Tidak Selalu Santan, 4 Resep Sajian Lebaran Ini Cocok untuk Penderita Kolesterol

Penulis: Dita Tamara

Diterbitkan:

Tidak Selalu Santan, 4 Resep Sajian Lebaran Ini Cocok untuk Penderita Kolesterol
(credit: freepik)

Kapanlagi.com - Saat momen lebaran, sajian opor ayam, ketupat, sambal goreng kentang, selalu menjadi hidangan wajib yang menggugah selera. Padahal, hidangan yang mengandung banyak lemak dan santan berisiko menyebabkan meningkatnya kolesterol pada tubuh. Apabila kolesterol tubuh berlebihan, hal tersebut dapat menyebabkan pemicu bahaya penyakit seperti jantung atau stroke.

Ada beberapa solusi untuk menghindari meningkatnya kolesterol akibat makanan berlemak pada saat lebaran. Kalian bisa saja membuat sajian lebaran yang tentunya tidak membahayakan untuk penderita kolesterol dan pastinya tetap lezat disajikan saat hari raya Idul Fitri.

Lalu, Apa saja resepnya? Berikut ini 5 resep sajian lebaran untuk penderita kolesterol yang bisa dijadikan inspirasi.

 

 

 

1. Tomyam Bakso Ikan

Ikan memang sangat baik untuk penderita kolesterol. Jika biasanya tomyam identik dengan seafood, kali ini kalian bisa mengubahnya menggunakan bakso ikan. Selain menyegarkan disajikan saat lebaran, resep tomyam bakso ikan juga sangat bergizi. Langsung saja intip resepnya yuk.

Bahan yang diperlukan:

Bumbu halus:

-15 cabai merah keriting

-4 cabai rawit

-2 siung bawang merah

-2 lembar daun jeruk

-7 siung bawang putih

Bumbu lain:

-2 batang sereh

-5 lembar daun jeruk

-Sedikit jahe

-Sedikit lengkuas

Bahan Tomyam:

-Bakso ikan

-Bakso ayam

-air secukupnya

Cara memasak:

-Tumis bumbu halus dan bumbu lain dengan minyak zaitun atau minyak jagung.

-Tuang air untuk kuah.

-Masukkan butiran bakso.

-Rebus selama 10-15 menit dan beri tambahan lada dan garam.

-Tomyam bakso ikan sudah siap dihidangkan

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Sup Ayam

Resep masakan lebaran selanjutnya yang cocok untuk penderita kolesterol ialah sup ayam. Sup ayam ketika disajikan pada saat lebaran tak kalah lezat dan menyegarkan lho. Kuahnya yang gurih, membuat sup ayam sangat tepat disantap setelah sebulan berpuasa.   

Bahan yang diperlukan:

Bumbu halus:

-5 siung bawang putih

-4 siung bawang merah

-1 buah kemiri

Bahan lain:

-4 potong dada ayam, tanpa kulit

-2 buah wortel

-Buncis

-Kentang potong dadu

-Lada

-Garam

-Seledri

Cara memasak:

-Rebus air dengan campuran bumbu sampai agak mendidih, masukkan ayam. Tidak perlu menggunakan minyak untuk menumis. Apabila bumbu tetap ingin ditumis, gunakan minyak zaitun atau minyak jagung.

-Setelah ayam setengah matang, masukkan wortel, buncis, dan kentang.

-Setelah semua sayuran empuk, masukkan seledri dan daun bawang.

-Berikan lada dan garam secukupnya.

-Sup ayam sudah siap untuk disantap.

3. Sup Ikan Tuna

Ikan merupakan salah satu sumber protein dan lemak nabati yang baik dikonsumsi untuk mengurangi kadar kolesterol dalam tubuh. Selain itu, ikan kaya akan lemak baik, omega 3, serta protein yang dibutuhkan tubuh. untuk mencegah makanan dengan kolesterol tinggi saat lebaran, sebaiknya kalian menggantinya dengan sup ikan tuna yang sangat lezat.

Bahan yang diperlukan:

-1 ekor Tuna, di potong-potong sesuai selera

-2 wortel diiris tipis-tipis

-1 buah tomat, potong 4 bagian

-5 buah belimbing wuluh

-3 buah cabe merah

-4 buah cabe hijau

-3 siung bawang merah

-2 siung bawang putih

-Daun bawang, diiris-iris

-Daun seledri

-500 ml air

-1 ruas jahe geprek

Cara membuat:

-Rebus air 500 ml sampai mendidih. Kemudian masukkan irisan bawang merah, bawang putih dan jahe.

-Langkah selanjutnya, masukan wortel, lalu aduk tunggu sebentar hingga wortelnya melunak.

-Lalu masukkan ikan tuna, tunggu sebentar sampai matang, lalu masukkan belimbing wuluh, tomat, cabe hijau dan merah kemudian aduk rata.

-Tambahkan garam dan gula secukupnya.

-Terakhir masukkan daun bawang dan seledri secukupnya aduk rata, tes rasa jika sudah pas angkat dan sajikan.

4. Salmon Teriyaki

Memiliki manfaat seperti ikan tuna, ikan salmon juga baik untuk dikonsumsi bagi penderita kolesterol. Kalian bisa membuat resep salmon teriyaki untuk menu lebaran. Daripada penasaran, berikut ini bahan dan cara membuat resep Salmon Teriyaki.

Bahan yang diperlukan:

-Ikan salmon yang sudah dipotong-potong

-3 siung bawang putih

-1/2 bawang Bombay

-2 sdm saus teriyaki

-1 sdm kecap asin

-1 sdm minyak wijen

-2 sdm kecap manis

-1 sdt garam

-1 sdt lada

-1 sdt gula

-1/2 lemon

-2 sdm minyak zaitun

Cara Membuat:

-Pisahkan kulit salmon dari dagingnya. Potong salmon sekitar 4-5 cm. Gunakan pisau yang tajam karena daging salmon mudah hancur.

-Siapkan bumbu rendamannya. Masukkan saus teriyaki, kecap asin, minyak wijen, kecap manis, garam, lada bubuk, dan gula. Lalu aduk hingga merata.

-Masukkan salmon kedalam bumbu rendaman. Beri perasan lemon untuk menghilangkan amis pada salmon. Biarkan selama 15 menit agar bumbu meresap.

-Iris bawang putih, bawang bombay, dan cabe merah. Panaskan minyak dengan api sedang dan tumis bawang putih hingga harum.

-Masukkan salmon beserta bumbu teriyakinya. Balik sesekali salmon namun jangan terlalu sering karena mudah hancur. Jika sudah hampir matang masukkan bawang bombay dan cabe merah.

-Tunggu beberapa menit sampai salmon matang.

-Ikan salmon bumbu teriyaki sudah siap untuk disantap.

Itulah beberapa ide resep saat lebaran bagi penderita kolesterol yang ingin makan lezat namun menyehatkan. Selamat mencoba.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending