Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Stroke menjadi salah satu penyakit yang tak bisa dianggap sepele. Sebab stroke tergolong penyakit serius yang menyerang sistem saraf pusat hingga menyebabkan penderitanya mengalami lumpuh. Penyebab stroke bisa berasal dari sejumlah hal sederhana yang cukup sering terjadi.
Berdasarkan pengertiannya stroke merupakan kondisi saat otak mengalami penyumbatan,dan penyempitan aliran darah ataupun pecahnya pembuluh darah yang menyebabkan sistem saraf pusat tidak cukup memperoleh oksigen dan nutrisi. Kondisi tersebut akan mengganggu sistem kerja otak hingga menyebabkan sebagian fungsinya tidak dapat bekerja secara baik bahkan hingga tidak berfungsi.
Pada pengidap stroke biasanya akan mengalami kelumpuhan tubuh yang menyebabkan tidak dapat bergerak, gangguan bicara, gangguan penglihatan hingga rasa kaku di sejumlah bagian tubuh. Biasanya penyakit stroke cukup sering ditemui pada sebagian orang dengan usia lanjut. Namun kondisi tersebut juga bisa terjadi pada siapa saja tanpa patokan usia karena ada sejumlah penyebab stroke yang dapat dialami.
Advertisement
Lalu apa saja penyebab stroke yang sering terjadi?
Adapun penyebab stroke yang sering terjadi terdapat dalam beberapa poin di bawah ini. Sehingga dengan mengetahui penyebab stroke tersebut dapat meningkatkan kewaspadaan terhadap penyakit ini karena sejumlah penyebab sederhana tertentu. Berikut 8 kondisi yang menjadi penyebab stroke dirangkum dari berbagai sumber.
Faktor Usia (credit: freepik.com)
Seperti penjelasan sebelumnya, faktor usia menjadi salah satu penyebab stroke yang umumnya kerap ditemui. Namun memang usia bukan jadi satu-satunya penyebab utama seseorang bisa mengidap stroke meski mereka masih muda. Dalam hal ini tingkat usia yang lebih rentan terkena risiko penyakit stroke diketahui berkisar lebih dari 55 tahun. Terlepas dari hal tersebut, biasanya seiring bertambahnya usia sejumlah fungsi tubuh mengalami penurunan hingga berisiko terserang sakit stroke yang menyerang sistem saraf pusat.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Kelebihan Berat Badan (credit: freepik.com)
Penyebab stroke selanjutnya adalah karena kelebihan berat badan atau mengalami obesitas. Obesitas sendiri merupakan salah satu masalah tubuh saat pengidapnya memiliki berat badan berlebih karena menyimpan banyak lemak. Kondisi ini bisa menjadi masalah kesehatan tertentu seperti risiko penyakit jantung, hipertensi, hingga diabetes.
Sejumlah penyakit tersebut juga berkaitan dengan stroke yang dapat terjadi pada siapa saja. Sehingga menghindari konsumsi makanan yang mengandung lemak berlebih diganti dengan makanan sehat seperti sayur serta buah bisa menjadi alternatif mudah mencegah obesitas. Selain itu olahraga juga berperan penting untuk mengontrol berat badan.
Advertisement
Efek Samping Obat Tertentu (credit: freepik.com)
Penyebab stroke juga bisa terjadi karena efek samping konsumsi obat tertentu. Seperti mengutip dari webmd.com, sejumlah obat seperti pengencer darah tak jarang dapat berisiko mengalami stroke melalui pendarahan. Bersumber dari penelitian berkaitan dengan terapi hormon pada gejala menopause seperti hot flash memiliki tingkat risiko stroke yang lebih tinggi. Termasuk juga penggunaan pil KB dengan mengandung estrogen dosis rendah juga berpeluang meningkatkan risiko stroke.
Tekanan Darah Tinggi (credit: freepik.com)
Kondisi penyebab stroke selanjutnya dapat dialami oleh mereka yang memiliki tekanan darah tinggi. Tekanan darah tinggi kerap disebut dengan hipertensi yang bisa terjadi karena beberapa faktor seperti kelebihan berat badan, faktor usia, gaya hidup tak sehat, kurang minum, dan lain sebagainya. Berkaitan dengan penyakit stroke, seperti bersumber dari halodoc.com tekanan darah yang melebihi batas normal yakni 140/90 harus mewaspadai tingkat risiko terkena sakit stroke. Tak perlu khawatir sebab ada sejumlah cara mudah menurunkan hipertensi seperti konsumsi makanan sehat, mengubah gaya hidup serta mengontrol berat badan.
Faktor Keturunan (credit: freepik.com)
Faktor keturunan atau riwayat keturunan rupanya juga menjadi penyebab stroke yang jarang diketahui. Sebab saat terdapat anggota keluarga yang memiliki riwayat sakit stroke maka berisiko mengalami stroke. Sejumlah sakit stroke diketahui disebabkan oleh faktor genetik. Seperti mengutip dari medbroadcast.com kondisi ini dapat memiliki tingkat risiko tinggi apabila keluarga dalam hal ini orang tua atau saudara kandung mengalami stroke sebelum usia 65 tahun. Untuk itu melakukan pencegahan dengan menjalankan gaya hidup sehat perlu dilakukan agar terhindar dari sakit stroke yang dapat menyerang siapa saja.
Jenis Kelamin (credit: freepik.com)
Kondisi penyebab stroke diketahui lebih berisiko dialami oleh kaum pria. Sebab perempuan memiliki risiko lebih kecil mengidap stroke jika dibandingkan dengan pria pada usia yang sama. Namun hal tersebut juga tak menjadi faktor utama perempuan lebih rendah terkena stroke, pasalnya perempuan bisa berisiko tinggi mengalami sakit stroke pada usia lebih tua. Menjaga gaya hidup tetap sehat sedini mungkin tentunya sangat dianjurkan agar terhindar dari sakit stroke saat memasuki masa menopause.
Merokok menjadi penyebab stroke selanjutnya yang bisa meningkatkan risiko terkena sakit stroke. Seperti mengutip dari webmd.com, kandungan nikotin dalam tembakau yang menjadi bahan utama rokok bisa membuat tekanan darah naik atau hipertensi. Hipertensi juga dikaitkan dengan salah satu penyebab stroke. Selain itu asap rokok berpotensi menyebabkan penumpukan lemak di arteri leher yang akan menyebabkan darah mengental hingga berisiko terserang stroke.
Diabetes (credit: freepik.com)
Kondisi penyebab stroke bisa disebabkan oleh sakit diabetes. Diabetes berhubungan erat dengan tekanan darah tinggi yang bisa dialami oleh siapa saja. Sebab diabetes diketahui dapat merusak pembuluh darah yang menjadi salah satu faktor risiko terkena sakit stroke. Tak hanya tekanan darah, diabetes berkaitan juga dengan berat badan atau obesitas yang menjadi faktor penyebab stroke.
Sakit Jantung (credit: freepik.com)
menyerang organ jantung tersebut dapat menyebabkan katup jantung rusak serta detak jantung tidak teratur. Kondisi ini sering ditemui di usia lanjut yang sebagian besar disebabkan oleh sakit jantung bahkan mengalami penyumbatan arteri akibat penumpukan lemak.
Nah itulah 9 kondisi ini menjadi penyebab stroke yang sering terjadi. Tentunya sangat penting untuk menjaga kesehatan tubuh agar terhindar dari sakit stroke ataupun risiko penyakit lainnya. Melakukan olahraga dan konsumsi sayur serta buah cukup mudah jadi alternatif menerapkan pola hidup sehat.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/nlw)
Advertisement
Venna Melinda Resmi Bercerai dari Ferry Irawan Secara Verstek, Ketok Palu Semua Bukti Dinyatakan Sah
Manchester United Terancam Kehilangan 2 Pemain Ini di Laga Lawan Arsenal, Penggemar Cemas
Mengapa Ruben Amorim Pilih Zirkzee Ketimbang Hojlund di Ujung Tombak Manchester United?
Manchester United Kalahkan Everton, Amad Diallo Jadi Pemain Penting di Laga Ini
Usai Kalahkan Everton, 2 Pemain Manchester United Ini Dapat Rating Tinggi