Susah-Susah Gampang, Ini 6 Cara Merawat Tanaman Hias dalam Ruangan Agar Tetap Segar dan Tidak Layu

Penulis: Puput Saputro

Diterbitkan:

Susah-Susah Gampang, Ini 6 Cara Merawat Tanaman Hias dalam Ruangan Agar Tetap Segar dan Tidak Layu
Ilustrasi (credit: pixabay)

Kapanlagi.com - Keberadaan tanaman hias bisa membuat suatu ruangan jadi terkesan indah dan asri. Maka, tak heran jika banyak orang yang meletakkan tanaman di berbagai sudut ruangan. Namun, merawat tanaman dalam ruangan tentu berbeda dengan merawat tanaman di kebun atau halaman. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam cara merawat tanaman hias di ruangan agar tidak mudah layu.

Ya, merawat tanaman hias dalam ruangan memang susah-susah gampang untuk dilakukan. Jika asal-asalan, tanaman bisa layu atau bahkan mati. Tentu, kalian tidak ingin tanaman kesayangan mati, bukan? Oleh karena itu, penting untuk tahu cara-cara yang tepat dalam merawat tanaman.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa cara merawat tanaman hias dalam ruangan.

 

1. Pilih Tempat Tepat

Walaupun tanaman yang kalian pelihara memang jenis tanaman dalam ruangan (indoor), kalian tetap harus memperhatikan tempat peletakannya. Sebab, ada beberapa lokasi dalam ruangan yang tidak akan cocok untuk jenis apapun.

Dilansir dari gardeners.com, sebaiknya pilih tempat atau ruangan yang stabil kondisi suhu dan cahayanya. Sebisa mungkin, jauhkan tanaman dari alat elektronik yang berkaitan dengan suhu, seperti lemari es, pemanas, atau AC. Selain itu hindari pula meletakkan tanaman di sekitar radiator. Perubahan suhu yang tidak stabil diyakini bisa mempengaruhi pertumbuhan tanaman.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Perhatikan Kebutuhan Cahaya Matahari

Cara merawat tanaman hias dalam ruangan yang kedua adalah memperhatikan kebutuhan cahaya matahari. Sebab, cahaya matahari menjadi faktor penting dalam proses pertumbuhan tanaman. Jadi meskipun merawat tanaman dalam ruangan, kalian tetap perlu memenuhi kebutuhan cahaya mataharinya.

Salah satu solusinya, kalian bisa meletakkan tanaman di dekat jendela tempat cahaya matahari masuk. Atau kalian juga bisa sesekali menjemur tanaman di luar. Di samping itu, keberadaan lampu neon juga dipercaya bisa sedikit menggantikan cahaya matahari. Jadi, kalian juga bisa memasangnya di tempat kalian meletakkan tanaman hias.

3. Jangan Terlalu Sering Menyiram

Rata-rata jenis tanaman hias dalam ruangan tidak terlalu membutuhkan banyak air. Jadi, kalian tidak perlu terlalu sering menyiramnya. Justru menyiram terlalu sering bisa membuat akar tanaman menjadi busuk. Mengingat, tanaman berada dalam ruangan dan tidak mendapat cahaya matahari yang cukup untuk mengeringkan media tanam.

Kalian cukup menyiramnya 2-3 kali, bahkan bisa juga 1 kali seminggu tergantung pada jenis tanaman yang kalian rawat. Agar lebih aman, sebelum menyiram kalian bisa mengecek kelembapan tanah atau media tanam yang digunakan. Siramlah ketika sudah mulai agak kering. Jika dirasa masih cukup lembap, kalian bisa menyiramnya keesokan hari.

4. Perhatikan Kondisi Tanaman

Cara merawat tanaman dalam ruangan berikutnya adalah memperhatikan kondisi tanaman. Artinya, sesekali kalian perlu mengecek keadaan daun, batang, hingga akar tanaman. Sehingga, saat menemukan bagian tanaman yang bermasalah kalian bisa langsung mengambil tindakan.

Jangan segan untuk memangkas bagian tanaman yang bermasalah, misalnya bagian daun yang menguning, batang yang rapuh, atau akar yang membusuk. Membiarkannya begitu saja justru bisa membahayakan tanaman keseluruhan. Selain itu, jika ditemukan adanya serangan hama serangga, kalian juga bisa mengatasinya dengan menggunakan insektisida.

5. Lakukan Pemupukan

Proses pemupukan merupakan hal yang penting untuk pertumbuhan tanaman. Termasuk, bagi tanaman hias dalam ruangan. Pupuk ibarat nutrisi bagi manusia. Jadi, tanpa proses pemupukan tanaman akan sulit berkembang.

Salah satu jenis pupuk yang terbilang cocok untuk tanaman dalam ruangan ialah pupuk NPK. Pupuk jenis NPK yang mengandung Natrium, Fosfor, dan Kalium dipercaya ampuh dalam merangsang pertumbuhan tanaman hias.

6. Jangan Memindahkan Tanaman

Tanaman yang secara alami tumbuh di alam terbuka, membutuhkan proses adaptasi untuk bisa bertahan hidup di suatu tempat dalam ruangan. Jadi, terlalu sering memindahkan tempat hanya akan memaksa tanaman beradaptasi ulang. Hal ini bisa berisiko apabila tanaman gagal melakukan adaptasi.

Solusinya, jika ingin memindahkan tanaman pastikan bahwa tempat yang baru mempunyai suhu dan cahaya yang sama dengan tempat sebelumnya. Dengan begitu, tanaman tidak perlu beradaptasi terlalu berat. Sebab, kebutuhan cahaya dan suhu merupakan hal kunci dalam cara merawat tanaman hias dalam ruangan.

Itulah di antaranya beberapa cara merawat tanaman dalam ruangan. Dengan menerapkan cara-cara di atas, tanaman kalian akan lebih segar dan terhindar dari layu. Selamat mencoba!

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending