6 Kelemahan Honda Freed Beserta Kelebihannya yang Perlu Diketahui

Diterbitkan:

6 Kelemahan Honda Freed Beserta Kelebihannya yang Perlu Diketahui
Honda Freed (credit: otosia.com)

Kapanlagi.com - Beragam produk dari Honda memang banyak diminati masyarakat, misalnya saja kendaraan roda empat yakni Honda Freed. Meski saat ini penjualan produknya sudah berakhir, namun Honda Freed dapat dibeli dalam kondisi bekas melalui sumber terpercaya. Untuk itulah memahami apa saja kelemahan Honda Freed beserta kelebihannya mungkin penting bagi kalian apabila ingin membeli mobil produk dari Honda tersebut.

Tidak dapat dipungkiri, Honda Freed masih meninggalkan kesan tersendiri bagi pengguna kendaraan roda empat. Sebab Honda Freed memiliki sejumlah keunggulan dibandingkan dengan produk dari brand lainnya. Tidak heran apabila pelanggan setia yang cukup antusias dengan beragam produk dari mereka.

Selain dari segi desain dengan pintu geser yang mewah, Honda Freed menawarkan sejumlah fitur menarik yang bisa dinikmati pengendara. Akan tetapi penjualan Honda Freed diketahui sudah berakhir. Sehingga kalian mungkin hanya dapat membeli Honda Freed dalam keadaan bekas atau second.

Namun pada 2019 lalu produk Honda Freed terbaru dikabarkan diluncurkan di Jepang. Hal ini tentunya membuat penasaran masyarakat terkait dengan produk terbaru Honda Freed meskipun belum diketahui apakah akan kembali dijual di Tanah Air.

Untuk itulah mengetahui kelemahan Honda Freed dan kelebihannya bisa menjadi referensi bagi kalian sebelum membelinya. Berikut ini kelemahan Honda Freed dan kelebihannya telah dirangkum kapanlagi.com dari berbagai sumber.

1. Kelemahan Honda Freed

Seperti ulasan sebelumnya penting untuk mengetahui beberapa kelemahan Honda Freed apabila kalian ingin membeli kendaraan roda empat keluaran Honda ini. Adapun kelemahan Honda Freed sebagai berikut:

1. Bagasi yang Kecil

Kelemahan Honda Freed yang pertama adalah bagasinya yang cenderung kecil atau bisa dikatakan sempit. Ya, seperti kalian ketahui Honda Freed adalah MPV yang dapat membawa hingga 8 penumpang dengan desain khas pintu geser. Namun pada bagian bagasinya, Honda Freed diketahui cenderung kecil atau sempit.

Bahkan ketika bagian kursi belakang sudah dilipat tak merubah banyak hal terkait bagasinya yang tetap sempit. Bagi kalian yang mungkin menginginkan mobil dengan bagasi luas, kelemahan ini bisa jadi bahan pertimbangan.

2. Hanya Tersedia Produk Honda Freed Bekas

Seperti diketahui sebelumnya bahwa produksi dan penjualan Honda Freed sudah berhenti di Indonesia. Hal inilah yang menjadi kelemahan Honda Freed karena mungkin kalian hanya dapat membeli mobil Honda Freed dalam kondisi bekas. Akan tetapi baru-baru ini sudah diluncurkan kembali Honda Freed terbaru di Jepang. Sehingga kalian bisa menanti kabar baiknya apakah akan dipasarkan kembali di Indonesia.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Kelemahan Honda Freed

Masih berkaitan dengan kelemahan Honda Freed, selanjutnya sebagai berikut:

3. Fasilitas Hiburan Kurang Mumpuni

Berkaitan dengan tidak dilengkapi dengan fasilitas hiburan yang mumpuni. Pasalnya hal ini tidak sesuai dengan tampilan Honda Freed yang terlihat berkelas. Akan tetapi kalian bisa menambahkan fitur tambahan untuk mendukung fasilitas hiburan agar makin lengkap dengan beragam aksesoris yang tersedia di toko terpercaya.

4. Harga Suku Cadang Mahal

Kelemahan Honda Freed selanjutnya adalah ada pada harga suku cadangnya yang cenderung mahal. Ini terjadi karena Honda Freed menggunakan berbagai suku cadang yang berkualitas. Sehingga apabila terjadi kerusakan harga suku cadangnya cenderung mahal. Terlebih saat ini Honda Freed sudah tidak lagi diproduksi di Indonesia.

3. Kelemahan Honda Freed

Ada beberapa poin tambahan yang perlu kalian pahami tentang kelemahan Honda Freed. Adapun kelemahan Honda Freed sebagai berikut dilansir dari bonsaibiker.com:

5. Bahan Interior Kurang Berkualitas

Kelemahan Honda Freed selanjutnya adalah terletak pada bahan interior dalam mobil yang kurang berkualitas. Melansir dari bonsaibiker.com, sebab pada bagian dashboard serta panel pintunya hanya terbuat dari  bahan plastik keras. Sehingga dapat berpengaruh pada kesannya yang mewah dan elegan. Meski begitu mungkin bagi sebagian pengguna hal ini bukan menjadi masalah yang cukup serius.

6. Model Kurang Menarik

Kelemahan Honda Freed juga terletak pada modelnya yang mungkin bagi sebagian orang tidak menyukai mobil MPV dengan pintu geser dibandingkan model LMPV . Hal inilah yang mungkin menjadi penyebab penurunan penjualan Honda Freed hingga memutuskan untuk mengakhiri penjualan di Indonesia. Meski begitu bagi sebagian pengguna lainnya model tersebut justru memiliki daya tarik tersendiri.

4. Kelebihan Honda Freed

Setelah mengetahui beberapa kelemahan Honda Freed penting juga memahami beberapa kelebihan dari Honda Freed. Adapun kelebihan Honda Fredd dapat kalian simak melalui ulasan di bawah ini. Berikut kelebihan Honda Freed yang penting kalian ketahui:

1. Punya Desain Mewah

Kelebihan Honda Freed dari segi desain memang memiliki kesan mewah dan elegan. Hal inilah yang menjadikan Honda Freed menjadi salah satu MPV yang menarik untuk dimiliki. Baik tampilan depan, samping dan interior desain Honda Freed terlihat sangat mewah dan elegan.

2. Ramah Lingkungan

Kelebihan Honda Freed selanjutnya adalah ramah lingkungan serta irit penggunaan bahan bakar. Ya, mobil ini diketahui memiliki fitur ECO serta berstandar Euro-4. Sehingga pembakaran bahan bakar menjadi lebih efisien dan cenderung ramah lingkungan. Hal ini tentunya bisa menjadi bahan pertimbangan buat kalian untuk menggunakan Honda Freed yang diklaim ramah lingkungan serta hemat bahan bakar.

5. Kelebihan Honda Freed

Masih berkaitan dengan kelebihan Honda Freed, berikut beberapa poin yang juga penting untuk diperhatikan.

3. Performa Mesin Powerful

Kelebihan Honda Freed juga terletak pada performa mesin yang begitu powerful. Sebab Honda Freed dibekali dengan mesin i-VTEC 1.5 liter dengan standar Euro-4. Sehingga dengan standar tersebut memungkinkan MPV ini dapat melaju dengan lincah dan ringan dikendarai. Selain itu Honda Freed juga dilengkapi dengan transmisi 5 percepatan serta electric power steering membuat kalian bisa berkendara lebih ringan dengan kecepatan rendah.

4. Nyaman Dikendarai

Kelebihan Honda Freed juga cenderung lebih nyaman untuk dikendarai. Sebab selain bagian dalamnya lebih luas adanya mesin canggih seperti ulasan sebelumnya membuat kalian merasakan lebih nyaman saat berkendara. Begitu pula cocok digunakan pada kondisi jalan apapun termasuk pada medan jalan yang menanjak.

Nah itulah 6 Kelemahan Honda Freed beserta kelebihannya yang perlu diketahui. Beberapa poin di atas mungkin dapat menjadi pertimbangan buat kalian yang ingin mengendarai Honda Freed.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)