Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Pernahkah KLovers merasa bosan dengan telur dadar biasa? Saatnya mencoba sensasi berbeda dengan Tamagoyaki, omelet Jepang yang tidak hanya menggugah selera tetapi juga menarik dipandang. Berbeda dengan omelet pada umumnya, Tamagoyaki disajikan dalam bentuk unik.
Dengan bentuk sebuah gulungan berlapis yang lembut dan menggiurkan. Dengan paduan bumbu khas Jepang yang tepat, hidangan ini menghadirkan cita rasa manis dan gurih yang seimbang. Meski terlihat rumit, sebenarnya omelet Jepang bisa dibuat dengan mudah di rumah.
Mari kita eksplorasi berbagai kreasi omelet Jepang yang bisa menjadi pilihan sarapan unik dan praktis kalian. Yuk, langsung saja dicek KLovers!
Advertisement
Ilustrasi (credit: pixabay.com)
Tamagoyaki klasik adalah omelet Jepang yang dibuat berlapis-lapis dengan campuran dashi, mirin, dan kecap asin. Berikut ini tata cara membuat salah satu olahan omelet Jepang tersebut:
Bahan:
- 4 butir telur
- 2 sdm dashi
- 1 sdm mirin
- 1 sdm saus soy sauce light
- 1 sdt gula
- Sedikit garam
- Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
1. Kocok telur hingga rata
2. Tambahkan dashi, mirin, soy sauce, gula, dan garam
3. Panaskan pan tamagoyaki/pan persegi
4. Tuang sedikit adonan, tunggu setengah matang
5. Gulung dari satu sisi ke sisi lain
6. Ulangi proses sampai adonan habis
7. Potong dan sajikan selagi hangat.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Tamagoyaki nori adalah telur dadar gulung Jepang yang dibuat dengan tambahan lembaran rumput laut kering di dalamnya. Berikut ini tata cara membuat salah satu olahan omelet Jepang tersebut:
Bahan:
- 4 butir telur
- 2 sdm dashi
- 1 sdm mirin
- 1 sdm soy sauce
- 1 sdt gula
- 2 lembar nori
- Sedikit garam
Cara membuat:
1. Kocok semua bahan kecuali nori
2. Panaskan pan dengan sedikit minyak
3. Tuang sedikit adonan telur
4. Letakkan potongan nori di atasnya
5. Gulung perlahan
6. Ulangi proses sampai adonan habis
7. Diamkan sebentar sebelum dipotong dan sajikan.
Advertisement
Ilustrasi (credit: pixabay.com)
Tamagoyaki keju adalah telur dadar gulung Jepang yang dimodifikasi dengan tambahan keju parut untuk rasa gurih creamy. Berikut ini tata cara membuat salah satu olahan omelet Jepang tersebut:
Bahan:
- 4 butir telur
- 2 sdm susu
- 50g keju parut
- 1 sdm mirin
- Garam secukupnya
- Lada bubuk
Cara membuat:
1. Kocok telur dengan susu
2. Tambahkan garam dan lada
3. Panaskan pan dengan minyak
4. Tuang sedikit adonan
5. Taburi keju parut
6. Gulung perlahan
7. Ulangi sampai adonan habis
8. Setelah itu bisa kalian potong dan bisa langsung kalian sajikan.
Tamagoyaki sayuran adalah telur dadar gulung Jepang yang diperkaya dengan campuran sayuran seperti bayam, wortel, dan daun bawang. Berikut ini tata cara membuat salah satu olahan omelet Jepang tersebut:
Bahan:
- 4 butir telur
- 2 sdm dashi
- 1 sdm mirin
- Bayam cincang
- Wortel parut
- Daun bawang iris
- Garam dan lada
Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan
2. Panaskan pan dengan minyak
3. Tuang sedikit adonan
4. Tunggu setengah matang
5. Gulung perlahan
6. Ulangi proses sampai habis
7. Potong setelah dingin dan bisa kalian sajikan.
Ilustrasi (credit: pixabay.com)
Tamagoyaki spicy mayo adalah telur dadar gulung Jepang yang disajikan dengan topping saus mayones pedas di atasnya. Berikut ini tata cara membuat salah satu olahan omelet Jepang tersebut:
Bahan:
- 4 butir telur
- 2 sdm dashi
- 1 sdm mirin
- 1 sdm saus sambal
- 2 sdm mayones
- Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Kocok telur dan bumbu kecuali mayones
2. Panaskan pan dengan minyak
3. Tuang sedikit adonan
4. Tunggu setengah matang
5. Gulung perlahan
6. Ulangi sampai adonan habis
7. Sajikan dengan saus spicy mayo di atas.
Itulah beberapa resep olahan kreasi omelet Jepang yang bisa jadi menu sarapan praktis dan unik yang bisa langsung kalian buat sendiri, karena kalau bukan sekarang, KapanLagi?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement