Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Cara mengobati penyakit kuning secara alami rupanya belum banyak diketahui oleh banyak orang. Penyakit kuning sendiri diakibatkan oleh menumpuknya zat bernama bilirubin di dalam aliran darah akibat ketidakmampuan fungsi hati yang bekerja bersama-sama dengan ginjal untuk menyaring zat tersebut.
Akibatnya, tubuh akan mengalami perubahan kondisi seperti warna menjadi kekuningan pada kulit, bagian putih dari mata, juga membran mukosa seseorang, air seni gelap, demam, mual, kehilangan nafsu makan.
Pada dasarnya, penyakit kuning bukan merupakan penyakit, melainkan suatu kondisi yang muncul sebagai tanda dan gejala yang mendasari penyakit tertentu seperti hepatitis, thalasemia dan penyakit sel darah bulan sabit yang merupakan penyakit sejak lahir dan memiliki kaitan yang erat dengan genetika.
Advertisement
Nah, perlu kalian ketahui jika cara mengobati penyakit kuning selain obat-obatan, pemilihan makanan yang tepat bisa menjadi solusi yang baik. Lalu, bagaimana cara mengatasi penyakit kuning secara alami? Daripada penasaran, yuk langsung saja intip ulasan lengkap berikut ini.
(credit: freepik)
Air tebu yang memiliki cita rasa menyegarkan, rupanya mempunyai manfaat yang baik untuk mengobati penyakit kuning. Sebab, air tebu memiliki kandungan energi yang sangat tinggi dan dapat mempercepat proses pemulihan tubuh saat terkena sakit kuning. Kalian bisa mengonsumsi air tebu satu hingga dua gelas tiap harinya. selain membantu memulihkan kapasitas hati, mengonsumsi air tebu juga baik untuk melancarkan pencernaan.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(credit: freepik)
Cara mengobati penyakit kuning selanjutnya ialah dengan mengonsumsi tomat. Selain murah, tomat juga banyak kalian temukan dipasaran dengan harga yang murah, sehingga bisa menjadi obat penyakit kuning yang efektif. Kandungan likopen pada tomat sangat baik untuk kesehatan darah dalam tubuh. Selain itu, tomat kaya akan anti oksidan dan vitamin C yang sangat baik dalam proses penyembuhan organ hati. Untuk mengatasi penyakit kuning, kalian bisa mengonsumsi tomat setiap pagi agar cepat memulihkan fungsi hati.
Advertisement
(credit: freepik)
Selain tomat, buah pepaya menjadi salah satu obat alami untuk menyembuhkan penyakit kuning. Sebab, pepaya mempunyai kandungan enzim peptin yang membantu menyembuhkan penyakit kuning. Caranya, kalian cukup menyampurkan pepaya mentah dengan daun pepaya. Setelah itu, haluskan kedua bahan tersebut. Kalian juga bisa menambahkan madu, dan sedikit air. Konsumsi ramuan tersebut setiap harinya.
(credit: freepik)
Selain baik untuk kesehatan mata, wortel ternyata juga mempunyai khasiat untuk mengobati penyakit kuning. Hal ini lantaran wortel kaya akan beta-karoten dan rendah kolesterol. Selain itu wortel merupakan sumber vitamin A dan C. Vitamin dan nutrisi yang ada dalam wortel ini membantu detoksifikasi hati dan bermanfaat untuk berfungsinya hati dengan baik. Oleh sebabnya, rutinlah untuk mengonsumsi sayur berwarna orange ini.
(credit: freepik)
Cara mengatasi penyakit kuning selanjutnya yaitu kalian bisa mengonsumsi susu kambing. Sebab, susu kambing mengandung banyak nutrisi penting yang bermanfaat untuk bayi hingga orang dewasa. Selain itu, kandungan antibodi dalam susu kambing dapat membantu menyembuhkan penyakit kuning. Kalian bisa secara rutin mengonsumsi secangkir susu kambing setiap harinya.
(credit: freepik)
Bawang putih salah satu bumbu dapur yang mempunyai beragam khasiat untuk kesehatan, salah satunya untuk mengobati penyakit kuning. Kandungan antioksidan yang tinggi dalam bawang putih membantu dalam detoksifikasi hati, yang selanjutnya membantu mempercepat proses pemulihan dari penyakit kuning. Untuk mendapatkan manfaatnya, kalian bisa menambahkan 3-4 siung bawang putih cincang ke dalam menu makanan kalian sehari-hari.
(credit: instagram.com/kamalia_withgarden)
Tumbuhan yang sering ditemukan untuk lalapan ini rupanya mampu mengatasi masalah kesehatan seperti penyakit kuning. Hal ini lantaran kemangi memiliki sifat anti inflamasi dan hepatoprotektif yang ada di dalamnya. Cara mengonsumsi kemangi sebagai obat penyakit kuning, kalian bisa mengunyahnya secara langsung atau mengubahnya menjadi teh kemangi yang bisa kalian minum setiap harinya.
(credit: freepik)
Terkahir, lemon juga merupakan salah satu bahan alami yang kaya akan vitamin C, karena itulah lemon juga bisa mengobati sakit kuning. Selain itu, lemon juga salah satu makanan terbaik untuk mendetoks tubuh. Untuk mendapatkan manfaatnya, peras satu lemon dan campur dengan segelas air hangat serta madu. Minum ramuan ini setiap pagi saat perut kamu masih kosong untuk membersihkan tubuh.
Itulah sederet cara mengobati penyakit kuning secara alami. Semoga bermanfaat.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement
Gaya Anggun Song Hye Kyo Pakai Busana Semi Formal, Tetap Menawan dan Stylish
Apa Saja Ciri-Ciri Penyakit Jantung pada Urine? Yuk Waspada, Ini Penjelasannya
Aktor Hollywood Val Kilmer, Rekan Main Tom Cruise dalam Film 'TOP GUN' Meninggal Dunia
Apa Itu Post-Holiday Bues Usai Libur Lebaran? Ini Gejala dan Cara Mengatasinya
Rendang hingga Opor, Ini Deretan Masakan Pelengkap Ketupat yang Wajib Ada saat Lebaran