Melihat Sifat Seseorang dari Primbon Sunda, Ketahui Pula Pengertian Paririmbon Secara Umum

Diterbitkan:

Melihat Sifat Seseorang dari Primbon Sunda, Ketahui Pula Pengertian Paririmbon Secara Umum
Ilustrasi (credit: pexels.com)

Kapanlagi.com - Primbon Sunda atau Paririmbon menjadi sebuah ramalan yang hampir serupa dengan Primbon Jawa. Ya, Paririmbon merupakan sebuah buku ramalan yang sudah diturunkan secara turun temurun.

Nah, dalam Primbon Sunda ini, KLovers bisa mengetahui juga sifat-sifat seseorang menurut hari lahir mereka. Ini juga bisa menjadi sebuah patokan bila kalian ingin mengetahui sifat teman atau pasangan kalian.

Untuk itu dilansir dari berbagai sumber, berikut ini penjelasan tentang Primbon Sunda atau Paririmbon beserta dengan mengetahui sifat seseorang lewat hari lahirnya.

 

1. Primbon Sunda Adalah

Diketahui bahwa, Primbon Sunda atau Paririmbon adalah buku yang berisi kumpulan informasi berupa tulisan yang diturunkan secara turun-temurun. Bentuk informasi yang terkandung berupa bukti-bukti empiris yang dialami oleh para leluhur yang diturunkan kepada keturunannya. Sedangkan semakin hari dan perkembangan zaman, Paririmbon mulai dianggap sebagai budaya.

Ya, sama seperti Primbon Jawa, Paririmbon juga digunakan untuk melihat penanggalan pernikahan, penamaan anak, atau pemilihan tanggal pernikahan. Dan isi dari paririmbon begitu luas dan mencakup berbagai hal ya KLovers. Ini seperti sajak yang berisi mengenai masalah sehari-hari beserta jawabannya. Beserta dengan informasi tentang penanggalan dan hari baik.

Sama seperti Primbon Jawa, isi dari Primbon Sunda atau Paririmbon sendiri banyak menggunakan angka sebagai media dalam menafsirkan sebuah situasi atau sebuah peristiwa, dan juga penyelesaian masalah. Setiap angka memiliki makna yang berbeda pada setiap subjek yang dibahas pada Primbon Sunda atau Paririmbon.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Sifat Menurut Hari Senin - Rabu

Nah, setelah mengetahui apa sih arti Primbon Sunda, KLovers bisa mengetahui sifat-sifat seseorang menurut hari lahirnya. Ya, dalam Primbon Sunda juga terdapat pembahasan tentang hari lahir yang dapat melihat sifat seseorang. Dan berikut ini penjelasan tentang sifat seseorang menurut hari dari Senin hingga Rabu.

1. Hari Senin

Primbon Sunda untuk yang lahir hari Senin atau wedalan Isnen biasanya bunga banyak disukai orang karena keindahannya. Mereka lebih cenderung lebih mementingkan penampilan dan di mana pun dirinya berada. Tidak heran bila orang-orang yang lahir hari senin ini akan selalu terlihat rapi dan sangat disukai banyak orang karena enak untuk dilihat.

2. Hari Selasa

Kemudian, Primbon Sunda yang lahir pada hari Selasa atau wedalan Salasa dilambangkan oleh seuneu atau api, orang ini biasanya memiliki jiwa sosial yang tinggi dan suka menolong siapapun tanpa membeda-bedakannya. Orang yang lahir hari Selasa ini biasanya orang yang setia dan sulit jatuh cinta.

Namun saat sudah memiliki pasangan, maka orang yang menjadi pasangannya jangan coba-coba menipu atau mengkhianatinya. Hal ini karena orang yang lahir hari Selasa memiliki karakter pemarah dan berapi-api dan dia juga termasuk orang yang suka membesar-besarkan masalah.

3. Hari Rabu

Kemudian, Primbon Sunda atau wadalan Rabu dilambangkan dengan daun. Biasanya orang ini memiliki sifat pendiam dan kepribadiannya tenang namun berwibawa juga ramah. Jika kita sudah tahu dan mengenal lebih dekat dengannya kita baru bisa tahu bahwa dia orang yang sangat menyenangkan. Tapi kekurangannya dia mudah terbawa arus serta mudah percaya pada omongan yang belum tentu benar.

 

3. Sifat Menurut Hari Kamis - Minggu

Masih lanjut dengan melihat sifat seseorang dari hari lahir, kali ini ada pada hari Kamis hingga Minggu. Dan berikut ini penjelasan tentang sifat seseorang dilihat dari Primbon Sunda yang lahir pada hari Kamis hingga Minggu.

4. Hari Kamis

Primbon Sunda yang selanjutnya yang lahir pada hari Kamis atau wedal Kamis. Orang yang lahir pada hari ini dilambangkan seperti angin. Memiliki karakter yang tidak pernah putus asa, bekerja keras, sangat teguh, dan memegang komitmen.

Namun tidak bertahan di rumah alias angin-anginan atau suka kesana kesini seperti angin. Yang memiliki Wedal angin ini kadang seperti kacang lupa kulitnya. Namun, orang ini memiliki sifat bagus, yaitu tidak pendendam.

5. Hari Jumat

Primbon Sunda yang lainnya ada pada hari Jumat atau wedal Jumat. Orang ini dilambangkan dengan air. Memiliki karakter yang tenang, berwibawa, dan disenangi banyak orang. Namun terkadang suka seperti ombak, mudah mengamuk. Yang mempunyai Wedal air ini lebih baik diam daripada bicara tapi tidak ada manfaatnya.

6. Hari Sabtu

Primbon Sunda yang lahir hari Sabtu atau wedal Sabtu dilambangkan dengan tanah. Memiliki karakter yang pendiriannya sangat kokoh sekali, suka menolong. Orang yang memiliki wedal Sabtu ini jika menolong orang tidak akan tanggung-tanggung.

7. Hari Minggu

Dan yang terakhir ada Primbon Sunda yang lahir pada hari Minggu atau wedal Minggu. Orang yang lahir pada hari ini dilambangkan langit. Karena langit tempatnya di atas dan sangat luas sekali, maka mereka memiliki teman yang sangat luas sekali. Wedal langit ini juga sangat optimis. Namun, karena berada di atas, wedal ini juga suka sombong, merasa paling pintar, paling cerdas, dan selalu ingin menang sendiri.

Itulah penjelasan tentang Primbon Sunda atau Paririmbon. Beserta dengan penjelasan mengenai sifat manusia dilihat dari hari lahirnya.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending