Sehat Penuh Nutrisi, Ini 9 Makanan Kaya Protein - Sumber Energi Tubuh

Penulis: Nurul Wahida

Diterbitkan:

Sehat Penuh Nutrisi, Ini 9 Makanan Kaya Protein - Sumber Energi Tubuh
Ilustrasi makanan kaya protein (credit: freepik.com)

Kapanlagi.com - Protein menjadi salah satu nutrisi yang penting dimiliki tubuh untuk menjaga keseimbangannya. Sebab protein menawarkan sederet khasiat bagi kesehatan, salah satunya menjadi sumber energi tubuh. Nutrisi ini dapat diperoleh dari sejumlah makanan sehat kaya protein tinggi baik buah, sayur, kacang hingga daging.

Protein memiliki sejumlah molekul yang tersusun dari asam amino, karbon, hydrogen, oksigen, fosfor, dan lain sebagainya. Sebagai zat gizi protein berperan untuk memenuhi dan mencukupi zat asam amino dalam tubuh dengan berbagai manfaatnya bagi kesehatan.

Sedangkan berdasarkan manfaat protein, nutrisi tersebut memberikan sejumlah khasiat bagi tubuh diantaranya seperti sumber energi, imun tubuh, perbaikan sel jaringan, hingga pembentukan enzim dan hormon. Protein tersebut dapat diperoleh dari sederet makanan kaya protein baik makanan hewani yang bersumber dari hewan ataupun nabati bersumber dari tumbuhan.

Dimana saat asupan makanan kaya protein ini masuk ke tubuh, nutrisi tersebut akan diserap dalam sistem pencernaan dan disalurkan ke sejumlah sistem tubuh melalui aliran darah. Untuk itulah mencukupi asupan makanan dengan nutrisi kaya protein penting dilakukan agar kesehatan tetap terjaga.

Lalu apa saja makanan kaya protein?

Adapun makanan kaya protein tersebut terangkum dalam sejumlah poin di bawah ini. Tentunya dengan mengetahui sejumlah makanan kaya protein dapat menjadi referensi yang bisa dilakukan agar dapat memenuhi asupan protein dalam tubuh. Berikut 9 makanan kaya protein yang merupakan sumber energi bagi tubuh.

 

1. Susu

Makanan kaya protein sebagai sumber energi yang pertama adalah susu. Tentunya susu menjadi salah satu asupan yang cukup banyak diminati berbagai kalangan lantaran memiliki rasa manis menyegarkan. Terlepas dari hal tersebut susu mengandung sejumlah protein tinggi seperti kalsium, fosfor, vitamin B2, dan lain sebagainya.

Namun perlu diperhatikan untuk mendapatkan manfaat maksimal dari susu karena kandungan protein bisa diperoleh dari susu murni. Tak hanya bersumber dari susu hewani, membuat susu nabati dari kedelai bisa menjadi alternatif tepat yang juga memberikan manfaat bagi kesehatan.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Telur

Makanan kaya protein untuk sumber energi lainnya juga dapat diperoleh dari telur. Telur dalam hal ini termasuk sumber protein hewani yang cukup mudah diolah dengan berbagai macam resep. Menjadikan telur sebagai pilihan untuk sarapan ataupun lauk bisa menjadi pilihan tepat mencukupi asupan protein dalam tubuh.

Kandungan protein tinggi tersebut lebih banyak ditemukan pada putih telur karena merupakan sumber protein murni. Meski begitu kuning telur juga tak kalah bernutrisi bagi tubuh. Tak perlu terlalu bingung membuat resep makanan berbahan telur, sebab membuat telur rebus juga bisa dilakukan dengan begitu mudah dan sederhana.

3. Kacang Edamame

Kacang edamame menjadi makanan kaya protein selanjutnya yang juga dapat dipilih untuk mencukupi asupan dalam tubuh. Meski terdengar cukup asing, namun kacang edamame sudah banyak dipasarkan di tanah air dengan harga yang relatif terjangkau.

Dalam hal ini kacang edamame diketahui mengandung protein tinggi serta sejumlah nutrisi seperti vitamin, serat dan kalori. Biasanya bahan makanan ini dapat dibuat dengan berbagai resep tumis ataupun menjadi camilan sehat saat beristirahat.

4. Ikan Tuna

Makanan kaya protein yang juga dapat menjadi pilihan tepat untuk dikonsumsi adalah ikan tuna. Berbagai jenis ikan memang cukup banyak memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh, salah satunya tuna yang mengandung protein tinggi. Dimana mengutip dari prevention.com, ikan tuna seberat 3 ons mengandung sebanyak 20 gram protein.

Hidangan ikan tuna baik konsumsi panggang, rebus, tumis, ataupun salad sangat cocok dibuat untuk memenuhi kebutuhan protein tubuh. Bukan hanya itu saja, tuna juga mengandung sejumlah nutrisi lain seperti asam lemak omega-3.

5. Kacang-Kacangan

Berbagai jenis kacang-kacangan juga termasuk makanan kaya protein yang menjadi sumber energi bagi tubuh. Kacang sendiri kerap dijadikan makanan camilan yang cocok menemani saat istirahat. Menariknya tak hanya enak dikonsumsi, manfaat kacang juga memberikan beragam khasiat bagi tubuh salah satunya sebagai sumber protein.

Jenis kacang seperti almond, kacang mete, dan kacang tanah menjadi sumber protein tinggi bagi tubuh. Tak hanya protein sejumlah zat nutrisi seperti magnesium dan vitamin tak kalah menyehatkan bagi tubuh.

6. Brokoli

Makanan kaya protein juga dapat diperoleh dari makanan nabati salah satunya brokoli. Rasanya yang enak saat dibuat aneka sup ataupun tumis rupanya juga memberikan manfaat sehat bagi tubuh. Dimana brokoli memiliki kandungan protein tinggi dibanding sejumlah sayuran lain.

Bukan hanya itu saja, brokoli juga memiliki zat nutrisi seperti vitamin, serat, kalium, serta kalori. Seperti mengutip dari healthline.com, sebanyak 96 gram brokoli mengandung 3 gram protein dan 31 kalori.

7. Greek Yogurt

Greek yogurt juga tak kalah menjadi makanan kaya protein dengan rasanya yang sangat nikmat. Sebab seperti mengutip dari prevention.com, satu cangkir greek yogurt memiliki 20 gram protein dan hanya 150 kalori yang bermanfaat bagi tubuh. Menambahkan greek yogurt dalam sejumlah resep makanan ataupun minuman cocok dilakukan untuk menjaga asupan protein tubuh.

8. Tofu

Tofu juga memiliki kandungan protein cukup tinggi yang sangat bermanfaat bagi tubuh. Sebab seberat 3 ons tofu mengandung sebanyak 9 gram protein dan 90 kalori. Berat tersebut juga termasuk mengandung serat, zat besi, serta kalsium. Berbagai resep tofu baik tumis hingga rebus sangat cocok dikonsumsi sebagai makanan sehat untuk meningkatkan energi tubuh.

9. Daging Sapi

Makanan kaya nutrisi juga dapat diperoleh dari daging sapi yang memiliki kandungan protein cukup tinggi. Sebab seperti mengutip dari merdeka.com, sebanyak 100 gram daging sapi mengandung 190 kalori dengan 12 gram lemak dan 19 protein. Tak hanya itu saja, sejumlah zat gizi seperti kalsium, vitamin, fosfor, zat besi juga ditemukan dalam daging sapi. Selain kaya protein, daging sapi memberikan manfaat bagi tubuh diantaranya menyehatkan jantung, sehat untuk kulit, mengontrol berat badan ideal, serta dapat meningkatkan sistem imunitas.

Nah itulah 9  makanan kaya protein sebagai sumber energi tubuh. Namun perlu diperhatikan untuk mengonsumsi makanan di atas sesuai kebutuhan dan tidak berlebihan. Selain itu hindari konsumsi makanan apabila terjadi alergi pada tubuh.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending