8 Makanan yang Perlu Dihindari Bagi Kalian Penderita Kolesterol

Penulis: Dhia Amira

Diterbitkan:

8 Makanan yang Perlu Dihindari Bagi Kalian Penderita Kolesterol
Ilustrasi (credit: Freepik)

Kapanlagi.com - Kolesterol memang menjadi salah satu penyakit yang banyak memiliki pantangan. Itulah mengapa mengetahui makanan yang perlu dihindari penderita kolesterol sangatlah penting bagi kalian penderita kolesterol.

Hal ini karena bila salah mengonsumsi makanan akan membuat kadar kolesterol naik, dan membuat tubuh menderita penyakit yang lebih berat lagi salah satunya jantung koroner. Kira-kira apa saja ya makanan yang wajib dihindari tersebut? Dilansir dari berbagai sumber ini 8 makanan yang wajib dihindari bila kalian penderita kolesterol. Yuk langsung saja dicek.

 

1. Gorengan

Makanan pertama yang wajib dihindari bagi kalian penderita kolesterol yaitu ada gorengan. Yup! Gorengan memang menjadi salah satu makanan berbahaya yang harus dihindari bagi kalian penderita kolesterol.

Dalam gorengan terdapat kalori yang sangat tinggi, terlebih lagi bila makanan tersebut digoreng menggunakan minyak sayur atau margarin, akan lebih berbahaya karena kedua bahan tersebut mengandung lemak trans yang bisa memicu penyakit jantung.

Jadi bila kalian memiliki kadar kolesterol yang tinggi, maka kalian wajib menghindari makanan yang digoreng. mengurangi minyak, dan mengganti makanan minyak dengan di rebus atau kukus.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Kulit

Makanan yang perlu dihindari bagi kalian penderita kolesterol selanjutnya yaitu ada kulit. Kulit di sini adalah kulit ayam, bebek, ataupun sapi, hal ini karena kulit memiliki kandungan kolesterol yang sangat tinggi.

Kulit mengandung lemak jenuh, dan kandungan lemak jenuh inilah yang akan berbahaya bagi tubuh. Itulah mengapa ketika akan memakan ayam, kalian bisa memisahkan kulit dari dagingnya.

3. Makanan Cepat Saji

Makanan selanjutnya yang baik dikonsumsi yaitu ada makanan cepat saji. Makanan ini memang menjadi salah satu makanan yang memang sangat berbahaya, bukan hanya untuk kolesterol saja, tetapi juga untuk tubuh.

Selain rendah akan nutrisi, makanan cepat saji juga kaya akan lemak trans. Selain itu, makanan siap saji juga dapat menyebabkan lemak perut menumpuk, mudah terjadi peradangan, dan mengganggu regulasi darah.

Itulah mengapa, bila kalian memiliki riwayat penyakit kolesterol ada baiknya untuk mengurangi mengonsumsi makanan cepat saji. Walaupun mudah dan praktis, makanan tersebut dilarang untuk dikonsumsi.

4. Seafood

Seafood juga menjadi salah satu makanan yang sangat dilarang untuk dikonsumsi bagi kalian penderita kolesterol. Tidak semua seafood berbahaya bagi penderita kolesterol, tetapi bila dikonsumsi dengan takaran yang tidak baik maka akan menyebabkan kadar kolesterol naik.

Makanan laut seperti kerang, udang dan lobster sebenarnya padat akan nutrisi yang baik bagi kesehatan. Protein, vitamin B, zat besi dan selenium. Tetapi wajib untuk mengetahui takaran yang baik saat mengonsumsi makanan tersebut.

Makanan laut yang patut dihindari bagi kalian penderita kolesterol yaitu ada udang, hal ini karena setiap 85 gram udang mengandung 166 mg kolesterol. Dan angka ini sudah lebih dari 50% asupan kolesterol harian yang seharusnya.

5. Daging Olahan

Tidak hanya makanan cepat saji saja, nyatanya olahan daging juga sangat berbahaya loh bagi kesehatan tubuh bila kalian memiliki penyakit kolesterol. Hal ini karena daging yang telah diproses dengan cara diawetkan, diasap, digarami atau ditambahkan bahan lain guna meningkatkan citarasa memiliki kadar kolesterol tinggi.

Dan hal ini mampu meningkatkan kadar kolesterol semakin tinggi. Dan hasil olahan daging tersebut antara lain, sosis, bacon, ham, daging kornet dan masih banyak lagi. Selain tidak bagus untuk penderita kolesterol tinggi, daging olahan juga dapat memicu penyakit jantung dan kanker.

6. Jeroan

Kalian penikmat jeroan? Maka makanan ini merupakan salah satu makanan yang sangat sulit untuk dihindari. Tetapi bila kalian memiliki penyakit diabetes, maka kalian wajib untuk menghindari jeroan.

Hal ini karena 100 gram jeroan mengandung 200 mg kolesterol yang sudah mencakup 70% dari kebutuhan per hari. Untuk itulah menghindari mengonsumsi jeroan dengan porsi yang tidak wajar sangat berbahaya bagi penderita kolesterol.

7. Sarden

Menjadi makanan kaleng yang dicintai oleh banyak kalangan membuat sarden sering sekali dikonsumsi. Tetapi nyatanya sarden sangat tidak baik loh bagi kesehatan tubuh bila kalian penderita penyakit kolesterol.

Hal ini karena sarden polos menyumbang kolesterol sebanyak 131 mg per 92 gr. Dan kadar ini belum termasuk dari bahan-bahan lain yang ada di dalam sarden, ataupun minyak saat kalian memasak sarden. Itulah mengapa mengurangi makan sarden adalah hal yang baik bagi kalian penderita kolesterol.

8. Makanan Manis

Dan makanan terakhir yang wajib dihindari bagi kalian penderita kolesterol yaitu ada makanan manis. Bukan hanya penderita kolesterol saja, nyatanya makanan manis juga sangat dilarang bagi kalian penderita kolesterol.

Hal ini karena makanan manis menjadi penyebab kolesterol tinggi, karena makanan manis seperti camilan, es krim, dan aneka kue juga tinggi akan kolesterol, gula, lemak jahat dan kalori. Sehingga dapat menaikkan kadar kolesterol di dalam tubuh.

Itulah 8 makanan yang wajib dihindari bila kalian memiliki riwayat kolesterol. Semua makanan tersebut bukan hanya dapat menimbulkan penyakit kolesterol saja, namun dapat menimbulkan penyakit lainnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending