8 Panduan Ketika Kembali Sholat Berjamaah di Masjid Saat New Normal

Penulis: Dita Tamara

Diperbarui: Diterbitkan:

8 Panduan Ketika Kembali Sholat Berjamaah di Masjid Saat New Normal
(credit: via liputan6.com)

Kapanlagi.com - New normal atau tatanan hidup baru di masa pandemi virus corona covid-19 beberapa sudah dan akan diterapkan di beberapa daerah. Pemerintah mengimbau agar masyarakat tidak mengekspresikan new normal sebagai bentuk kebebasan. Jika sebelumnya pusat perbelanjaan, tempat ibadah, dan lainnya di tutup sementara karena adanya pandemi, kini masyarakat sudah harus berdamai dengan tetap menjalankan protokol kesehatan yang ada.

Jika beberapa pusat perbelanjaan sudah banyak yang dibuka, kini banyak orang yang sudah mulai melakukan sholat berjamaah di masjid. Sesuai dengan keadaan tersebut, Majelis Ulama Indonesia atau (MUI) DKI Jakarta telah mengeluarkan panduan sholat berjamaah di tengah pandemi virus corona.

Berikut ini panduan saat new normal dan tempat ibadah kembali di buka. Seperti apa saja panduannya? Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

 

 

 

1. Telah Berwudhu di Rumah Masing-Masing

Pada saat akan melakukan ibadah di masjid, hal yang perlu diketahui yaitu harus sudah berwudhu di rumah masing-masing. Hal ini bertujuan guna memutus rantai penyebaran covid-19 supaya cepat mereda. Selain itu, jika dirasa sedang tidak enak badan, ada baiknya untuk melakukan kegiatan beribadah di rumah saja.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Membawa Sajadah dan Al Quran Sendiri

Jika biasanya saat beribadah di masjid menggunakan fasilitas di dalam masjid seperti sajadah dan Al Quran, saat tatanan new normal ditengah pandemi sudah saatnya merubah kebiasaan tersebut. Kini, memulai membiasakan hidup disiplin dari diri sendiri untuk bersama-sama membantu memerangi virus corona dengan mematuhi aturan yang ada.

 

3. Mengatur Jarak Antar Makmum Minimal 1 Meter

Seperti yang kita tahu, virus corona dengan mudah menular kepada orang melalui batuk, maupun percikan air liur. Untuk itu, demi menekan angka penyebaran virus corona, saat melakukan ibadah di masjid harus mengatur jarak antar makmum minimal 1 meter. Dengan hal ini social distancing masih tetap dilakukan pada saat melakukan ibadah.

 

4. Menggunakan Masker Selama Berada di Masjid Maupun Menghadiri Majelis Taklim

Protokol kesehatan lainnya yang perlu dilakukan saat melakukan ibadah sholat berjamaah di masjid yaitu selalu gunakan masker. Masker hingga saat ini menjadi alat untuk melindungi diri dari paparan virus corona. Dengan begitu, gunakan selalu masker pada saat beribadah di masjid maupun saat menghadiri majelis taklim.

 

5. Membiasakan Cuci Tangan dengan Sabun Ketika Masuk dan Keluar Masjid

Saat sedang masuk maupun keluar area masjid untuk membiasakan diri mencuci tangan. Cuci tangan dapat dilakukan menggunakan sabun dan cuci dengan air yang mengalir. Cuci tangan dapat dilakukan sesering mungkin dengan durasi selama 20 detik. Pastikan seluruh bagian tangan tercuci bersih seperti di bagian sela-sela jari tangan, punggung tangan, dan pergelangan tangan.

 

6. Setelah Sholat Berjamaah Tidak Dilanjutkan dengan Bersalam-salaman

Jika biasanya selepas sholat dilanjutkan dengan bersalam-salaman, saat tatanan new normal di tengah pandemi, hal tersebut tidak perlu dilakukan. Hal ini mengingat virus berkemungkinan besar menular melalui jabat tangan. Oleh sebabnya, sebisa mungkin dilakukan pencegahan dengan cara tersebut.

 

7. Tidak Datang ke Masjid, Majelis Taklim Atau Kerumunan Lainnya Saat Sakit Atau Kurang Sehat

Di tengah pandemi yang belum juga mereda, jika ingin melakukan sholat berjamaah di masjid pastikan tubuh dalam kondisi sehat. Jika dirasa tubuh kurang sehat maka sebaiknya hindari terlebih dahulu untuk melakukan ibadah di masjid. Selain itu, hindari pula kerumunan yang ada.

 

8. Melakukan Pengecekan Suhu Tubuh

Pengurus Masjid atau majelis taklim melakukan pengecekan suhu tubuh jamaah dan menyediakan sabun atau hand sanitizer di area masjidHal tersebut merupakan protokol kesehatan yang penting untuk dilakukan.

Itulah beberapa panduan ketika kembali sholat berjamaah di masjid ketika tatanan new normal. Semoga bermanfaat.

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending