8 Manfaat Minyak Kelapa untuk Bayi, Mengobati Ruam - Mengatasi Sariawan

Penulis: Dita Tamara

Diterbitkan:

8 Manfaat Minyak Kelapa untuk Bayi, Mengobati Ruam - Mengatasi Sariawan
Ilustrasi (credit: freepik)

Kapanlagi.com - Minyak kelapa memang mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan. Namun, ternyata ada segudang manfaat minyak kelapa untuk bayi yang belum banyak diketahui. Minyak kelapa sudah terbukti digunakan untuk mengatasi berbagai masalah kulit. Hal ini lantaran minyak kelapa mengandung banyak lemak sehat dan memiliki sifat yang melembabkan, sehingga bisa dijadikan obat alami untuk berbagai hal, termasuk untuk kulit bayi.

Seperti yang kalian ketahui, jika bayi memiliki kulit yang sensitif yang tidak sembarang produk akan cocok di kulit bayi. Jika dipaksakan menggunakan produk di pasaran, hal tersebut bisa berdampak buruk pada kulit bayi seperti gatal-gatal, ruam dan sebagainya.

Daripada para orangtua dibuat bingung untuk mengatasi permasalahan kulit pada bayi, ada baiknya untuk menggunakan bahan alami seperti minyak kelapa. Namun, ada baiknya kalian tetap melakukan tes alergi terlebih dahulu pada kulit bayi. Caranya, oleskan sedikit di kulit bayi dua hingga tiga kali, jika tak terjadi iritasi, maka artinya minyak kelapa aman digunakan bayi kalian. Nah, lalu apa saja manfaat minyak kelapa untuk bayi? Daripada penasaran, simak ulasan lengkap berikut ini.

 

1. Perawatan Rambut Bayi

Manfaat minyak kelapa untuk bayi yang pertama yaitu dapat digunakan sebagai perawatan rambut bayi. Sebab, rambut bayi yang baru lahir masih sangat sensitif. Daripada menggunakan produk lainnya, alangkah lebih baik untuk menggunakan bahan alami sebagai perawatan rambut bayi. Caranya, kalian bisa mengoleskan minyak kelapa ke rambut bayi seperti menggunakan sampo di malam hari.

Selain itu, manfaat minyak kelapa bisa kalian dapatkan untuk pertumbuhan rambut bayi. Terkadang, bayi yang sering menempel di bantal membuat rambut bayi tumbuh tidak merata. Untuk mengatasinya, gunakan minyak kelapa secara rutin.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Mengatasi Ruam Popok

Selanjutnya, manfaat minyak kelapa untuk bayi ternyata bisa mengatasi ruam akibat pemakaian popok. Hal ini lantaran minyak kelapa tidak mengandung bahan kimia seperti krim ruam popok lainnya. Caranya, kalian hanya perlu mengaplikasikannya ke bagian yang ruam. Menggunakannya secara rutin, dapat digunakan sebagai pelindung dan mencegah iritasi kulit lainnya, karena minyak kelapa memiliki kandungan antibakteri dan antijamur yang dapat menyembuhkan kondisi ruam.

3. Menghilangkan Jerawat Bayi

Tidak hanya kulit orang dewasa saja yang bisa memproduksi jerawat, kulit bayi pun ternyata juga bisa lho. Untuk menghilangkannya, kalian bisa menggunakan minyak kelapa sebagai obat alami yang ampuh. Kandungan asam laurat yang besar berfungsi sebagai antibakteri, antijamur, dan antivirus sehingga bisa membantu menghilangkan jerawat. Caranya, kalian bisa mengoleskan sedikit minyak kelapa dan mengoleskannya ke kulit bayi yang berjerawat.

4. Mengatasi Cradle Crap

Cradle Crap atau kulit kepala kering sering dialami oleh bayi yang baru saja lahir. Kondisi ini biasanya disebabkan oleh perubahan hormon menjelang akhir kehamilan dan ditandai dengan kulit kepala yang terlihat seperti ketombe. Untuk mengatasi hal tersebut, gunakan minyak kelapa untuk menghilangkan cradle crap. Sebab, minyak kelapa mengandung anti-bakteri yang dapat mengatasi permasalahan pada kulit bayi.

5. Redakan Sariawan Bayi

Perlu kalian ketahui jika sariawan juga bisa terjadi pada bayi lho. Gejala yang muncul jika bayi mengalami sariawan yaitu munculnya bulatan putih kecil pada lidah atau rongga mulut bayi. Sariawan pada bayi umumnya tidak perlu perawatan khusus, dan akan hilang dengan sendirinya. Namun, untuk mengatasinya, kalian bisa menggunakan minyak kelapa yang bisa meredakan jamur dan menghilangkan sakit akibat sariawan.

6. Mengobati Luka Pada Bayi

Seringkali orangtua dibikin panik ketika sang buah hati mengalami benturan, tergores, atau bahkan luka bakar. Cara aman untuk mengatasi hal tersebut, cobalah menggunakan minyak kelapa untuk mengobati luka pada bayi. Hal ini lantaran minyak kelapa mengandung anti bakteri yang dapat mengobati luka dan dapat memperbaiki kulit yang terluka.

7. Meredakan Demam

Apabila bayi kalian mengalami demam, kalian dapat mengoleskan minyak kelapa ke tubuh bayi, terutama di bagian dada dan perut. Sebab, mengoleskan minyak kelapa ke tubuh bayi dapat meredakan demam yang sedang dialami bayi. Ketika mengoleskannya, kalian bisa sambil memijat ringan tubuh bayi. Selain itu, kandungan minyak kelapa dapat membuat bayi merasa lebih tenang dan nyaman.

8. Meredakan Sakit Gigi

Bagi bayi yang sedang mengalami masa tumbuh gigi, biasanya akan lebih rewel. Penyebab rewel mereka bukan karena sebab, kemunculan gigi pertama sangat mengganggu bayi, sehingga ia menangis dan rewel. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, kalian bisa mengoleskan minyak kelapa ke gigi atau gusi bayi untuk meredakan rasa sakitnya.

Itulah sederet manfaat minyak kelapa untuk bayi. Oleh sebabnya, selalu sediakan minyak kelapa untuk keperluan mengatasi permasalahan kulit buah hati kalian. Semoga bermanfaat.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending