Cara Mengetik 10 Jari Bagi Pemula yang Mudah, Praktis dan Cepat Bisa

Penulis: Dhia Amira

Diterbitkan:

Cara Mengetik 10 Jari Bagi Pemula yang Mudah, Praktis dan Cepat Bisa
Ilustrasi (Credit: Pixabay)

Kapanlagi.com - Sudah sejak lama komputer menjadi sebuah alat dalam mempermudah pekerjaan seseorang. Biasanya komputer atau laptop digunakan untuk pekerjaan kantoran. Nah, untuk menunjang profesional dalam pekerjaan, kita bisa loh belajar cara mengetik 10 jari. Selain akan mempermudah pekerjaan, tentu dengan mengetik 10 jari ini akan membuat pekerjaan kalian lebih cepat selesai.

Walaupun terlihat seperti sulit, namun cara mengetik 10 jari ini tak perlu repot kok KLovers. Kuncinya hanya berlatih terus-menerus, hingga fungsi motorik kalian pada jari tangan bisa terlatih dengan baik. Kalian hanya perlu melatih jari tangan dan posisi yang harus diambil saat sedang bekerja di depan komputer.

Berikut ini telah dilansir dari berbagai sumber, inilah cara mengetik 10 jari yang mudah dan juga praktis untuk kalian para pemula. Yuk langsung saja dicek KLovers.

 

1. Dasar Cara Mengetik 10 Jari

Sebelum mengetahui cara mengetik 10 jari, tentu kalian harus memahami dasar dari mengetik 10 jari itu sendiri. Dilansir dalam Liputan6.com, dasar dalam mengetik 10 jari merupakan konsep dasar pengetikan cepat yang meletakkan kesepuluh jari di beberapa kunci keyboard.

Jari kiri ditempatkan pada kunci A, S, D dan F. Jari kanan berada pada kunci J, K, L dan titik koma. Sementara kedua jempol ada di bilah spasi. Cara ini tentu menjadi sebuah kunci bagi kalian agar mudah mengetik tanpa melihat keyboard. Tombol F dan J, tempat jari telunjuk ditempatkan, memiliki tonjolan kecil.

Ini membantu kalian agar bisa merasakan di mana harus meletakkan jari telunjuk, dan sisa jari lainnya bisa disesuaikan. Sehingga bila kalian sudah terbiasa, ketika sepuluh jari ini ditempatkan di bilah kunci. Maka jari-jari tersebut punya tugas masing-masing untuk menekan bilah-bilah lain yang sudah ditentukan.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Manfaat Mengetik 10 Jari

Tentu saja, dengan kalian bisa melakukan ketikan 10 jari maka itu banyak memberikan kalian manfaat. Tak hanya bagi pekerjaan saja, namun juga bagi diri kalian sendiri. Berikut ini beberapa manfaat yang bisa kalian dapatkan ketika bisa melakukan cara mengetik 10 jari:

1. Kecepatan

Bagi kalian yang bisa melakukan ketikan tangan 10 jari, maka hal ini bisa membantu kalian dalam hal kecepatan, terutama menyelesaikan tugas. Dengan menggunakan 10 jari, tentu huruf yang akan diketikan lebih banyak dibandingkan dengan 2 jari saja.

2. Efisiensi

Tak hanya kecepatan saja, dengan melakukan ketikan 10 jari, maka kalian bisa fokus pada tulisan yang akan kalian tulis. Kalian tidak perlu bolak-balik lagi melihat keyboard dan layar untuk membuat pekerjaan kalian lebih efisien dan mudah selesai.

3. Postur Tubuh yang Baik

Dengan belajar mengetik 10 jari, hal ini bisa membuat postur tubuh kalian terlihat lebih baik. Bolak balik melihat keyboard dan layar dapat membuat postur tubuh kalian menjadi tidak sehat selama bekerja. Dengan menggunakan cara mengetik 10 jari, kalian tidak perlu terus-menerus melihat keyboard dan membantu kalian duduk tegak dan dalam posisi yang baik.

4. Tidak Mudah Lelah

Terakhir, dengan mengetik 10 jari kalian tidak akan mudah lelah. Pertama kalian tidak akan mudah lelah pada jari, karena semua jari berfungsi dengan baik. Dan yang kedua yaitu, tubuh kalian tidak akan mudah lelah, karena posisi duduk mengetik 10 jari akan tegap dan baik.

 

3. Posisi Jari Pada Tangan Kanan

Setelah mengetahui manfaat dan dasar cara mengetik 10 jari, berikut ini posisi jari tangan kanan dalam cara mengetik 10 jari:

1. Posisi jari telunjuk harus di letakkan pada posisi tombol huruf J, H, U, Y, M, N, 7 dan 8

2. Posisi jari tengah bertugas menekan huruf K, I, koma (,) / tanda lebih kecil (<) dan 9.

3. Selanjutnya posisi jari Manis harus diletakkan pada huruf L, O, 0, dan titik (.).

4. Kemudian posisi jari kelingking diletakkan pada tombol keyboard yang ada di sebelah kanan. Seperti, tanda titik dua (;), tanda petik ('), enter, huruf P, tanda kurung siku { } / [ } , garis miring ke kiri (\), tanda Tanya ( ? ), tanda miring (/), klik kanan (tanda seperti dokumen), alt serta Shift dan Ctrl kanan.

5. Dan terakhir jempol yang fokus pada spasi. Khusus yang ini baru digunakan kalau salah satu dari jari kiri yang terakhir kali menekan tombol. Jadi prinsip kerjanya dibuat bersilang dengan jempol kiri.

 

4. Posisi Jari Tangan Kiri

Selanjutnya, berikut ini posisi jari tangan kiri dalam cara mengetik 10 jari:

1. Pertama yaitu posisi jari telunjuk kiri yang berfungsi untuk mengetik huruf F, R, V, G, T, B, angka 6 dan 5.

2. Selanjutnya posisi jari tengah sebelah kiri yang digunakan untuk huruf D, E, C, dan angka 4.

3. Lalu ada jari manis yang digunakan untuk huruf S, W, X, dan 3.

4. Kemudian posisi jari kelingking sebelah kiri diletakkan pada hurud A, Q, Z, 1, 2, Alt dan selain yang disebut, yaitu tanda ~, Tab, Caps Lock, Shift, Ctrl, dan tombol jendela atau Windows.

5. Terakhir yaitu posisi jari jempol yang diletakkan pada menekan pada spasi. Jika jari di tangan kanan yang terakhir menekan tombol maka jempol kiri yang digunakan menekan spasi dan demikian sebaliknya.

 

5. Fokus Pada Jari

Setelah mengetahui cara mengetik 10 jari, kalian juga perlu tips agar belajar mengetik 10 jari dapat berjalan lancar. Tips pertama yaitu, dengan fokus pada gerakan dan sentuhan jari kalian. Teknik 10 jari berperan besar dalam peningkatan kecepatan dan akurasi. Posisi tangan dan penempatan jari harus tepat jika kalian ingin mulai meningkatkan keterampilan mengetik 10 jari dengan baik dan cepat.

 

6. Berusaha untuk Tidak Melihat Keyboard

Tips yang selanjutnya yaitu, untuk berusaha tidak melihat keyboard. Ya, posisi ini untuk menunjang kalian agar lebih fokus pada jari dalam mengetik 10 jari. Walaupun pasti ini akan sulit dilakukan pada awal-awal pembelajaran teknik 10 jari. Namun bila dibiasakan maka akan membuat kalian merasa nyaman, terutama posisi duduk yang akan membuat kalian tegap dan tidak membuat kalian cepat lelah.

 

7. Terus Berlatih

Dan yang terakhir yaitu dengan terus berlatih dalam melakukan teknik mengetik 10 jari. Tentu untuk melakukan cara ini, kalian harus terbiasa sehingga perlu dilatih secara terus menerus agar kalian dapat mengetik 10 jari tanpa harus melihat keyboard.

Itulah cara mengetik 10 jari yang bisa kalian lakukan sendiri di rumah. Tentu cara mengetik 10 jari ini bisa menjadi sebuah teknik yang mudah bagi kalian para pemula.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending