) Masukkan campurkan tepung terigu, coklat bubuk, baking powder dan vanili yang telah diayak. Lalu kocok dengan mixer kecepatan rendah hingga merata.

4) Tuang campuran mentega dan dark cooking chocolate ke dalam tepung terigu sebelumnya, aduk sampai merata.

5) Campurkan 2 sdm adonan penuh ke dalam susu kental manis coklat, lalu sisihkan untuk lapisan bagian tengah.

6) Bagi adonan menjadi dua lalu tuang 1 adonan ke dalam loyang, ratakan dan kukus selama 10 menit.

7 Sebelumnya olesi lebih dulu loyang dengan margarin serta lapisi baking paper dan panaskan kukusan.

8 Tuang adonan kedua yang sudah dicampur susu kental manis coklat, kukus selama 10 menit.

9 Tuang sisa adonan utama, lalu kukus selama 30 menit. Kukus dengan api sedang agar hasil bagus dan tidak pecah.

10) Angkat dan tunggu brownies hingga dingin dari dalam loyang. Pastikan brownies tetap berada di loyang hingga benar-benar dingin.

11) Lalu keluarkan dan potong sesuai selera.

12) Brownies kukus coklat siap disajikan.

 

 

3. Brownies Kukus Pisang

Pisang jadi buah yang cukup sering dijadikan bahan pembuatan kue. Ternyata kalian juga bisa memanfaatkan pisang untuk membuat brownies. Malahan, brownies pisang mempunyai rasa yang khas dibanding brownies kebanyakan. Berikut resep brownies pisang yang menggugah selera.

Bahan:

- 75 gr cokelat blok

- 75 gr gula pasir

- 40 gr butter

- 1 sdt vanilla extract

- 1 butir telur ayam ukuran besar, kocok lepas

- 150 gr pisang

- 50 gr tepung terigu protein sedang

- 1/2 sdt Baking Powder

- 1/4 sdt baking soda

- 10 gr cokelat bubuk

- 1/4 sdt garam halus

Cara membuat:

1) Siapkan loyang, olesi dengan mentega dan alasi kertas roti. Panaskan kukusan, tutup bungkus kain.

2) Lumatkan pisang dengan garpu. Sisihkan.

3) Campur dan aduk rata tepung terigu, baking powder, baking soda, dan cokelat bubuk lalu ayak, sisihkan.

4) Lelehkan cokelat blok, gula pasir, dan butter hingga tercampur. Biarkan dingin.

5) Setelah agak dingin, masukkan telur. Aduk menggunakan whisk hingga rata.

6) Tambahkan pisang dan aduk lagi hingga rata, lalu masukkan bahan kering secara bertahap aduk dengan spatula.

7) Tambahkan vanilla cair aduk rata.

8) Masukkan adonan ke dalam loyang dan kukus dengan api sedang cenderung besar sekitar 25-30 menit. Biarkan dingin, potong, dan sajikan.

 

 

4. Resep Brownies Kukus Kopi

Kopi jadi minuman favorit banyak orang. Rasanya yang pahit justru membuat kopi terasa nikmat dan seringkali bikin ketagihan. Tapi bagaimana jika kopi menjadi bahan brownies kukus? Penasaran? Berikut resep brownies kukus dengan kopi yang dijamin nikmat dan beraroma sedap.

Bahan:

- 125 gr tepung terigu serbaguna

- 6 butir telur

- 50 gr cokelat bubuk

- 225 gr gula pasir

- 1 sdt emusifier

- 175 ml minyak sayur

- 100 gr cokelat blok, cincang, lelehkan dan campur bersama minyak

- 1 sdt kopi bubuk, larutkan dengan 1 sdm air panas. Aduk rata hingga berbentuk pasta, biarkan dingin

- 75 ml krimer kental manis

Cara membuat:

1) Panaskan kukusan, siapkan 2 loyang, oles mentega dan alasi kertas roti, sisihkan.

2)Campur dan ayak tepung terigu dan cokelat bubuk, sisihkan. Kocok telur, gula pasir dan emulsifier hingga mengembang dan kental.

3) Masukkan campuran terigu dan cokelat bubuk, aduk perlahan hingga tercampur rata.

4) Tuang campuran minyak dan cokelat blok, serta pasta kopi, aduk balik pakai spatula hingga benar-benar tercampur rata.

5) Ambil sedikit adonan, sekitar 75 gr, campur dengan krimer kental manis, aduk rata.

6) Tuang 1/2 adonan ke loyang, kukus selama kurang lebih 10 menit. Buka kukusan, tuang adonan yang dicampur krimer di atasnya, kukus 5 menit.
7) Tuang sisa adonan dan kukus lagi hingga matang, lakukan test tusuk ya.

8) Angkat, biarkan hangat dan dinginkan di atas cooling rack baru beri topping.

 

 

5. Brownies Cokelat Keju

Selain cokelat, keju juga jadi salah satu rasa yang banyak orang suka. Kalian juga bisa membuat brownies dengan mengkombinasikan cokelat dan keju. Seperti resep brownies cokelat keju berikut ini.

Bahan:

- 150 gr tepung terigu protein sedang

- 80 ml minyak goreng

- 100 gr mentega

- 5 butir telur

- 50 gr cokelat baking

- 50 gr cokelat bubuk

- 1/2 sdt SP

- 1/2 baking powder

- 2 sdm susu kental manis

- 100 gr gula pasir

Bahan krim keju:

- 1 butir telur

- 50 gr gula halus

- 50 gr tepung terigu

- 100 gr cream cheese

- 50 gr keju cheedar, parut

Cara membuat:

1) Membuat adonan krim keju, kocok telur dan gula hingga mengembang, masukkan cream cheese, kocok hingga lembut dan putih. Kemudian campurkan keju cheedar, aduk rata dengan spatula. Sisihkan

2) Panaskan kukusan yang berisi air. Siapkan loyang, olesi mentega dan letakkan kertas minyak.

3) Cairkan cokelat dan mentega, lalu campur dengan minyak goreng, aduk rata, sisihkan.

4) Campur tepung terigu, cokelat bubuk dan baking powder lalu ayak. Sisihkan

5) Kocok telur, gula pasir dan SP hingga kental dan putih, masukkan campuran tepung terigu bertahap dengan kecepatan rendah.

6) Tambahkan susu dan larutan cokelat, aduk hingga rata. Bagi adonan menjadi 2 bagian sama rata.

7) Tuang 1 bagian adonan ke dalam loyang, lalu kukus sekitar 15 menit. Kemudian tuang adonan krim keju di atasnya, kukus kembali kurang lebih 15 menit, hingga matang.

8) Lalu tambahkan sisa adonan cokelat. Kukus lagi selama 20 menit hingga seluruhnya matang.

9) Angkat dan lepaskan cake dari kertas roti.

10) Siap disajikan dengan ditaburi topping sesuai selera.

 

 

6. Brownies Kukus Ketan Hitam

Brownies ketan hitam jadi favorit banyak orang. Ketan memberikan tekstur yang unik pada kue brownies. Selain itu, ketan juga menambah hitam pekat kue brownies, membuatnya tampak semakin unik dan menarik. Berikut resep brownies kukus ketan hitam yang layak kalian coba.

Bahan A:

- 250 gram tepung ketan hitam, ayak

- 20 gram cokelat bubuk, ayak

Bahan B:

- 100 gram cokelat blok, lelehkan

- 200 ml minyak sayur

Bahan C:

- 6 butir telur

- 1 sdt emulsifier

- 200 gram gula pasir

- 1/4 sdt garam

- Secukupnya keju slice dan almond slice

Cara membuat:

1) Campurkan keseluruhan bahan C dan mixer sampai mengembang, kental, dan berwarna pucat.

2) Masukkan bahan A ke dalam bahan C, aduk rata.

3) Lelehkan cokelat blok leleh, dan campurkan dengan minyak sayur, aduk rata.

4) Kemudian masukkan bahan B ke dalam campuran Bahan A dan C, aduk rata dan jangan sampai ada endapan minyak pada bagian dasar.

5) Bagi adonan jadi dua, kukus adonan pertama selama 10 menit, lalu tata keju slice di atasnya.

6) Selanjutnya timpa dengan adonan kedua, taburi almond dan kukus selama 20 menit dengan api sedang.

7) Tusuk untuk memastikan sudah benar benar matang.

 

 

7. Resep Brownies Kukus Cokelat Pandan

Brownies kukus cokelat pandan tidak saja lezat, tapi juga beraroma wangi. Kombinasi cokelat dan pandan ternyata bisa memberi rasa yang menggugah selera. Berikut resep brownies kukus cokelat pandan yang cocok jadi teman ngeteh atau ngopi.

Bahan A:

- 6 telur

- 225 gr gula pasir

- 1 sdt sp

- garam

- 1/2 sdt vanili

Bahan B:

- 125 gr terigu

- 50 gr maizena

- 1/2 sdt bp

Bahan C:

- 100 gr cokelat blok, lelehkan

- 175 ml minyak goreng

Bahan D:

- Pasta pandan

- Pasta cokelat

Cara membuat:

1) Kocok bahan A sampai mengembang dan kaku.

2) Masukan bahan B sambil diayak.

3) Kemudian masukkan bahan C sambil diaduk dengan spatula hingga tercampur rata.

4) Bagi menjadi 2 adonan, satu diberi cokelat leleh dan pasta cokelat, bagian satunya beri pasta pandan.

5) Tuang adonan cokelat ke loyang alasi kertas roti olesi minyak.

6) Kukus 10 menit dalam kukusan yang telah mendidih dengan api sedang.

7) Tuang adonan pandan, kukus 30 menit hingga matang dinginkan potong sesuai selera.

Itulah di antaranya 7 resep brownies kukus yang lembut. Semoga bermanfaat dan bisa menginspirasi. Selamat mencoba!

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending