Nutrisi dan Protein Tetap Terpenuhi, Ini 6 Makanan Vegetarian untuk Santapan Sehari-Hari

Penulis: Dita Tamara

Diterbitkan:

Nutrisi dan Protein Tetap Terpenuhi, Ini 6 Makanan Vegetarian untuk Santapan Sehari-Hari
Ilustrasi (credit: freepik)

Kapanlagi.com - Demi hidup sehat, banyak dari mereka yang melakukan diet untuk mengatur pola makanan. Salah satunya yaitu dengan vegetarian. Vegetarian sendiri merupakan gaya hidup yang berpantangan dalam mengonsumsi makanan yang berasal dari hewan seperti daging, udang, dan ikan. Akan tetapi, mereka masih mungkin mengonsumsi produk olahan dari hewan seperti telur, keju, dan susu. Bahkan seseorang vegetarian kerap mengonsumsi sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian, hingga buah-buahan sebagai bahan dasarnya. Tentu saja mengonsumsi makanan tersebut penuh nutrisi dan serat sehingga sangat sehat untuk dimakan.

Dalam diet vegetarian sangat penting memperbanyak konsumsi sayuran dan kacang-kacangan sebagai pengganti protein. Oleh sebab itu, supaya tidak bosan penting bagi seseorang untuk mengkreasikan menu makanan sehari-haru agar tetap bergizi. Nah, untuk kalian yang memulai hidup sehat tidak perlu khawatir, karena ada sederet daftar makanan di bawah ini yang bisa kalian buat sendiri di rumah. Tentu saja dengan bahan yang terjangkau, mudah dibuat, dan mengandung gizi yang seimbang.

Penasaran jenis makanan apa saja? Yuk langsung saja simak ulasan lengkap berikut ini.

 

1. Gado-gado

Bagi sebagian masyarakat Indonesia, tentu saja sudah tidak asing lagi mendengar jenis makanan gado-gado. Makanan ini cocok untuk kalian yang vegetarian. Gado-gado juga memiliki rasa yang khas serta dapat ditemui di banyak tempat. Di dalamnya terdapat campuran kentang, sayuran hijau, telur rebus, tahu, dan tempe yang kemudian dilumuri saus kacang, dan ditambahkan lontong.

Cara membuatnya pun cukup mudah. Kalian hanya perlu merebus semua bahan sayuran hingga matang. Setelah itu, sajikan dengan saus kacang. Kandungan gado-gado pun cukup lengkap karena terdiri dari serat, vitamin, mineral, serta karbohidrat.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Pecel

Selain gado-gado, makanan vegetarian lainnya yang mudah untuk dibuat yaitu pecel. Makanan ini berisi sayuran yang dikukus atau direbus. Sama halnya dengan gado-gado, pecel juga menggunakan sambal pecel.  Setelah semua bahan sayuran di rebus, sayuran tersebut sudah bisa dinikmati dengan sambal kacang. Cukup mudah bukan? Kalian bisa membuatnya sendiri di rumah.

3. Salad

Salad memang identik dengan seseorang vegetarian. Nggak hanya lezat saja, salad merupakan makanan yang menawarkan kesehatan bagi tubuh. Cara membuatnya pun cukup mudah. Kalian bisa menyiapkan bahan seperti daun selada tomat kecil, satu butir telur, minyak zaitun, buah lemon. Cara membuatnya, masukkan daun selada telur ke sebuah wadah. Tambahkan minyak zaitun dan perasan air lemon, terakhir kalian bisa mengguyur dengan dressing salad.

4. Asinan

Asinan juga menjadi salah satu menu vegetarian khas Indonesia yang nggak kalah enak. Asinan sendiri merupakan jenis makanan yang dibuat dengan cara pengasinan garam dengan cuka. Sama seperti namanya, asinan mengarah pada makanan asam atau asin, tetapi tetap menyegarkan.

Isi dari asinan terdiri dari berbagai buah-buahan seperti kedondong, mangga muda, rambutan. Bisa juga dari sayuran seperti mentimun, kubis, dan sebagainya. Pembuatannya pun cukup gampang, bahan makanan yang dipilih direndam pada air garam atau cuka selama sehari penuh. Asinan pun bisa langsung dinikmati.

5. Urap

Urap adalah hidangan salad berupa sayuran yang dimasak yang dicampur kelapa parut yang dibumbui sebagai pemberi cita rasa. Makanan yang sudah tidak asing lagi di Indonesia ini terdiri dari sayuran seperti kacang panjang, taoge, dan kol yang dikukus. Lalu, sayuran tersebut dicampur dengan parutan kelapa yang sudah di bumbui. Tentu saja menyajikan cita rasa yang lezat dan bergizi. Sajian yang simpel ini bisa dengan mudah kalian buat di rumah.

6. Sup Krim Jagung

Sup krim jagung menjadi salah satu menu vegetarian yang bisa kalian coba bikin sendiri di rumah. Selain rasanya gurih dan lezat, makanan ini juga penuh akan nutrisi. Sup krim jagung sangat cocok untuk menjaga kesehatan pencernaan. Selain itu juga menambah selera nafsu makan bagi kalian yang sedang dalam pemulihan kesehatan, dan tidak ingin makan makanan yang bertekstur keras.

Itulah sederet makanan vegetarian untuk santapan sehari hari yang bisa kalian bikin sendiri di rumah. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending