Jangan Diabaikan! Ini Tanda dan Gejala Infeksi Saluran Pernapasan

Penulis: Dhia Amira

Diterbitkan:

Jangan Diabaikan! Ini Tanda dan Gejala Infeksi Saluran Pernapasan
Ilustrasi (credit: Freepik)

Kapanlagi.com - Saat ini virus covid-19 masih banyak menginfeksi masyarakat Indonesia, dan membuat banyak orang berhati-hati dalam menjaga diri. Mengetahui tanda dan gejala infeksi saluran pernapasan juga menjadi salah satu hal yang wajib untuk diketahui.

Hal ini tidak boleh diabaikan dan wajib harus kalian ketahui, agar dapat melakukan penanganan pertama dengan baik dan efektif. Kira-kira apa saja ya tanda dan gejala infeksi saluran pernapasan tersebut? Yuk langsung saja dicek.

 

1. Faktor Risiko Terkena Infeksi Saluran pernapasan

Sebelum mengetahui tanda dan gejala seseorang terkena infeksi saluran pernapasan, kalian juga harus mengetahui faktor risiko bila terkena infeksi saluran pernapasan. Dan faktor risiko tersebut seperti, memiliki sistem kekebalan tubuh yang rendah, memiliki riwayat jantung dan paru-paru, memiliki kebiasaan merokok, dan masih banyak lagi.

Selain itu faktor luar yang dapat membuat seseorang terkena infeksi saluran pernapasan yaitu, kurang menjaga kebersihan, berada di rumah sakit, di tempat ramai, melakukan perjalanan luar negeri, dan masih banyak lagi.

Itulah mengapa mengetahui kondisi tubuh agar sistem kekebalan tubuh tetap kuat adalah hal yang utama. Tetap mengonsumsi makanan sehat, minum vitamin, dan menjaga pola makan adalah hal utama agar terbebas dari risiko infeksi saluran pernapasan.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Gejala Infeksi Saluran Pernapasan

Infeksi saluran pernapasan memiliki gejala yang cukup beragam, bukan hanya beberapa gejala saja. Munculnya keluhan dan gejala biasanya bergantung pada kuman penyebab infeksi, letak infeksi, kondisi sistem imun, usia, dan kondisi kesehatan penderita.

Dan saat seseorang terkena infeksi saluran pernapasan akan muncul keluhan dan gejala berupa, batuk, bersin, hidung tersumbat, pilek, sakit tenggorokan, sakit kepala, tidak enak badan, nyeri otot, kedinginan, demam.

Selain itu ternyata masih ada lagi gejala lain yang bisa dialami oleh penderita infeksi saluran napas yaitu, sesak napas, sulit bernapas, keringat di malam hari, turunnya kemampuan indera penciuman, mata gatal dan juga berair.

3. Penanganan Medis

Bila kalian mengalami gejala infeksi saluran pernapasan seperti yang ada di atas, dan keadaan tersebut semakin parah, maka ada baiknya kalian pergi ke dokter untuk ditangani oleh medis. Dengan berkonsultasi pada dokter, maka akan ada penanganan yang baik untuk mengatasi gejala infeksi saluran pernapasan.

Bila sudah pergi ke dokter dan berkonsultasi, tetapi sakit tersebut masih berlangsung lebih dari 14 hari, yang disertai oleh demam dengan suhu 39 derajat celcius atau lebih dan menggigil, serta kesulitan bernapas. Maka kalian perlu melakukan pemeriksaan darah, Pemindaian dengan Rontgen dan CT scan, atau pemeriksaan dahak dan sputum.

4. Pengobatan Pertama Infeksi Saluran Pernapasan

Dan bila kalian mengalami gejala infeksi saluran pernapasan ringan, maka kalian bisa melakukan beberapa pengobatan dengan baik dan juga tepat dengan sendiri. Kalian bisa mulai dengan mandi air hangat, minum air hangat, berkumur air garam, mengompres wajah dengan air hangat, menghindari udara dingin, banyak minum air, dan beristirahat.

Kalian juga bisa mengonsumsi obat yang bisa kalian beli sendiri di apotek, seperti paracetamol untuk demam atau obat batuk pilek lainnya. Tetapi ini untuk seseorang yang masih mengalami gejala ya KLovers, bukan untuk seseorang yang mengalami infeksi saluran pernapasan akut.

Itulah beberapa tanda dan gejala infeksi saluran pernapasan yang wajib diketahui. Sebelum akhirnya terkena infeksi saluran pernapasan, ada baiknya untuk kalian mengonsumsi makanan teratur, minum vitamin, dan menjaga imun tubuh agar tetap kuat dan sehat.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending