Jarang Diketahui, Ini 8 Manfaat Bawang Merah Bagi Kecantikan Wanita

Penulis: Dhia Amira

Diperbarui: Diterbitkan:

Jarang Diketahui, Ini 8 Manfaat Bawang Merah Bagi Kecantikan Wanita
Manfaat bawang merah bagi kesehatan (credit: Freepik)

Kapanlagi.com - Bawang merah merupakan salah satu bumbu dapur wajib yang selalu digunakan dalam berbagai jenis masakan. Tidak hanya terkenal baik untuk kesehatan mata dan juga tubuh, nyatanya manfaat bawang merah juga sangat banyak loh untuk kecantikan KLovers. Bahkan manfaat bawang merah bagi kecantikan wanita ini sangat jarang diketahui loh.

Bahkan bawang merah juga dapat digunakan untuk mengatasi berbagai permasalahan kulit wajah loh, seperti noda hitam hingga jerawat yang meradang. Bawang merah juga dapat memperbaiki tekstur kulit dengan menggunakannya sebagai bahan alami facial wajah. Manfaat bawang merah bagi kecantikan didapatkan karena mengandung vitamin, antioksidan, mineral, serta senyawa sulfur yang tinggi.

Kira-kira apa saja ya manfaat dari bawang merah bagi kecantikan wanita? Dilansir dari berbagai sumber, yuk langsung aja dicek KLovers.

 

 

 

1. Meningkatkan Kesehatan Kulit

Manfaat bawang merah bagi kecantikan wanita yaitu dapat meningkatkan kesehatan kulit loh KLovers. Bumbu dapur dengan aroma dan rasa yang cukup pedas ini nyatanya mampu memberikan nutrisi yang baik bagi kesehatan kulit kalian.

Hal ini karena bawang merah mengandung sulfur yang mampu membantu menjaga kulit agar terlihat lebih muda. Mencuci atau membasuh wajah di pagi hari dengan air seduhan bawang merah yang dikupas bisa dilakukan untuk merasakan manfaatnya. Kalian bisa melakukan hal ini secara rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal.

 

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Menjadikan Kulit Glowing

Manfaat bawang merah yang kedua yaitu dapat menjadikan kulit nampak lebih glowing. Yup! Siapa sih wanita yang nggak pingin punya kulit glowing bak seleb Korea? Nyatanya kalian bisa loh mendapatkan kulit glowing alami yang murah dan praktis menggunakan manfaat bawang merah.

Hal ini karena bawang merah mengandung antioksidan, vitamin, dan sulfur di dalamnya. Caranya cukup mudah kok KLovers, kalian hanya perlu menghaluskan bawang merah dengan air bawang untuk dijadikan masker. Aplikasikan masker bawang merah dan tunggu hingga 15 menit. Setelah itu cuci wajah dengan air mawar, maka bawang merah akan membantu membuka pori-pori pada wajah, sementara air mawar membersihkan dan menutup pori.

 

 

 

3. Menyamarkan Flek Hitam

Tidak hanya membuat kulit glowing saja, nyatanya manfaat bawang merah yang lainnya yaitu dapat menyamarkan flek hitam di kulit. Flek hitam terjadi karena peningkatan produksi melanin di kulit, terutama setelah terpapar sinar matahari atau sinar ultraviolet secara langsung atau berlebihan.

Namun tenang, kalian bisa kok menghilangkan flek hitam berlebih di wajah dengan menggunakan bahan alami yang praktis. Caranya, kalian hanya perlu menghaluskan bawang merah dengan menggunakan air kelapa. Air kelapa akan bereaksi dengan kadar asam pada bawang yang dapat membantu menghilangkan permasalahan pada kulit wajah seperti noda hitam.

 

 

 

4. Menjaga Kesehatan Rambut

Tidak hanya dapat memberikan kesehatan pada kulit saja, nyatanya kalian juga bisa loh menggunakan manfaat bawang merah bagi kecantikan dan kesehatan rambut. Manfaat bawang merah ini didapatkan dari adanya kandungan sulfur yang mampu membantu memproduksi jaringan kolagen yang mendukung pertumbuhan rambut.

Caranya cukup mudah kok KLovers, kalian hanya perlu oleskan bawang merah yang telah dihaluskan ke kulit kepala. Setelah itu diamkan selama 15 menit, kemudian bilas rambut dengan sampo dengan komposisi ringan. Lakukan hal tersebut secara rutin 1 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

 

 

 

5. Mengatasi Rambut Rontok

Menjaga kesehatan rambut memang menjadi hal penunjang dalam penampilan kalian agar lebih maksimal. Masalah rambut rontok hingga terlihat kering mampu menjadikan seseorang merasa kurang maksimal dalam penampilan mereka, hingga mampu mengakibatkan kebotakan. Tetapi nggak perlu khawatir KLovers, karena kalian bisa kok menggunakan manfaat bawang merah untuk hasil yang maksimal.

Hal ini karena di dalam bawang merah terdapat kandungan berupa sulfur yang mampu membantu memproduksi jaringan kolagen yang mendukung pertumbuhan rambut. Selain itu kandungan antioksidan dalam bawang merah juga mampu memperlancar peredaran darah di sekitar kulit kepala, sehingga membuat rambut lebih tebal dan juga sehat.

Cara menggunakannya cukup mudah kok KLovers, kalian hanya perlu oleskan bawang merah yang telah dihaluskan ke kulit kepala secara merata. Setelah itu diamkan selama 15 menit, seperti kalian menggunakan masker rambut. Bila sudah 15 menit, bisa langsung kalian bilas dengan sampo secara bersih.

 

 

 

6. Mengatasi Ketombe

Tak hanya memberikan kesehatan dan mencegah kebotakan rambut saja, nyatanya manfaat bawang merah untuk rambut yang lainnya yaitu dapat mengatasi ketombe. Saat seseorang memiliki ketombe yang berlebihan, hal ini dapat membuat tidak percaya diri hingga bisa menyebabkan rasa gatal yang luar biasa.

Bila sudah seperti ini, maka kalian bisa kok mengatasi ketombe dengan bawang merah. Kalian hanya perlu mencampurkan jus bawang merah dengan perasan lemon, buttermilk, dan madu. Ramuan ini dipercaya dengan efektif dapat membantu mengatasi ketombe dengan sangat baik.

Caranya cukup mudah KLovers, kalian hanya perlu oleskan campuran bahan-bahan tersebut pada kulit kepala kalian secara rata. Setelah itu diamkan selama 30 menit, bila sudah kalian bisa membilasnya dengan sampo anti ketombe ringan. Lakukan hal ini secara rutin 2 kali seminggu agar mendapatkan hasil maksimal, hingga ketombe di kulit kepala dapat teratasi dengan sangat baik.

 

 

 

7. Mencegah Penuaan Dini

Tampil awet muda meski usia sudah lanjut merupakan impian bagi banyak orang. Bahkan beberapa wanita yang belum lanjut usia pun sudah banyak memiliki keluhan dalam masalah penuaan dini di kulit. Namun nyatanya bawang merah mampu dengan baik dalam mengatasi penuaan dini loh KLovers.

Bawang merah mengandung quercetin yang merupakan salah satu antioksidan dan nutrisi paling kuat untuk kulit. Selain itu kandungan vitamin A, C dan E pada bawang merah juga dapat melindungi kulit tetap kencang dan menghilangkan kerutan. Sehingga hal ini dapat mengatasi penuaan dini dengan baik di kulit kalian.

 

 

 

8. Mengatasi Peradangan Jerawat

Dan manfaat bawang merah yang terakhir yaitu dapat mengatasi peradangan pada jerawat. Bawang merah mengandung zat yang berfungsi sebagai anti bakteri dan anti peradangan, dan kandungan ini mampu mengatasi jerawat yang meradang di kulit kalian. Jika kalian memiliki jerawat, maka kalian cukup oleskan bawang merah secara perlahan di jerawat yang meradang.

Bila sudah mengatasi hal ini, maka dengan sendirinya jerawat tersebut akan mengempis dan tidak akan membekas. Kalian juga bisa mencampurkan bawang merah yang sudah halus dengan minyak zaitun loh KLovers. Kalian bisa oleskan parutan bawang merah tersebut ke wajah yang berjerawat secara perlahan. Setelah itu diamkan selama 20 menit dan bilas bersih menggunakan air.

Itulah 8 manfaat bawang merah bagi kecantikan wanita yang jarang diketahui. Bukan hanya menjadi bumbu dapur utama dan pengobatan penyakit saja, nyatanya bawang merah juga mampu menjadi rempah yang dapat memberikan nutrisi yang baik pada kecantikan kalian.

 

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending