Nggak Banyak yang Tahu, Ternyata Ini 7 Makanan yang Dapat Mencegah Keringat Berlebih

Penulis: Nurul Wahida

Diterbitkan:

Nggak Banyak yang Tahu, Ternyata Ini 7 Makanan yang Dapat Mencegah Keringat Berlebih
Ilustrasi (credit: freepik.com)

Kapanlagi.com - Masalah keringat berlebih cukup banyak membuat sebagian orang merasa resah. Sebab selain dapat menimbulkan bau badan, keringat berlebih juga dapat memengaruhi kondisi kesehatan kulit. Tak heran jika diantara mereka berusaha mengatasi keringat berlebih tersebut dengan berbagai macam cara. Namun ternyata ada loh makanan mencegah keringat berlebih yang bisa dikonsumsi.

Keringat merupakan kondisi alamiah yang dialami manusia untuk mengatur suhu tubuh. Dalam kondisi ini biasanya keringat yang dikeluarkan bisa menimbulkan aroma tak sedap. Terutama pada beberapa area salah satunya ketiak yang memiliki kelenjar bernama apokrin. Bukan hanya itu saja, keluarnya keringat dari dalam tubuh juga termasuk proses detoksifikasi.

Hal ini dikarenakan keringat tergolong racun yang harus dikeluarkan tubuh sama halnya seperti saat buang air kecil. Namun beberapa masalah ditemukan saat keringat keluar secara berlebihan. Penyebab keluarnya keringat berlebih tersebut dapat berasal dari faktor seperti mengutip dari halodoc.com diantaranya karena menopause, infeksi, kanker limforma, hyperhidrosis idiopatik, dan lain sebagainya.

Akan tetapi ada cara mencegah keringat berlebih dengan konsumsi sejumlah makanan tertentu. Dimana makanan ini disinyalir dapat mencegah keringat berlebih.

Lalu apa saja makanan mencegah keringat berlebih?

Adapun makanan mencegah keringat berlebih terangkum dalam beberapa poin di bawah ini. Tentunya dengan mengetahui makanan mencegah keringat berlebih tersebut dapat menjadi cara mudah mengatasi keringat tanpa konsumsi obat. Berikut 7 makanan mencegah keringat berlebih bersumber dari sweatblock.com, dan dermadry.com.

 

 

1. Teh Hijau

Makanan mencegah keringat berlebih salah satunya dapat berasal dari teh hijau. Teh hijau sendiri tergolong minuman yang cukup banyak menawarkan manfaat bagi kesehatan. Termasuk mencegah keringat berlebih yang terjadi pada tubuh. Sebab teh hijau diketahui mengandung sejumlah nutrisi yang bisa mencegah keringat berlebih seperti tanin dan asam organik.

Kedua nutrisi tersebut dapat membantu meringankan kondisi keringat berlebih. Hal ini dikarenakan teh hijau memiliki efek menenangkan yang dapat menjaga sistem saraf termasuk mencegah produksi keringat berlebih. Tak hanya mencegah keringat berlebih, teh hijau juga bisa menyehatkan pencernaan, mengatasi insomnia, serta rasa cemas.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Air Putih

Makanan mencegah keringat berlebih selanjutnya adalah air putih. Dimana air putih memang dikenal memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Dalam hal ini terkait dengan kondisi keringat berlebih air putih menawarkan manfaat untuk membuat tubuh tetap terhidrasi.

Seperti diketahui dengan menjaga asupan air dalam tubuh, maka tubuh tidak perlu bekerja terlalu keras untuk mengatur suhu badan yang dapat menyebabkan keringat berlebih. Tentunya cara pencegahan ini cukup mudah dilakukan oleh setiap orang dengan mencukupi kebutuhan air di dalam tubuh untuk mengatasi masalah keringat tersebut.

3. Minyak Zaitun

Makanan mencegah keringat berlebih lainnya yang dapat dikonsumsi juga ditemukan dalam minyak zaitun. Minyak zaitun sendiri mengandung cukup banyak nutrisi yang baik bagi kesehatan. Bukan hanya untuk kesehatan, minyak zaitun juga kerap ditambahkan di sejumlah produk kecantikan kulit dan rambut.

Diantara kandungan dalam minyak zaitun seperti vitamin E, vitamin K dengan antioksidan cukup tinggi mampu mencegah keringat berlebih serta dapat mengatasi bau keringat. Sehingga menambahkan minyak zaitun dalam menu makanan bisa jadi pilihan tepat mencegah keringat berlebih yang dialami tubuh.

4. Makanan Berserat

Makanan mencegah keringat berlebih juga dapat diperoleh dari berbagai makanan berserat. Seperti diketahui makanan berserat tinggi sangat baik bagi pencernaan termasuk dapat menjaga kesehatan badan. Dalam hal ini salah satunya mencegah keringat berlebih sebab makanan berserat akan membuat tubuh bekerja lebih ringan.

Makanan tinggi serat tersebut bisa ditemukan dalam sejumlah buah dan sayur yang menawarkan manfaat banyak di dalamnya. Diantara buah tersebut salah satunya seperti buah pisang. Dimana buah pisang juga mengandung senyawa yang dapat mengontrol produksi keringat dalam tubuh.

5. Makanan Mengandung Vitamin B

Makanan mencegah keringat berlebih selain makanan berserat adalah yang mengandung vitamin B. Vitamin B diketahui dapat membantu mengontrol sistem saraf termasuk berkaitan dengan produksi keringat. Mengutip dari dermadry.com, kekurangan vitamin B dapat menyebabkan tubuh mengalami peningkatan keringat karena tubuh bisa bekerja lebih keras dari biasanya. Vitamin B ini dapat ditemukan di sejumlah makanan seperti daging sapi, ikan salmon, telur, buah, ataupun sayuran berdaun hijau.

6. Buah dan Sayur Tinggi Air

Seperti sebelumnya bahwa mencukupi kebutuhan cairan dalam tubuh dapat membantu mengontrol produksi keringat berlebih. Selain dengan mencukupi kebutuhan air putih, tubuh juga perlu memperoleh asupan air dari berbagai jenis buah dan sayur.

Selain mengandung air cukup tinggi, buah dan sayur juga kaya vitamin dan nutrisi sehat bagi tubuh. Sejumlah buah seperti anggur dan semangka, sangat cocok dikonsumsi untuk mencegah keringat berlebih tersebut.

7. Makanan Tinggi Kalsium

Sejumlah makanan tinggi kalsium seperti yogurt, keju cheddar, almond, kacang, dan lain sebagainya juga menawarkan manfaat untuk mencegah keringat berlebih. Sebab makanan yang kaya kalsium tersebut bisa membantu tubuh mengatur suhu badan serta mengurangi produksi keringat berlebih. Tentunya selain dapat mencegah keringat berlebih, makanan tinggi kalsium juga baik untuk organ tubuh lainnya salah satunya adalah baik bagi tulang.

Nah itulah 7 Makanan Mencegah Keringat Berlebih yang tak banyak disadari. Selain menjaga tubuh dengan konsumsi makanan tersebut untuk mengontrol produksi keringat, sejumlah cara mencegah keringat seperti mandi setiap hari, menggunakan pakaian penyerap keringat, dan mengurangi asupan kafein dapat menjadi pendukung mengatasi keringat berlebih.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending