7 Jenis Lensa Kacamata Sesuai Kebutuhan dan Materialnya

Penulis: Dita Tamara

Diterbitkan:

7 Jenis Lensa Kacamata Sesuai Kebutuhan dan Materialnya
(credit: pixabay)

Kapanlagi.com - Ketika kalian hendak bepergian atau saat hendak liburan ke pantai, kacamata menjadi barang penting yang tidak bisa dilewatkan selain dompet dan handphone. Padahal dulu, seseorang yang menggunakan kacamata terkesan seorang yang cupu, kutu buku, atau mata empat. Kacamata sendiri adalah salah satu alat bantu vital dalam penglihatan. Khususnya mereka yang mengalami keburaman dalam penglihatan, seperti rabun, kurang jelas ataupun plus baik di kalangan tua maupun muda.

Dengan begitu, kacamata menjadi alat yang mampu membantu untuk melihat dan mengurangi ketidakjelasan yang ada. Seiring perkembangan zaman dan teknologi, kacamata tidak hanya digunakan oleh orang -orang yang memiliki keterbatasan saja, namun juga bagi mereka yang indra penglihatannya normal pun bisa menggunakan kacamata. Jika dulu Kacamata yang digunakan sebagai sarana untuk memenuhi kebutuhan, tapi sekarang lebih kepada keinginan. Jadi saat ini kacamata memiliki peran bukan lagi hanya sekedar alat bantu bagi mereka yang memiliki keterbatasan, namun lebih juga menjadi barang life style bagi mereka yang penglihatannya biasa biasa saja.

Kacamata terdiri dari 2 komponen, yaitu frame (rangka) dan lensa. Frame kacamata saat ini memiliki banyak style dan macamnya yang bisa dipilih sesuai selera dari masing-masing individu. Tapi untuk yang memiliki mata minus, plus, atau silinder yang menjadikan kacamata sebagai kebutuhan, harus cermat memilih jenis lensa. Misalnya untuk yang memiliki mata minus, sebelum membuat kacamata disarankan untuk memeriksakan mata di rumah sakit agar tahu angka minus yang tepat. Ada beragam jenis lensa kacamata yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan kita. Nah, penting untuk kalian memilih jenis lensa kacamata yang tepat sehingga akan terasa nyaman saat menggunakannya. Yuk langsung saja simak ulasannya berikut ini.

 

1. Lensa single vision

Lensa ini disebut dengan lensa tunggal karena hanya ada satu titik fokus yang berfungsi untuk memperbaiki gangguan penglihatan untuk satu ukuran saja. Lensa ini biasa digunakan untuk kacamata jenis minus, plus, dan silinder.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Lensa bifokal

Berbeda dengan jenis lensa single vision, jenis lensa bifokal memiliki dua titik fokus yang bisa membantu penglihatan dengan jarak jauh dibagian atas dan lensa jarak dekat di bagian bawahnya. Lensa ini umum digunakan pada orang dengan rentang usia 40 tahun ke atas dengan tingkat fokus lensa yang buruk (presbiopi)

 

3. Lensa mirror

Jenis lensa mirror adalah jenis lensa yang digunakan untuk kacamata hitam. Lensa ini menjadi trend karena menghadirkan nuansa klasik jika dibandingkan dengan kacamata hitam umumnya.

 

4. Lensa minus

Lensa berbentuk cekung ini digunakan untuk membantu penglihatan bagi pengguna yang mengalami rabun jauh atau yang disebut dengan miopi. Lensa kacamata minus lebih sering digunakan ketika melakukan aktivitas di luar ruangan seperti saat berkendara atau berangkat ke kantor dan sekolah.

 

5. Lensa plus

Jika lensa minus digunakan untuk membantu penglihatan jarak jauh, maka lensa plus ini berbentuk cembung dan digunakan untuk membantu penglihatan jarak dekat atau disebut hipermetropi. Lensa kacamata plus berguna untuk mengakomodasi mata pengguna dengan cara mengumpulkan cahaya dan memperbaiki titik fokus bayangan tersebut agar bisa jatuh tepat pada retina.

 

6. Lensa silinder

Untuk yang mengalami gangguan astigmatisma lensa jenis ini akan sangat berguna. Lensa ini akan membantu untuk membiaskan cahaya dengan benar baik secara horizontal maupun vertikal agar penglihatan tidak kabur.

 

7. Lensa photochromic

Lensa jenis ini memiliki keunikan dibanding dengan jenis sebelumnya. Lensa ini dapat berubah warna yang dikarenakan adanya sifat cahaya yang terpolarisasi dan kandungan photochromic yang dipatenkan. Saat digunakan diluar ruangan lensa akan menjadi gelap, sedangkan saat digunakan didalam ruangan lensa akan menjadi bening.

 

8. Lensa Berdasarkan Materialnya

Setelah mengetahui berbagai jenis lensa kacamata berdasarkan kebutuhannya, kini saatnya kita mengenal jenis-jenis lensa kacamata sesuai materialnya. Beberapa jenis lensa kacamata berdasarkan materialnya penting diketahui saat kita akan memilih kacamata.

-Lensa kaca

Lensa kaca adalah maerial yang paling banyak digunakan pada umumnya. Lensa ini sedikit lebih berat dari jenis material lainnya dan hanya bisa digunakan untuk beberapa jenis frame saja. Selain itu lensa ini membutuhkan perawatan khusus karena rentan terbentur, tapi yang menjadi kelebihan lensa ini sehingga banyak digunakan, karena lensa ini tidak mudah tergores.

-Lensa plasik

Walaupun lensa plastik, tapi lensa ini tetap bisa melindungi mata dari sinar ultraviolet. Selain itu, lensa ini lebih fleksibel dan aman karena tidak mudah terbentur.

-Lensa polikarbonat

Lensa polikarbonat memang belum terlalu dikenal dan belum banyak digunakan. Tapi lensa yang memiliki ukuran tipis dan ringan ini mempunyai kelebihan yang tak kalah dari jenis material lensa sebelumnya. Lensa ini tahan terhadap benturan dan mampu melindungi mata dari sinar ultraviolet.

-Lensa trivex

Lensa trivex memiliki hampir mirip dengan lensa polikarbonat. Lensa ini banyak digunakan untuk kacamata keselamatan.

-Lensa high index

Lensa high index adalah jenis lensa kacamata yang ukurannya lebih tipis dan ringan dibandingkan lensa polikarbonat dan trivex. Lensa high index juga memiliki material yang mampu memberikan perlindungan terhadap sinar UV.

Itulah sederet jenis kacamata sesuai kebutuhan dan materialnya. Semoga bermanfaat ya.

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending