10 Cara Membuat Salad Buah Yang Mudah dan Enak Bisa Untuk Diet Lho, Yuk Bikin!

Penulis: Editor Kapanlagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

10 Cara Membuat Salad Buah Yang Mudah dan Enak Bisa Untuk Diet Lho, Yuk Bikin! ilustrasi salad buah (credit: shutterstock)

Kapanlagi.com - Buat kalian yang sedang diet atau menjalani hidup sehat, pasti enggak asing lagi dengan makanan yang satu ini. Salad memang biasanya jadi salah satu makanan favorit bagi mereka yang sedang menjalani diet karena selain rendah kalori dan juga lemak, baik salad sayur maupun buah juga mengandung berbagai manfaat yang baik bagi tubuh. Sebenarnya, cara membuat salad buah cukup simpel dan mudah kok. Selain itu, tidak ada buah yang pasti untuk membuatnya, jadi kamu bisa mengkombinasikan berbagai buah kesukaan kamu sesuai selera.

Nah, bagi kamu yang baru pertama kali mencoba membuatnya atau ingin membuat salad buah tapi enggak ingin terlalu ribet, kamu bisa nih simak dulu cara membuat salad buah yang mudah seperti yang dirangkum dari cookpad dan beberapa sumber lainnya berikut ini.

1. Salad Buah Sederhana

salad buah (credit: shutterstock)

Jika kamu lebih suka dengan rasa salad buah yang original, salad buah sederhana yang satu ini bisa nih kamu coba. Caranya juga enggak terlalu rumit kok untuk membuatnya. Seperti ini cara membuat salad buah sederhana yang langsung bisa kamu praktekkan di rumah.

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 200 gr apel, kupas kulitnya, kemudian potong dadu
  2. 200 gr melon, kupas kulitnya, kemudian potong dadu
  3. 1 buah semangka, kupas kulitnya, kemudian potong dadu
  4. 200 gr mangga, kupas kulitnya, kemudian potong dadu
  5. 1 buah pepaya, kupas kulitnya, kemudian potong dadu
  6. 200 gr anggur, belah menjadi dua dan buang bijinya
  7. 20 gr stroberi, belah menjadi empat
  8. 150 ml mayones
  9. Keju parut secukupnya
  10. 1 kaleng susu kental manis rasa vanila
  11. jeruk nipis (opsional)

Cara membuat:

  1. Siapkan semua buah terlebih dulu
  2. Setelah semua buah sudah dipotong-potong, campurkan buah-buahan dalam satu wadah dan masukkan ke dalam kulkas
  3. Di dalam wadah yang lain, campurkan mayones dan susu kental manis serta air perasan jeruk nipis, jika kamu ingin menambahkannya
  4. Jika dirasa buah sudah cukup dingin, keluarkan dari dalam kulkas
  5. Lalu, tuang saus salad buah pada campuran buah tersebut
  6. Kemudian, taburkan parutan keju sesuai selera
  7. Selesai! Salad buah sederhana siap disantap

2. Salad Buah Creamy

Bagi kamu yang suka dengan sesuatu yang creamy, salad buah creamy ini bisa menjadi salah satu pilihan yang sayang buat dilewatkan. Saus yang bertekstur creamy yang dipadukan dengan buah segar sangat cocok menjadi santapan yang sehat sekaligus mengenyangkan. Begini caranya jika kamu ingin membuat salad buah lezat yang satu ini,

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 1 kg mayones
  2. 1 liter susu uht
  3. 4 sdm tepung maizena
  4. 1 kaleng susu kental manis atau kamu juga bisa menggunakan 350 gr gula pasir
  5. Air perasan jeruk lemon atau nipis sesuai selera

Buah-buahan (kamu bisa menyesuaikannya sesuai selera kamu ya):

  1. Apel
  2. Buah pir
  3. Melon
  4. Anggur
  5. Stroberi
  6. Buah naga

Topping:

  1. Keju parut
  2. Buah kiwi
  3. Buah stroberi
  4. 1 kaleng jeruk mandarin kering
  5. Jelly secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan semua bahan terlebih dulu
  2. Pertama, campurkan susu, susu kental manis atau gula pasir, dan tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan sedikit air dalam sebuah wadah, lalu aduk sampai rata
  3. Kemudian, masak semua bahan hingga meletup dan mengental, lalu matikan api dan angkat sambil terus diaduk sampai uapnya berkurang
  4. Selanjutnya, masukan mayones dan air perasan jeruk nipis atau lemon, kemudian aduk sampai tercampur rata dan tunggu hingga dingin
  5. Kupas dan potong dadu semua buah, lalu campurkan dalam sebuah wadah
  6. Masukkan ke dalam kulkas, setelah dirasa cukup dingin, keluarkan
  7. Setelah itu, tuangkan saus ke dalam potongan buah, lalu tambahkan topping di atasnya
  8. Dan selesai! Salad buah creamy siap disajikan

3. Salad Buah Tanpa Mayones

salad buah (credit: shutterstock)

Jika biasanya salad buah memakai mayones sebagai sausnya, kali ini bisa lho kamu menggantinya dengan bahan yang lainnya dan tenang saja, untuk masalah rasa tetap seenak salad buah yang lainnya kok. Terlebih lagi, cara membuatnya sangat mudah dan simpel. Seperti ini langkah-langkah membuatnya,

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 3 buah pisang berukuran besar
  2. 1 buah pir berukuran besar
  3. 1 buah apel berukuran besar
  4. 1/4 buah melon
  5. 1 buah jeruk
  6. 1/2 buah naga ungu
  7. 1/2 kotak nata de coco
  8. 50 ml susu ultra putih
  9. 3 bungkus greek yogurt

Topping:

  1. Keju cheddar parut secukupnya
  2. Coklat parut secukupnya
  3. Krim kental manis putih secukupnya

Cara membuat:

  1. Pertama, potong-potong semua buah, lalu susun dalam sebuah wadah sesuai selera
  2. Setelah itu, tuang susu dan yoghurt
  3. Terakhir, tambahkan topping sebagai pelengkap
  4. Selesai, salad buah tanpa mayo siap dinikmati

4. Salad Buah Kelapa Muda

Selanjutnya, kalau kamu tertarik mencoba salad buah dengan sesuatu yang sedikit beda, cobain yuk membuat salad buah dengan kelapa muda. Jika biasanya kelapa muda dijadikan es yang segar, enggak ada salahnya kali ini kamu mengkreasikannya sedikit lebih berbeda yakni menjadi salad buah. Begini jika kamu ingin membuatnya,

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 1 buah Alpukat
  2. 1 buah Naga Merah
  3. 1 buah Apel
  4. 5 biji anggur merah
  5. 2 sdm jelly, potong dadu
  6. 1/2 buah daging kelapa yg sudah berbentuk
  7. 1 bungkus susu realgood cheese atau plain
  8. 1 bungkus susu kental manis putih
  9. Keju parut secukupnya

Cara membuat:

  1. Kupas semua buah dan potong dadu, kecuali anggur yang dibelah menjadi 2 bagian
  2. Campurkan semua buah dalam satu wadah dan tambahkan jelly di dalamnya
  3. Di wadah yang lainnya, campurkan susu kental manis dan susu, lalu aduk hingga tercampur rata
  4. Tata semua isian salad, kemudian tuang campuran susu tadi ke dalam wadah yang berisi buah
  5. Terakhir, taburi dengan keju parut secukupnya

5. Salad Buah Naga Sederhana

Enggak harus terdiri dari berbagai macam buah kok, kamu juga bisa membuat salad buah hanya dari satu macam buah aja, seperti yang satu ini contohnya. Selain cara membuatnya sangat simpel dan mudah, salad buah naga juga tinggi serat. Cocok banget kan buat kamu yang sedang diet. Nah, begini cara membuat salad buah yang mudah dari buah naga ini,

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 1 buah naga berukuran besar
  2. 1 bungkus kecil keju cheddar
  3. 1/2 bungkus mayones sachet dengan isi 100 gr
  4. 1 sdm susu kental manis

Cara membuat:

  1. Pertama, kupas buah naga dan potong dadu
  2. Kemudian, campurkan mayones dan susu kental manis, lalu aduk sampai rata
  3. Setelah itu, campurkan dengan buah naga
  4. Terakhir, parut keju cheddar dan taburkan di atas salad
  5. Salad buah naga telah siap, sajikan dingin ya agar lebih nikmat

6. Salad Buah Yoghurt

salad buah yoghurt (credit: shutterstock)

Cara membuat salad buah yang juga enggak kalah nikmat buat dicoba yaitu salad buah yoghurt. Yoghurt sendiri memang merupakan kombinasi yang pas jika disandingkan dengan salad buah yang segar. Apalagi jika dicampurkan bersama mayones, keduanya akan menjadi saus pelengkap yang enak untuk salad buatmu. Seperti ini caranya jika kamu ingin membuat salad buah yang satu ini,

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 2 buah apel
  2. 1 buah pir
  3. 1 buah naga ukuran sedang
  4. Melon sesuai selera
  5. 200 gr anggur merah

Bahan saus:

  1. 3 botol yoghurt rasa stroberi ukuran kecil
  2. 1 bungkus mayones sachet
  3. 1 bungkus susu kental manis rasa vanilla

Topping:

  1. Keju parut secukupnya
  2. Anggur secukupnya

Cara membuat:

  1. Kupas semua buah, lalu potong dadu
  2. Campurkan semua buah dalam satu wadah
  3. Di wadah yang lain, campurkan mayones dan susu kental manis, lalu aduk hingga tercampur rata
  4. Kemudian, tambahkan yoghurt dan aduk kembali, untuk kekentalannya sesuai selera ya
  5. Tuang saus pada wadah yang berisi buah
  6. Terakhir, tambahkan topping di atasnya
  7. Salad buah yoghurt siap disantap, sajikan dingin ya agar lebih nikmat

7. Salad Buah Saus Mangga

Siapa bilang saus salad buah hanya dari mayones aja? Kamu juga bisa menggunakan mangga sebagai bahan untuk membuat saus salad buah. Saus yang satu ini sangat cocok buat kamu yang sedang bosan dengan saus salad buah yang begitu-begitu aja. Karena itu, enggak ada salahnya nih kamu coba buat salad buah yang satu ini. Ikuti langkah-langkah di bawah ini ya untuk membuatnya,

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 200 gr pepaya
  2. 200 gr kiwi
  3. 100 gr anggur
  4. Stroberi secukupnya untuk hiasan

Bahan saus:

  1. 100 gr mangga manalagi atau harum manis
  2. 100 ml plain yoghurt

Cara membuat:

  1. Siapkan semua bahan terlebih dulu
  2. Kupas dan cuci bersih semua buah, lalu potong dadu
  3. Kemudian, susun buah yang sudah dipotong di atas piring saji
  4. Blender mangga dengan yoghurt
  5. Terakhir, tuangkan saus mangga di atas potongan buah yang sudah disusun, tambahkan stroberi di atasnya
  6. Salad buah saus mangga siap dinikmati

8. Salad Buah Saus Keju

salad buah (credit: shutterstock)

Selain saus mangga, saus keju juga bisa lho menjadi pendamping salad buah. Rasa keju yang gurih dan asin akan memberikan cita rasa yang berbeda di salad buatmu. Penasaran bagaimana rasanya, yuk coba dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

Bahan yang dibutuhkan:

  1. Anggur
  2. Nanas
  3. Mangga
  4. Mayones secukupnya
  5. Keju secukupnya
  6. 2 bungkus susu kental manis

Cara membuat:

  1. Potong dadu nanas dan mangga, untuk anggur potong jadi 2 bagian ya
  2. Di wadah lain, aduk mayones, keju, dan susu kental manis hingga tercampur rata
  3. Kemudian, tuang saus salad ke dalam buah, kemudian simpan dalam kulkas
  4. Terakhir, jika dirasa sudah cukup dingin, keluarkan dari dalam kulkas dan taburkan keju parut secukupnya

9. Salad Buah Mayones

Jika sebelumnya salad buah tanpa menggunakan mayones, kali ini bikin yuk dengan memakai mayones. Memang, mayones sendiri sering menjadi pendamping salad buah, jadi untuk rasanya tentu saja sudah tak diragukan lagi. Caranya juga sama mudahnya seperti sebelumnya yakni,

Bahan yang dibutuhkan:

  1. Apel Fuji
  2. Pear
  3. Anggur
  4. Melon
  5. Pepaya, jangan yang terlalu matang ya
  6. 180 gr mayones
  7. 180 gr greek yoghurt
  8. 180 gr susu kental manis fullcream
  9. 1/2 sdt gula atau kamu juga bisa menggantinya dengan madu
  10. 1/2 buah lemon
  11. 85 gr keju cheddar, parut
  12. 1 bungkus nata de coco

Cara membuat:

  1. Cuci bersih dan potong dadu semua buah, kecuali anggur yang dipotong menjadi 2 bagian dan campurkan dalam sebuah wadah
  2. Di wadah yang lainnya, campurkan mayones, yogurt, susu kental manis, gula pasir, dan perasan buah lemon. Koreksi rasanya ya, jika kurang manis kamu bisa tambahkan susu kental manis saja jangan tambahkan gula
  3. Tuangkan saus salad buah ke dalam campuran buah
  4. Tambahkan parutan keju di atasnya dan salad buah mayones siap disantap

10. Salad Buah Creamy Keju

salad buah (credit: shutterstock)

Cara yang terakhir, tentu saja kamu bisa membuat salad buah creamy yang dipadukan dengan keju. Dari namanya saja sudah menggugah selera kan? Jika kamu ingin tau bagaimana cara membuat varian salad buah yang satu ini, ikutin yuk caranya.

Bahan yang dibutuhkan:

  1. 2 buah apel
  2. 2 buah pir
  3. 200 gr kiwi
  4. 20 gr stroberi
  5. 1 buah naga ukuran sedang
  6. 200 gr anggur merah
  7. Jelly secukupnya

Bahan saus:

  1. 200 gr mayones
  2. 6 sdm susu kental manis atau sesuai selera
  3. 1 sdt air jeruk nipis
  4. 1 cup yoghurt plain
  5. Keju secukupnya

Cara membuat:

  1. Kupas dan potong dadu semua buah
  2. Kemudian, beri perasaan jeruk nipis agar buah seperti apel dan pir tidak cepat menghitam, lalu aduk rata dan masukkan ke dalam kulkas
  3. Sembari menunggu dingin, yuk kita bikin sausnya. Caranya, campurkan semua bahan saus dan aduk hingga tercampur rata,lalu sisihkan.
  4. Setelah dirasa cukup dingin, keluarkan buah dari dalam kulkas dan tuang saus salad di atasnya
  5. Selesai, salad buah creamy keju siap dihidangkan

Itu dia cara membuat salad buah yang mudah. Selain menggunakan berbagai buah di atas, kamu juga bisa mengkombinasikannya dengan buah lainnya sesuai selera. Begitu juga dengan topping dan sausnya. Kamu bisa lho membuat salad buah dengan versimu sendiri. Coba yuk sekarang juga!

Penulis: Devi Puspita

 

 

 

 

 

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/mag/dev)