5 Jenis Sakit Kepala Berdasarkan Letak Sakitnya, Cek Sekarang!

Penulis: Dita Tamara

Diterbitkan:

5 Jenis Sakit Kepala Berdasarkan Letak Sakitnya, Cek Sekarang!
ilustrasi (credit: freepik)

Kapanlagi.com - Sakit kepala memang kerap melanda secara tiba-tiba. Sakit kepala sendiri sering kali dipicu oleh hal-hal di luar penyakit seperti kurang tidur, stres, dan lainnya. Rasa sakit kepala sendiri umumnya penderita akan merasakan sakit atau berdenyut pada kepala. Tak heran ketika sakit kepala menyerang, orang langsung mengonsumsi obat pereda nyeri. Padahal sebelum memutuskan menelan obat, ketahui dulu penyebab dan letak sakitnya.

Oleh karena itu, ada berbagai macam penyebab sakit kepala. Untuk meringankannya, kalian harus tahu dengan jelas jenis penyakit yang menyebabkan sakit kepala tersebut. Sebab, sakit kepala sendiri membutuhkan penanganan yang berbeda pula. Jika mengalami sakit kepala, mungkin kalian akan merasakan sakitnya bisa berupa nyeri, tertusuk-tusuk, berdenyut, dengan intensitas ringan hingga intens parah. Untuk mengetahuinya, inilah beberapa penyebab sakit kepala berdasarkan titik sakitnya. Yuk langsung saja simak ulasan lengkap berikut ini.

1. Sakit Kepala Migrain

Sakit kepala migrain merupakan sakit kepala yang sering terjadi pada kebanyakan orang. Kepala migrain biasanya akan merasakan nyeri berdenyut dan hanya dirasakan di satu sisi kepala saja. Rasa nyeri pun kerap dirasakan di samping kepala. Namun tidak menutup kemungkinan dirasakan juga pada kepala bagian depan dan atas.

Sakit kepala yang sering dialami oleh wanita ini dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti hormonal seperti menstruasi dan makanan seperti kafein, alkohol, dan keju. Untuk mengatasinya, kalian bisa pindah ke ruangan gelap dan sepi sambil berbaring hingga gejalanya hilang. Selain itu, kalian bisa meredakannya dengan mengonsumsi air hangat.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Sakit Kepala Bagian Belakang

Ada banyak penyebab jika kalian merasakan rasa sakit kepala di bagian belakang. Jika umumnya kalian merasakan sakit kepala belakang secara cepat, maka hal tersebut bisa terjadi karena melakukan aktifitas fisik, mengangkat beban, berlari, hingga berhubungan seksual. Selain itu, faktor lainnya bisa disebabkan karena dehidrasi, kurang tidur, hipertensi, mengonsumsi alkohol, hingga kafein.

Sakit kepala belakang ini bisa disebabkan lantaran peningkatan aliran darah ke tengkorak, otot menegang sehingga menyebabkan sakit kepala berdenyut di kedua sisi kepala. Untuk mengatasinya, kalian bisa segera berhenti melakukan aktivitas dan beristirahatlah sejenak dan minum air putih yang cukup.

3. Sakit Kepala Hipertensi

Ada perbedaannya ketika seseorang mengalami sakit kepala belakang dan sakit kepala hipertensi. Sakit kepala hipertensi sendiri terjadi karena tekanan darah terlalu tinggi sehingga menyebabkan seseorang sakit kepala tak tertahankan. Gejalanya, seseorang akan merasakan kepala berdenyut yang terjadi di kedua sisi kepala. Bahkan, gejalanya akan semakin parah jika sambil melakukan aktivitas lainnya.

Selain itu, seseorang akan merasakan pandangan kabur, mati rasa, kesemutan, nyeri dada, hingga sesak napas. Sakit kepala hipertensi akan hilang dengan sendirinya apabila tensi kembali normal. Oleh sebab itu, konsumsi obat hipertensi maupun konsumsi makanan yang dapat menurunkan tekanan darah tinggi.

4. Sakit Kepala Karena Sinus

Penyakit sinus biasanya ditandai dengan rasa sakit di kepala. Hal tersebut biasanya seseorang akan merasakan sakit di daerah belakang mata, pipi, area hidung, dahi, atau sepanjang gigi bagian atas. Sakit kepala sinus ini terjadi ketika sinus meradang karena infeksi atau alergi.

Untuk meringankan gejala sakitnya, kalian bisa melakukan perawatan seperti menghirup uap air panas dan kompres wajah dengan menggunakan kain yang telah direndam dengan air hangat atau air dingin. Selain itu, rasa sakit kepala akibat sinus bisa hilang dengan sendirinya setelah mengonsumsi obat penghilang rasa sakit.

5. Sakit Kepala Tegang

Apakah kalian sering merasakan sakit kepala tegang? Jika kalian sering merasakannya, hal tersebut terjadi lantaran dipicu oleh stres. Gejalanya, seseorang akan merasakan sakit di seluruh kepala namun tidak berdenyut. Biasanya sakit kepala tegang tidak mengganggu penglihatan dan tidak pula disertai perasan mual atau muntah.

Untuk mengatasi sakit kepala tegang, cobalah untuk beristirahat sejenak, jauhkan mata dari layar komputer, melakukan peregangan tubuh, dan mandi air panas untuk melemaskan otot. Bila perlu, kompres bagian kepala yang sakit dengan kompres hangat untuk membuat rileks.

Itulah sederet jenis sakit kepala berdasarkan letaknya. Untuk itu, kalian lebih mudah mengatasinya dengan mengenali titik sakitnya terlebih dahulu. Semoga bermanfaat.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending