Kaya Nutrisi, 8 Makanan Ini Baik untuk Kesehatan Organ Kewanitaan

Penulis: Nurul Wahida

Diterbitkan:

Kaya Nutrisi, 8 Makanan Ini Baik untuk Kesehatan Organ Kewanitaan
Ilustrasi (credit: freepik.com)

Kapanlagi.com - Menjaga organ kewanitaan tetap sehat tentunya menjadi rutinitas wajib yang tak dapat dilewatkan. Selain dengan perawatan dari luar, menjaga organ intim juga dapat dilakukan melalui perawatan dari dalam. Salah satunya dengan konsumsi makanan yang baik untuk kesehatan organ kewanitaan secara alami dan terjangkau.

Ada sejumlah cara menjaga kesehatan organ kewanitaan yang umumnya dilakukan setiap perempuan. Salah satunya adalah menjaga kebersihan organ intim mulai dari rutin mengganti pembalut serta celana dalam.  Namun untuk mempertahankan kesehatan organ kewanitaan tersebut, tak hanya dilakukan dengan menjaga kebersihannya semata. Melainkan perawatan dari dalam juga diperlukan untuk agar organ intim tetap terlindungi dan terhindar dari masalah kesehatan tertentu.

Tak perlu bingung mengenai cara menjaga organ intim dari dalam, sebab dengan konsumsi makanan untuk kesehatan organ kewanitaan bisa menjadi pilihan mudah dan terjangkau. Kandungan nutrisi dalam sejumlah makanan tertentu menawarkan manfaat tersebut yang termasuk bagian dari perawatan organ intim secara alami.

Lalu apa saja makanan yang baik untuk kesehatan organ kewanitaan?

Adapun makanan yang baik untuk kesehatan organ kewanitaan terdapat dalam beberapa poin di bawah ini. Sebab sejumlah makanan ini diyakini bisa meningkatkan dan melindungi kesehatan organ kewanitaan secara alami. Berikut 8 makanan yang baik untuk kesehatan organ kewanitaan dirangkum dari berbagai sumber.

 

1. Cranberry

Makanan yang baik untuk kesehatan organ kewanitaan yang pertama adala buah cranberry. Seperti diketahui cranberry mengandung cukup banyak nutrisi dan vitamin yang bermanfaat bagi tubuh termasuk organ kewanitaan. Melansir dari eatthis.com, cranberry menawarkan manfaat dapat membantu mencegah bakteri E. coli yang menempel di sekitar organ kewanitaan terutama dinding kandung kemih.

Namun perlu diperhatikan untuk mengetahui porsi tepat konsumsi cranberry agar bisa mendapatkan manfaat maksimal. Sebab diketahui asupan gula berlebih saat minum jus cranberry dapat berpengaruh pada kadar ph organ kewanitaan yang justru rentan terhadap jamur. Untuk itu konsultasi dengan dokter perlu dipertimbangkan sebelum memilih buah ini sebagai makanan menjaga kesehatan organ kewanitaan.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Ubi

Makanan yang baik untuk kesehatan organ kewanitaan selanjutnya adalah ubi. Ubi sendiri mengandung beberapa nutrisi dan vitamin sepertiĀ  vitamin A, beta karoten, protein, zat besi dan lain sebagainya yang bermanfaat bagi tubuh. Berkaitan dengan manfaatnya untuk organ kewanitaan, kandungan nutrisi dalam ubi jalar tersebut yakni vitamin A dan beta karoten memiliki efek langsung pada kesuburan reproduksi serta perkembangan janin yang sehat, seperti melansir dari healthline.com. Selain itu dilansir dari sumber berbeda, kandungan vitamin A dalam ubi jalar juga dapat meningkatkan jaringan otot pada dinding organ kewanitaan agar kuat dan sehat.

3. Makanan Kaya Asam Lemak Omega-3

Makanan yang baik untuk kesehatan organ kewanitaan lainnya adalah mengandung asam lemak omega-3. Asam lemak omega-3 tersebut dapat terkandung dalam beberapa jenis makanan diantaranya yakni almond, salmon, tiram, dan lain sebagainya.

Makanan mengandung asam lemak omega-3 cukup ramah untuk kesehatan organ intim karena diketahui bisa meningkatkan aliran darah termasuk pada area kewanitaan seperti melansir dari eatthis.com. Selain itu bersumber dari sebuah penelitian menemukan fakta bahwa makanan mengandung asam lemak omega-3 kecil kemungkinan mengalami endometriosis.

4. Kedelai

Makanan yang baik untuk kesehatan organ kewanitaan selanjutnya yakni kedelai. Kandungan nutrisi dan vitamin dalam kedelai memiliki peran penting untuk menjaga kesehatan tubuh termasuk organ kewanitaan. Melansir dari healthline.com, kedelai diketahui bisa meningkatkan kadar estrogen tubuh. Terlebih kadar tersebut akan menurun seiring bertambahnya usia ataupun karena faktor tertentu. Kandungan nutrisi bernama isoflavon juga tak kalah berkhasiat bagi tubuh terutama untuk perempuan.

5. Buah Alpukat

Makanan yang baik untuk kesehatan organ kewanitaan juga bisa diperoleh dari buah alpukat. Buah alpukat mengandung beberapa nutrisi sehat seperti vitamin b6 dan kalium yang memiliki manfaat bagi organ intim. Diantaranya yakni meningkatkan lubrikasi dan esterogen termasuk memperkuat dinding organ miss V seperti melansir dari healthline.com.

6. Wortel

Wortel juga termasuk makanan yang baik untuk kesehatan organ kewanitaan karena mengandung beberapa nutrisi yakni antioksidan bernama flavonoid luteolin. Nutrisi tersebut cukup banyak menawarkan manfaat bagi tubuh tak terkecuali organ intim yang dapat membantu menurunkan risiko kanker ovarium pada perempuan. Selain itu kandungan lainnya dalam wortel juga tak kalah baik bagi kesehatan mulai dari menjaga kesehatan mata, meningkatkan kekebalan tubuh, serta ramah bagi pencernaan.

7. Makanan Kaya Vitamin C

Seperti diketahui vitamin C termasuk antioksidan yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Kandungan vitamin C tersebut bisa melawan berbagai paparan radikal bebas penyebab infeksi dan penyakit termasuk menjaga kesehatan organ kewanitaan melansir dari eatthis.com. Sejumlah makanan mengandung vitamin C tinggi diantaranya seperti jeruk, paprika, dan stroberi.

8. Tiram

Makanan yang baik untuk organ kewanitaan selanjutnya adalah tiram. Seperti diketahui sebelumnya, tiram termasuk mengandung asam lemak omega-3 serta seng yang bermanfaat pada organ intim. Berkaitan dengan kandungan tersebut, tiram dapat membantu mengatasi miss V kering serta mengatur siklus menstruasi dan mencegah infeksi, seperti melansir dari eatthis.com.

Nah itulah 8 makanan yang baik untuk organ kewanitaan. Konsultasi dengan dokter kesehatan perlu dipertimbangkan sebelum memilih makanan tersebut sebagai perawatan alami dari dalam untuk kesehatan organ kewanitaan.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending