Cara Menjaga Kesehatan Tulang Agar Tidak Mudah Keropos

Penulis: Puput Saputro

Diperbarui: Diterbitkan:

Cara Menjaga Kesehatan Tulang Agar Tidak Mudah Keropos
Ilustrasi (credit: pixabay)

Kapanlagi.com - Tulang merupakan bagian organ dalam yang berfungsi menyangga tubuh. Sama seperti organ tubuh lainnya, tulang juga bisa terserang penyakit dan rentan mengalami berbagai gangguan. Oleh karena itu, kita perlu mengetahui cara menjaga kesehatan tulang yang benar.

Salah satu gangguan kesehatan tulang yang paling sering dibicarakan yaitu osteoporosis. Osteoporosis ini merupakan keadaan dimana tulang mengalami pengapuran atau pengeroposan. Ada banyak hal yang bisa menyebabkan osteoporosis, mulai dari kebiasaan duduk hingga makanan yang dikonsumsi.

Baca: Info dan Jadwal Dokter Tulang yang Bagus di Jakarta

Tapi KLovers jangan khawatir, ada beberapa cara menjaga tulang yang bisa kita lakukan agar terhindar dari osteoporosis. Apa itu? Berikut beberapa cara menjaga kesehatan kulit agar tidak mudah keropos.

 

1. Membiasakan duduk dengan posisi yang benar

Hal paling dasar yang bisa dilakukan sebagai cara menjaga kesehatan tulang adalah dengan membiasakan posisi duduk yang benar. Bukan tanpa alasan, sebab posisi duduk yang salah dan dilakukan secara terus-menerus bisa mengakibatkan kerusakan pada tulang. Selain itu, saat posisi duduk tidak benar, bisa lebih mudah merasa pegal, capek, bahkan nyeri pinggang.

Salah satu cara duduk yang benar dan tidak mengganggu kesehatan tulang adalah dengan duduk tegap dan tidak membungkuk. Duduk dengan cara ini akan membuat struktur tulang terjaga.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Tidur dengan Posisi yang Benar

Sama seperti duduk, ternyata posisi tidur juga bisa mempengaruhi kesehatan tulang. Terlebih, kita akan menghabiskan waktu berjam-jam saat tidur. Alih-alih menghilangkan rasa capek, tidur dengan posisi yang tidak tepat justru bisa membuat badan kita terasa pegal.

Selain posisi tidur yang harus diperbaiki, agar tulang kita tetap sehat, sebaiknya saat tidur juga menggunakan kasur yang nyaman dan empuk.

3. Membiasakan Jalan Kaki

Kebiasaan jalan kaki juga bisa menjadi cara menjaga kesehatan tulang. Seperti yang kita ketahui saat berjalan kaki, beberapa bagian tulang ditubuh kita bekerja.

Berjalan kaki bisa menjadi latihan yang baik untuk menjaga kekuatan tulang, terutama tulang kaki. Dengan berjalan kaki setiap hari akan membuat tulang kita menjadi lebih padat dan kuat, sehingga lebih terhindar dari bahaya osteoporosis.

4. Menjaga Berat Badan

Ternyata menjaga berat badan tidak hanya baik untuk penampilan saja. Menjaga berat badan juga akan berdampak pada kesehatan tulang. Bagaimana hal ini bisa terjadi?

Gampangnya, jika mengingat bahwa fungsi utama dari tulang adalah untuk menopang tubuh, maka berat badan yang berlebih akan membuat tulang kita menopang beban yang lebih berat. Dengan begitu, kepadatan dan kekuatan tulang bisa terganggu dan risiko terkena osteoporosis semakin besar.

5. Memenuhi Kebutuhan Kalsium

Kalsium menjadi salah satu senyawa yang dibutuhkan tulang agar tetap kuat dan sehat. Kalsium dalam tulang mempunyai peran untuk mengganti sel-sel tulang yang sudah rusak.

Sehingga kekurangan kalsium bisa menjadi salah satu penyebab dari osteoporosis atau pengeroposan tulang. Kekurangan kalsium bisa ditanggulangi dengan memakan berbagai jenis makanan seperti susu, keju, dan telur.

6. Makanan Mengandung magnesium

Selain kalsium, tulang juga masih membutuhkan senyawa lain salah satunya magnesium. Kandungan magnesium bisa ditemukan di berbagai makanan seperti daging sapi, udang, kerang, dan bayam. Keberadaan magnesium untuk kesehatan tulang berperan dalam proses penyerapan kalsium.

7. Memenuhi Kebutuhan Vitamin D dan K

Vitamin D dan K menjadi asupan yang baik untuk pertumbuhan dan kesehatan tulang. Sehingga cara untuk menjaga kesehatan tulang, bisa dilakukan dengan memenuhi asupan keduanya.

Vitamin D sangat berperan dalam proses penyerapan kalsium yang berguna menjaga kepadatan tulang. Sementara, vitamin K berperan memicu protein yang berperan dalam pertumbuhan tulang.

Seperti yang telah diketahui, salah satu sumber vitamin D adalah sinar matahari pagi. Dengan begitu, kita bisa menjaga kesehatan tulang kita dengan berjemur di bawah sinar matahari pagi. Sedangkan untuk kebutuhan akan vitamin K bisa kita penuhi dengan mengonsumsi berbagai jenis makanan seperti hati sapi, daging ayam, bayam, brokoli, dan sayuran hijau lainnya.

8. Menghindari Rokok

Selama ini dampak dari bahaya merokok yang banyak diketahui adalah mengganggu kesehatan paru-paru. Padahal kesehatan tulang juga bisa terganggu akibat rokok.

Hal ini karena ternyata kandungan nikotin pada rokok yang masuk ke dalam tubuh tidak hanya mengganggu kerja paru-paru, melainkan juga bisa menyebabkan tubuh kesulitan menyerap vitamin D dan kalsium yang dibutuhkan tulang.

9. Menghindari Alkohol

Selain rokok, hal lain yang patut dihindari agar tulang sehat adalah alkohol. Ternyata, alkohol tidak hanya merusak organ dalam seperti organ-organ pencernaan, tetapi juga bisa merusak kekuatan tulang. Dilansir dari liputan6.com sebuah penelitian menjelaskan bahwa konsumsi alkohol sebanyak enam gelas setiap harinya bisa mempercepat proses pengeroposan tulang.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending