60 Kata-Kata Bijak Masa Depan dari Para Tokoh Terkenal, Jadi Motivasi Dalam Menjalani Hidup

Penulis: Dhia Amira

Diperbarui: Diterbitkan:

60 Kata-Kata Bijak Masa Depan dari Para Tokoh Terkenal, Jadi Motivasi Dalam Menjalani Hidup
Ilustrasi (credit: Freepik)

Kapanlagi.com - Masa depan merupakan sebuah impian bagi setiap orang. Ada banyak sekali cita-cita indah yang ingin digapai oleh semua orang untuk kebahagiaan masa depan. Dan sebuah hal baik di masa depan haruslah dengan motivasi yang kuat, salah satunya yaitu dengan memberikan motivasi menggunakan kata-kata bijak masa depan.

Ada banyak sekali kata-kata bijak masa depan, salah satunya yaitu kata-kata bijak masa depan dari para tokoh terkenal di Indonesia maupun dunia. Kata-kata untuk masa depan bisa menjadi penyemangat diri untuk meraih impian. Dan untuk mencapai masa depan yang sesuai mimpi, diperlukan perjuangan yang keras. Kegagalan atau hambatan lain terkadang membuat diri kalian terpuruk.

Bagi kalian yang ingin sebuah motivasi dalam menggapai cita-cita serta impian di masa depan, maka berikut ini beberapa kata-kata bijak masa depan dari para tokoh yang telah dilansir dari berbagai sumber. Yuk langsung saja dicek KLovers.

 

 

 

 

 

 

1. Kata-Kata Bijak Masa Depan

Inilah kata-kata bijak masa depan dari para tokoh terkenal, dan dapat memotivasi kalian dalam menggapai impian. Dan berikut ini kata-kata bijak masa depan tersebut:

  1. "Setiap orang suci memiliki masa lalu (yang belum tentu baik) dan setiap pendosa memiliki masa depan (yang bisa jadi jauh lebih baik)." - Oscar Wilde
  2. "Kita boleh saja kecewa dengan apa yang telah terjadi, tetapi jangan pernah kehilangan harapan untuk masa depan yang lebih baik." - Bambang Pamungkas
  3. "Karena memilih lewat Pemilu, bukan seperti melempar dadu. Kita semua yang akan menentukan, nasib Indonesia di masa depan." - Najwa Shihab
  4. "Jangan memikirkan masa lalu, jangan memimpikan masa depan, konsentrasikan pikiran pada saat sekarang." - Buddha
  5. "Anak kalian bukanlah anak kalian. Mereka putra-putri kehidupan yang merindu pada dirinya sendiri. Berikan kepada mereka cinta kalian, tapi jangan gagasan kalian, karena mereka memiliki gagasan sendiri. Kalian boleh membuatkan rumah untuk raga mereka, sebab jiwa mereka adalah penghuni rumah masa depan, yang tidak bisa kalian kunjungi, sekalipun dalam mimpi." - Khalil Gibran
  6. "Aku tak ingin melihat apa yang dapat terjadi di masa depan. Aku peduli pada masa kini. Tuhan tidak memberiku kendali terhadap apa yang dapat terjadi sesaat lagi." - Adolf Hitler
  7. "Janganlah melihat ke masa depan dengan mata buta. Masa yang lampau sangat berguna sebagai kaca benggala daripada masa yang akan datang." - Ir. Soekarno
  8. "Jangan pernah lihat ke belakang, mengenang hari kemarin, tersenyumlah untuk masa depan, esok adalah hari baru." - Zayn Malik
  9. "Kepedulian kita hari ini akan memberikan perbedaan berarti pada masa depan. Kecil saja, sepertinya sepele, tapi bisa besar dampaknya pada masa mendatang. Selalulah menjadi anak muda yang peduli, memilih jalan suci penuh kemuliaan. Kau akan menjalani kehidupan ini penuh kehormatan. Kehormatan seorang petarung." - Tere Liye
  10. "Masa lalu saya adalah milik saya, masa lalu kamu adalah milik kamu, tapi masa depan adalah milik kita." - BJ Habibie
  11. "Hadapi masa lalu tanpa penyesalan. Hadapi hari ini dengan tegar dan percaya diri. Siapkan masa depan dengan rencana yang matang dan tanpa rasa khawatir." - Hary Tanoesoedibjo
  12. "Aku adalah ganjil yang kau genapkan. Kau adalah teka-teki yang kulengkapi. Kita adalah dua masa lalu berbeda, dengan satu masa depan yang sama." - Fiersa Besari
  13. "Anak-anak adalah sumber daya dunia yang paling bernilai, dan mereka harapan terbaik untuk masa depan." - John F. Kennedy
  14. "Sebuah revolusi bukanlah taman mawar. Sebuah revolusi adalah pertarungan sampai mati antara masa depan dan masa lalu." - Fidel Castro
  15. "Menurunkan moral musuh dari dalam dengan kejutan, teror, sabotase, pembunuhan. Ini adalah perang masa depan." - Adolf Hitler

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Kata-Kata Bijak Masa Depan

Inilah kata-kata bijak masa depan dari para tokoh terkenal, dan dapat memotivasi kalian dalam menggapai impian. Dan berikut ini kata-kata bijak masa depan tersebut:

  1. "Bahaya masa lalu yaitu ketika orang menjadi budak. Bahaya masa depan adalah ketika manusia bisa menjadi robot." - Erich Fromm
  2. "Masa depan adalah yang paling penting; itulah sebabnya saya tidak terlalu sering menoleh ke belakang." - Bill Gates
  3. "Kita menjadi bijak bukan oleh ingatan masa lalu kita, tetapi dengan tanggung jawab untuk masa depan kita." - George Bernard Shaw
  4. "Cita-cita bukanlah takdir, tapi sebuah penunjuk arah. Ia bukan perintah, tapi komitmen. Ia tak menentukan masa depan, melainkan wahana untuk menggerakkan sumber daya dan energi bagi usaha membangun masa depan." - Peter F. Drucker
  5. "Lupakanlah masa depan, dan jalanilah setiap hari sesuai ajaran, percayalah bahwa Tuhan mencintai hamba-hambaNya. Tiap-Tiap hari pada dirinya membawa keabadian." - Paulo Coelho
  6. "Sebagian masa depan kamu tergantung pada dengan siapa kamu bergaul." - Stephen Covey
  7. "Jangan berada pada masa lalu, jangan membayangkan masa depan, fokuskan pikiran pada apa yang ada hari ini." - Buddha
  8. "Keluarga adalah tempat kita berlabuh dan pondasi peradaban masa depan." - Ridwan Kamil
  9. "Jangan menghukum masa depan dengan masa lalu. Karena kita selalu bisa memperbaiki situasi." - Tere Liye
  10. "Apa pun yang tidak akan menjadikan Anda kuat dan mandiri di masa depan, tinggalkan." - Mario Teguh
  11. "Kita tidak seharusnya resah terhadap masa lalu, begitupula kita juga tidak boleh cemas akan masa depan. Manusia bijaksana hanya memikirkan masa kini." - Chanakya
  12. "Anak muda memang minim pengalaman, karena itu ia tak tawarkan masa lalu. Anak muda menawarkan masa depan." - Anies Baswedan
  13. "Bangsa yang akan bertahan dan bahkan berhasil di masa depan adalah bangsa yang adaptif dan inovatif. Bangsa yang berkarakter demikian tentu tidak bersikap dogmatis dan menutup diri dari perubahan dan pembaruan." - Susilo Bambang Yudhoyono
  14. "Masa depan adalah tempat yang nyaman untuk bermimpi." - Anatole France
  15. "Saya tidak pernah memikirkan masa depan - itu akan datang dengan sendirinya." - Albert Einstein

3. Kata-Kata Bijak Masa Depan

Inilah kata-kata bijak masa depan dari para tokoh terkenal, dan dapat memotivasi kalian dalam menggapai impian. Dan berikut ini kata-kata bijak masa depan tersebut:

  1. "Kita begitu cemas memikirkan masa depan, sampai-sampai kita mengabaikan masa kini, sehingga kita tidak benar-benar hidup di masa kini maupun di masa depan." - Paulo Coelho
  2. "Kita tidak punya hak untuk berasumsi bahwa setiap hukum-hukum fisika yang ada, atau jika mereka telah ada sampai sekarang, bahwa mereka akan terus ada dengan cara yang sama di masa depan." - Max Planck
  3. "Apakah sejarah itu? Pengulangan masa lalu di masa depan; refleksi dari masa depan pada masa lalu." - Victor Hugo
  4. "Kalau kita tidak merencanakan masa depan karena kita hidup pada zaman sekarang, maka kita akan tetap berada di masa lalu." - Abraham Lincoln
  5. "Masa depan itu tersembunyi, bahkan orang yang menciptakannya." - Anatole France
  6. "Perubahan adalah hukum kehidupan. Dan mereka yang hanya mencari masa lalu atau masa kini tentunya akan kehilangan masa depan." - John F. Kennedy
  7. "Anda tidak bisa menghubungkan titik demi titik ke depan! Anda hanya bisa menghubungkan titik-titik tersebut ke belakang. Jadi, Anda harus mempercayai bahwa titik-titik tersebut akan menghubungkan masa depan Anda. Anda harus mempercayai sesuatu keberanian Anda, takdir, hidup, karma, apapun. Cara ini tidak pernah mengecewakanku, dan itu telah membuat semua perbedaan dalam hidupku." - Steve JobsSteve Jobs
  8. "Kita hidup untuk saat ini, kita bermimpi untuk masa depan, dan kita belajar untuk kebenaran abadi." - Chiang Kai Shek
  9. "Masa depan itu dibeli oleh masa sekarang." - Samuel Johnson
  10. "Kita tidak selalu bisa membangun masa depan untuk generasi muda, tapi kita dapat membangun generasi muda untuk masa depan." - Franklin D. Roosevelt
  11. "Tujuan mempelajari sejarah bukanlah untuk mencemooh tindakan manusia, atau untuk menangisi atau membencinya, tetapi untuk memahaminya. Dan semoga kemudian belajar darinya saat kita merenungkan masa depan kita." - Nelson Mandela
  12. "Anda tak akan pernah bisa merencanakan masa depan hanya dengan bercermin masa lalu. Intuisi dan keberanian justru sangat berperanan." - Edmund Burke
  13. "Semua orang sukses adalah pemimpi besar. Mereka membayangkan apakah masa depan mereka akan menjadi ideal dari semua segi kebaikan, dan mereka bekerja setiap hari mengarah pada impian mereka yang tinggi yakni cita-cita atau tujuan." - Brian Tracy
  14. "Setiap kali aku melihat orang dewasa bersepeda, aku tak lagi putus asa akan masa depan umat manusia." - H.G. Wells
  15. "Saat-saat indah hari ini, adalah pikiran sedih masa depan." - Bob Marley

4. Kata-Kata Bijak Masa Depan

Inilah kata-kata bijak masa depan dari para tokoh terkenal, dan dapat memotivasi kalian dalam menggapai impian. Dan berikut ini kata-kata bijak masa depan tersebut:

  1. "Janganlah takut menghadapi masa depan, jangan pula menangis untuk masa lalumu." - Percy Bysshe Shelley
  2. "Cara terbaik meramalkan masa depan Anda adalah dengan menciptakan masa depan itu sendiri." - Abraham Lincoln
  3. "Kami membuat masa depan yang berkelanjutan ketika kami membantu orang-orang miskin, bukan ketika kami memaksakan sesuatu pada penderitaan mereka." - Bill Gates
  4. "Masa depan harus dipikirkan baik-baik, tetapi tidak boleh disertai dengan kekhawatiran akan hari esok." - Dale Carnegie
  5. "Saya tidak pernah meramal masa depan, saya hanya peduli untuk menjaga masa kini. Tuhan tidak memberikan kendali akan masa-masa nanti kepadaku." - Mahatma Gandhi
  6. "Jangan melihat masa lalu dengan penyesalan, jangan pula melihat masa depan dengan ketakutan, tapi lihatlah sekitarmu dengan penuh kesadaran." - James Thurber
  7. "Orang bijak harus ingat bahwa dia adalah keturunan masa lalu sekaligus orang tua bagi masa depan." - Herbert Spencer
  8. "Masa lalu adalah urusan perasaaan, masa depan adalah urusan pemikiran." - Pidi Baiq
  9. "Bahwa masa depan adalah orientasi bukannya matahari terbenam adalah penghiburan manusia." - Victor Hugo
  10. "Hidup adalah serangkaian tumbukan dengan masa depan; hidup bukanlah penjumlahan dari apa yang sudah kita capai, tapi apa yang ingin kita gapai." - Jose Ortega y Gasset
  11. "Masa depan adalah milik mereka yang percaya pada keindahan mimpi-mimpi mereka." - Eleanor Roosevelt
  12. "Orang-orang yang berhenti belajar akan menjadi pemilik masa lalu. Orang-orang yang masih terus belajar, akan menjadi pemilik masa depan." - Mario Teguh
  13. "Takut bukan untuk masa depan, menangis bukan untuk masa lalu." - Percy Bysshe Shelley
  14. "Dari sudut pandang kaum muda, hidup adalah masa depan yang sangat panjang. Dari sudut pandang usia tua, masa lalu yang sangat singkat." - Arthur Schopenhauer
  15. "Seni rupa terbesar dari masa depan adalah membuat kehidupan yang tentram dari sepotong tanah yang kecil." - Abraham Lincoln
Itulah 60 kata-kata bijak masa depan dari para tokoh terkenal. Semoga kata-kata bijak masa depan tersebut juga bisa menjadi motivasi kalian dalam menggapai impian dan juga cita-cita terbaik.

 

 

 

 

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending