Coba Mulai Sekarang, 7 Cara Menghilangkan Rasa Trauma Berlebih dan Kenali Penyebabnya

Penulis: Dita Tamara

Diterbitkan:

Coba Mulai Sekarang, 7 Cara Menghilangkan Rasa Trauma Berlebih dan Kenali Penyebabnya
Ilustrasi (credit: freepik)

Kapanlagi.com - Apakah kalian salah satu orang yang mempunyai rasa trauma berlebih? Biasanya, trauma bisa menimpa seseorang yang pernah mengalami kejadian yang sangat menyedihkan, menakutkan, atau bahkan mengancam nyawa. Nah, kondisi trauma dapat menyebabkan seseorang merasa dalam bahaya, hanya dengan mengingat suatu hal dari pengalaman tersebut.

Meski cukup mengganggu, gangguan kesehatan mental yang satu ini cukup serius dan tidak bisa disepelekan. Bahkan, reaksi orang yang merasakan trauma juga berbeda-beda, meskipun hal yang dialami serupa. Ada yang dapat mengendalikan rasa trauma diri sendiri, ada pula yang berujung pada gangguan psikologis seperti depresi.

Cara menghilangkan rasa trauma berlebih memang menjadi salah satu cara supaya rasa ketakutan pada diri berangsur-angsur teratasi. Oleh karena itu, orang yang mengalami kejadian traumatis disarankan untuk melakukan konsultasi dengan psikiater atau psikolog, agar kejadian tersebut tidak meninggalkan trauma psikologis yang mendalam.

Akan tetapi, secara umum ada sejumlah cara yang dapat digunakan untuk mengatasi rasa trauma berlebih. Daripada penasaran, yuk langsung saja simak ulasan lengkap berikut ini.

 

1. Curahkan Melalui Tulisan

Pada dasarnya, perlu membutuhkan waktu untuk menghilangkan rasa trauma. Trauma yang dialami seseorang juga bisa disebabkan oleh berbagai hal, misalnya korban pemerkosaan, kekerasan fisik, kehilangan orang tersayang, hingga menjadi korban bencana maupun kecelakaan.

Untuk mengatasinya, kalian bisa menceritakan kejadian tersebut melalui curahan tulisan perihal perasaan yang mengganggu kalian. Cara ini sangat tetap apabila kalian salah satu orang yang tidak bisa bercerita ke orang lain. Jika kalian mulai terbiasa menggunakan cara ini, tentu saja hal ini membuat kalian menjadi rileks dan pikiran lebih bisa mengeksplor perasaan terdalam karena hal-hal traumatis yang pernah kalian alami.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Memulai Terapi

Terapi adalah salah satu cara yang dapat kalian lakukan untuk menghilangkan rasa trauma. Kalian bisa melakukannya dengan terapi somatik dan terapi kognitif perilaku. Terapi somatik sendiri bertujuan untuk memberikan sensasi pada tubuh yaitu dengan berfokus untuk menghasilkan getaran, tangisan, atau pelepasan gejala fisik lainnya yang membuat tubuh dan pikiran membaik.

Sedangkan terapi kognitif perilaku merupakan evaluasi perasaan dan pikiran orang yang mengalami trauma. Nah, dengan melakukan terapi, maka proses penyembuhan trauma akan lebih cepat membaik.

3. Belajar Menerima

Setelah sebuah kejadian yang traumatik, biasanya perasaan kalian akan bercampur banyak perasaan dan emosi. Perasaan yang muncul tersebut sebaiknya janganlah dihindari melainkan kenali dan belajar menerima untuk membuat diri merasa lebih kuat. Kesedihan dan ketakutan yang muncul setelah peristiwa trauma merupakan hal normal yang dapat terjadi pada semua orang. Tetap terima hal tersebut tetapi jangan berlarut-larut dalam kesedihan.

4. Kembali Bersosialisasi

Salah satu cara untuk menghilangkan traumatik yaitu dengan kembali bersosialisasi dengan keluarga maupun teman. Jangan malah kalian berdiam diri saja di kamar yang justru akan kembali mengingatkan rasa trauma. Sebaiknya, mulailah untuk bercerita dan membuka jalur komunikasi untuk mengurangi tekanan pada diri kalian. Sebab, dukungan dari keluarga maupun teman sangatlah perlu kalian dapatkan.

5. Menenangkan Diri

Ketika berada dalam kondisi trauma, sebaiknya jangan melakukan berbagai hal berat yang membutuhkan banyak pikiran. Berpikir secara berat justru dapat menyebabkan stres pada pikiran dan trauma tidak semakin membaik. Oleh sebab itu, menenangkan diri sangat penting untuk dilakukan untuk membuat pikiran menjadi lebih tenang dan dapat melewati trauma yang pernah dialami.

6. Kembali ke Rutinitas

Kemauan diri sendiri untuk menghilangkan rasa trauma adalah salah satu kuncinya. Oleh sebab itu, kalian juga harus bangkit untuk mencoba kembali ke rutinitas semula. Selain itu, pendukung lainnya yang perlu kalian lakukan seperti mengonsumsi makanan sehat, istirahat yang cukup, berolahraga yang teratur serta melakukan berbagai hal yang membuat tubuh kalian kembali berfungsi dengan baik. Kalian juga bisa melakukan hal-hal yang kalian sukai supaya rasa trauma hilang dengan sendirinya.

7. Bayangkan Hal Terburuk

Saat mengalami trauma, kalian cobalah untuk membayangkan hal terburuk yang akan terjadi. Maka dengan membayangkan hal terburuk yang bisa terjadi, kalian akan lebih realistis dalam menghadapi masalah ketakutan. Secara tidak langsung, otak akan mulai mengenali ancaman tersebut sehingga mendorongnya untuk lebih siap menghadapinya.

Itulah sederet cara menghilangkan rasa trauma berlebih yang bisa kalian coba mulai dari sekarang supaya terhindar dari gangguan psikologi. Semoga bermanfaat.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending