Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Singkong merupakan salah satu tanaman umbi-umbian yang banyak ditemukan di Indonesia. Kebanyakan orang menggunakan umbinya sebagai makanan pokok penghasil karbohidrat. Sedangkan daun singkong digunakan sebagai sayuran. Singkong sendiri biasanya diolah dengan cara direbus atau digoreng. Namun, alangkah baiknya jika kalian mengonsumsinya dengan cara direbus guna memberikan khasiat yang maksimal.
Perlu kalian ketahui, singkong juga dimanfaatkan menjadi tepung yang dikenal sebagai tepung tapioka. Namun, di balik itu semua masih banyak manfaat singkong bagi kesehatan yang tidak banyak diketahui oleh beberapa orang. Untuk mendapatkan manfaat singkong, kalian sangat mudah menemukan singkong di pasar dengan harga yang relatif murah akan tetapi mampu memberikan kandungan vitamin, mineral, dan serat yang baik bagi kesehatan tubuh.
Singkong juga menjadi salah satu sumber energi yang baik bagi tubuh dan meningkatkan stamina. Selain itu, menurut para ilmuwan mengonsumsi singkong dapat meningkatkan kesehatan usus seseorang dengan membantu memelihara bakteri usus yang bermanfaat.
Advertisement
Lalu, apa saja manfaat lainnya dari mengonsumsi singkong? Untuk lebih jelasnya, yuk simak ulasan lengkap berikut ini.
(credit: freepik)
Bagi kalian yang mempunyai program diet mengonsumsi singkong sangat baik untuk membantu menurunkan berat badan. Kandungan serat yang tinggi pada singkong akan membuat kalian mudah kenyang dalam jangka waktu yang lebih lama ketimbang memakan roti dan nasi. Selain itu, singkong juga dapat membantu melancarkan sistem pencernaan. Serat dalam singkong juga tidak larut dalam air, sehingga membantu penyerapan racun yang masuk ke dalam usus kalian dan mengeluarkannya sebagai tinja.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(credit: freepik)
Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan penyakit yang menjadi momok bagi sebagian orang dan bisa menyebabkan kematian. Untuk itu, mengonsumsi singkong secara rutin dapat membantu menurunkan tekanan darah. Hal ini dikarenakan singkong mengandung serat sehat yang tinggi, yang dapat membantu memperlancar aliran darah.
Advertisement
(credit: freepik)
Rematik salah satu kondisi kesehatan dimana munculnya rasa sakit akibat otot atau persendian yang mengalami peradangan dan pembengkakan. Untuk mengatasi hal tersebut, ada baiknya kalian mengonsumsi singkong. Hal ini lantaran singkong mengandung magnesium yang tinggi, sehingga sangat baik dikonsumsi oleh penderita rematik. Magnesium inilah yang dapat menurunkan tekanan darah tinggi pada tubuh, sehingga mampu meredakan rematik pada tubuh kalian.
(credit: freepik)
Menjaga kesehatan tulang sangat penting dilakukan untuk mencegah osteoporosis. Singkong salah satu makanan yang dipercaya dapat memperkuat tulang. Sumber kalsium, magnesium, fosfor, dan kalium yang terdapat pada singkong semuanya bermanfaat untuk tulang. Kalsium salah satu komponen penting bagi tulang. Nah, kalsium itu bisa kalian dapatkan pada singkong.
Selain itu magnesium juga penting dalam pembentukan tulang untuk mengasimilasi kalsium ke dalam tulang dan berperan dalam mengaktifkan vitamin D di ginjal. Fosfor bekerja dengan kalsium untuk membantu membangun tulang. Oleh sebabnya, mengonsumsi singkong merupakan pilihan yang tepat untuk kesehatan tulang.
(credit: freepik)
Tahukah kalian jika mengonsumsi singkong sangat ternyata sangat baik untuk kesehatan mata. Hal ini karena tanaman singkong kaya akan vitamin A dan senyawa seperti bakaroten. Kandungan inilah yang sangat diperlukan oleh kesehatan mata. Jadi, mengonsumsi singkong dapat mencegah timbulnya masalah mata seperti penglihatan buram atau buruk.
(credit: freepik)
Manfaat selanjutnya dalam mengonsumsi singkong yaitu baik untuk kesehatan saraf tubuh. Sistem saraf merupakan jaringan kompleks yang memiliki peran penting untuk mengatur setiap kegiatan dalam tubuh seperti berpikir, melihat, bergerak, hingga mengatur berbagai kerja organ tubuh. Oleh sebabnya, memanfaatkan singkong dipercaya sangat baik untuk mengatasi stres dan gangguan kepanikan pada saraf.
(credit: freepik)
Manfaat singkong sangat baik untuk sumber energi bagi tubuh. Selain itu singkong juga tinggi akan karbohidrat yang nantinya berubah menjadi glukosa, salah satu sumber energi dalam tubuh. Sekitar 80% konsumsi karbohidrat per hari diperlukan oleh organ seperti otak agar otak dapat berfungsi secara maksimal.
(credit: freepik)
Manfaat singkong tidak hanya bisa kalian dapatkan hanya dikonsumsi saja lho. Ternyata juga bisa untuk perawatan luar sebagai masker wajah. Caranya pun cukup mudah. Pertama-tama haluskan terlebih dahulu daging singkong yang berwarna putih. Setelah dihaluskan, oleskan daging singkong tersebut seperti memakai masker pada umumnya. Masker wajah alami ini ampuh untuk membuat kulit lebih bersinar.
Itulah sederet manfaat singkong bagi kesehatan tubuh. Cara alami inilah yang dapat membantu kalian memperoleh manfaat baik bagi kesehatan tubuh. Semoga bermanfaat.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement
Kegiatan Seru Saat Lebaran untuk yang Tidak Mudik, Agar Liburan Tetap Berkesan
Hukum Mengucapkan Selamat Idul Fitri: Apa yang Perlu Anda Pahami
Resep Opor Ayam Kampung Spesial untuk Meriahkan Idul Fitri 2025
Mudik di Kampung Halaman Suami, Ini Potret Memukau Dinda Hauw Berpose di Pantai
Penampilan Baru G-Dragon saat Gelar Konser Solo di Seoul Sukses Bikin Fans Terpukau