5 Resep Olahan Sup Pereda Flu, Hangat dan Praktis Dibuat

Penulis: Dhia Amira

Diterbitkan:

5 Resep Olahan Sup Pereda Flu, Hangat dan Praktis Dibuat
Ilustrasi (credit: Pixabay)

Kapanlagi.com - Saat ini cuaca mudah berubah, terkadang panas terik tetapi tiba-tiba bisa hujan dengan sangat deras. Dan tentu saja hal ini dapat membuat tubuh cepat terserang flu. Bila kita terkena flu maka hal itu akan mengganggu kegiatan serta istirahat kita.

Karena cairan yang terdapat di tenggorokan atau hidung dapat membuat kita sulit untuk beristirahat dengan baik. Itulah mengapa ketika seseorang terkena flu ingin mengonsumsi makanan yang hangat dan berkuah.

Selain itu, makanan hangat dan berkuah juga dapat meredakan flu untuk sementara waktu. Dan dapat membuat tubuh merasa hangat ketika akan beristirahat. Untuk Itu dilansir dari berbagai sumber, inilah 5 resep olahan sup pereda flu yang mudah dan praktis untuk dibuat.

 

1. Sup Ayam

Resep olahan sup pereda flu yang pertama yaitu kalian bisa membuat sup ayam. Berbeda dengan sup ayam seperti biasanya, sup ini akan memberikan kehangatan untuk kalian yang sedang terkena flu. Yuk langsung saja dicek cara membuatnya.

Bahan yang dibutuhkan:

1/2 kg sayap ayam

2 buah wortel

Jamur tiram

2 batang daun seledri

2 batang daun bawang

1 sendok teh merica bubuk

1 sendok teh bawang bubuk

1/2 sendok teh pala bubuk

1 ruas jahe geprek

1 sendok teh penyedap rasa ayam

1/2 sendok teh gula pasir

Garam

Bawang goreng

1 liter air

Cara membuatnya:

- Pertama cuci bersih sayap ayam, lalu potong menjadi 3 bagian.

- Kemudian rebus air dalam panci, masukkan sayap apabila sudah mendidih. Masak kurang lebih 15 menit.

- Masukkan wortel dan jamur tiram. Biarkan sampai mendidih kembali.

- Masukkan semua bumbu, aduk, dan masak hingga matang.

- Setelah matang masukkan daun seledri dan daun bawang yang telah diiris-iris.

- Matikan kompor. Tuang sop yang telah matang ke dalam mangkok. Taburi dengan bawang goreng.

- Sup ayam pereda flu siap disajikan.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Sup Tahu

Selain menggunakan ayam, kalian bisa membuat resep olahan sup pereda flu dengan menggunakan tahu. Tentu saja cara membuatnya pun praktis, yuk langsung saja dicek.

Bahan yang dibutuhkan:

1 liter air kaldu sapi

2 lembar daun bawang

1 buah tahu putih atau tahu sutra lebih enak

2 siung bawang putih

1 siung bawang merah

1 sendok teh garam

1/2 sendok teh merica bubuk

1 sendok teh penyedap

1 sendok makan minyak goreng

Cara membuatnya:

- Pertama kukus tahu agar lembut, kemudian potong dadu dan sisihkan.

- Tumis bawang merah dan juga bawang putih hingga harum dan angkat.

- Panaskan kuah kaldu, lalu masukkan bawang yang tadi ditumis, garam, merica, dan penyedap rasa.

- Bila sudah mendidih masukkan tahu, dan daun bawang. Biarkan mendidih kembali. Lalu angkat.

- Selesai, sup tahu siap disajikan secara hangat.

3. Sup Makaroni Jahe

Resep olahan sup pereda flu selanjutnya yaitu sup makaroni jahe. Selain dapat meredakan flu, sup makaroni ini juga enak untuk dikonsumsi saat kalian flu dan sakit tenggorokan. Yuk langsung saja dicek cara membuatnya.

Bahan yang dibutuhkan:

2 liter kaldu ayam

20 gram makaroni

220 gram kacang polong dan jagung

1 buah wortel

1 buah bawang bombay

Minyak zaitun

Garam

Gula

Lada bubuk

1 ruas jahe geprek

Cara membuatnya:

- Pertama potong wortel dan bawang bombay berbentuk dadu.

- Rebus makaroni dengan sedikit garam hingga empuk, angkat dan tiriskan.

- Rebus kaldu ayam dengan 1 sendok makan minyak zaitun. Setelah kaldu mendidih, masukkan wortel dan jahe.

- Tumis bawang bombay hingga harum, masukkan ke dalam air kaldu.

- Masukkan makaroni, jagung, dan kacang polong. Tambahkan garam, gula, dan lada bubuk secukupnya.

- Masak hingga semua bahan matang merata. Angkat dan sajikan selagi hangat.

4. Sup Ayam Gingseng ala Korea

Gingseng merupakan salah satu rempah yang bisa membuat tubuh kalian hangat, selain itu gingseng juga dapat mengembalikan stamina kalian. Untuk itu resep olahan sup ayam gingseng ala Korea akan menjadi salah satu cara meredakan flu yang baik bagi tubuh. yuk langsung cek cara pembuatannya.

Bahan yang dibutuhkan:

1 ekor ayam utuh ukuran kecil

8 kacang chestnut

2 batang daun bawang, diiris

1 ruas jahe, dikupas dan diiris jadi dua

2 buah ginseng kering

9-10 buah kurma

8 siung bawang putih

1/4 mangkuk beras, direndam

Garam dan lada secukupnya

2 liter air

Cara membuatnya:

- Pertama buang lemak dari daging ayam lalu cuci bersih.

- Isi daging ayam dengan beras, kacang chestnut, dan bawang putih. Kemudian rapatkan dengan tusuk gigi.

- Siapkan panci, masukkan daging ayam, ginseng, kurma, jahe, dan air. Masak dengan api sedang hingga mendidih.

- Setelah mendidih, kecilkan api, dan masak lagi hingga 1,5 jam hingga empuk.

- Tambahkan garam dan lada secukupnya. Aduk rata.

- Selesai, sup ayam ginseng ala Korea siap dinikmati.

5. Sup Ayam Serai

Dan resep olahan sup pereda flu yang terakhir yaitu ada sup ayam serai. Serai memiliki manfaat sebagai obat untuk flu dan juga batuk, karena serai memiliki kandungan anti bakteri. Dan sup ini sangat cocok untuk kalian yang sedang mengalami flu, yuk langsung saja dicek cara membuatnya.

Bahan yang dibutuhkan:

250 gram ayam fillet

2 buah wortel

7 buah buncis

2 batang serai

2 batang daun bawang

Bumbu Halus:

2 siung bawang putih

1 buah cabai rawit

3 buah cabai merah

Cara membuatnya:

- Pertama tumis bumbu hingga wangi, kemudian masukkan serai dan ayam potong. Tumis sampai ayam matang.

- Bila sudah tuang air sesuai selera untuk kuah. Kemudian masukkan sayuran

- Tambahkan kaldu jamur, gula, garam. Terakhir masukkan daun bawang.

- Selesai, sup ayam serai siap disantap selagi hangat.

Itulah 5 resep olahan sup pereda flu bagi kalian yang sedang menderita flu. Jangan lupa untuk istirahat serta minum obat dengan takaran yang baik dan benar. Selamat mencoba.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending